Moms, Ternyata Ini Hal yang Jadi Penyebab AC Tidak Dingin
Ada beberapa hal yang menjadi penyebab AC tidak dingin.
Untuk membuat ruangan terasa lebih nyaman, penggunaan pendingin ruangan alias air conditioner (AC) memang dirasa perlu.
Namun, pernahkah merasakan ruangan tetap panas meski sudah dipasang AC?
Ada banyak penyebab AC tidak dingin, hanya keluar angin, atau bahkan mati sendiri.
Alhasil, kita akan tetap kepanasan dan tidak mampu melakukan aktivitas dan pekerjaan dengan lebih produktif.
Penyebab AC tidak dingin bisa dari faktor eksternal atau internal.
Maka dari itu, mari simak bersama apa saja penyebab AC tidak dingin dan cara mengatasinya berikut ini!
Baca Juga: 7 Cara Membuat Ruangan Sejuk dan Dingin Tanpa AC
Penyebab AC Tidak Dingin
Berikut ini adalah beberapa hal yang menyebabkan AC tidak dingin, di antaranya:
1. Filter AC Kotor
Foto: familyhandyman.com
Salah satu unsur penyebab AC tidak dingin adalah filter AC yang tidak dirawat dengan baik.
Filter ini sangat berguna untuk menyaring kotoran-kotoran yang ada dalam udara AC.
Lama-kelamaan, kotoran tersebut bisa menyumbat saringan filter sehingga udara dingin tidak mampu menembus keluar.
Jika ini adalah penyebab masalahnya, cara membuat AC dingin kembali adalah dengan rutin membersihkannya.
Moms perlu mencuci filter sebulan sekali supaya filter bersih dari kotoran.
Selain itu, sebelum membersihkan, pastikan menutup barang-barang di sekitar AC, seperti kasur dengan koran agar barang tersebut tidak kotor.
Pasang filter kembali dan kita akan mendapatkan kembali semilir angin dingin dari AC yang menyejukkan.
2. Kondensor AC yang Kotor
Selain filter, kondensor AC yang kotor juga bisa jadi penyebab AC tidak dingin.
Kondensor terletak di bagian luar AC yang memiliki fungsi untuk memanaskan gas refrigerant (freon) pada suhu tertentu.
Sama dengan filter, jika kondensor kotor, maka AC nantinya jadi tidak dingin.
Jadi, penting untuk membersihkan kondensor secara rutin.
Moms bisa melakukannya sendiri atau minta bantuan Dads.
Gunakan sabun dan air untuk menghilangkan kotoran atau gunakan selang air dengan menggunakan arus air yang pelan sehingga kondensor tidak rusak.
Jika tidak menggunakan AC dalam waktu lama, tutup kondensor dengan kain agar konsensor tidak jadi penyebab AC tidak dingin.
Selain itu, jangan taruh kondensor di tempat yang ada banyak tanaman hias dan ranting pohon.
Baca Juga: Suhu Kamar Bisa Pengaruhi Kualitas Tidur, Ini Buktinya
3. Refrigerant (Freon) Habis atau Bocor
Foto: compactappliance.com
Refrigerant adalah gas yang berguna dalam proses pendinginan ruangan.
Nah, merek refrigerant yang terkenal ini adalah Freon sehingga refrigerant lebih dikenal masyarakat dengan kata freon.
Jika freonnya habis atau bocor, maka ini bisa jadi penyebab AC tidak dingin.
Ciri-cirinya adalah terjadi pembekuan es pada pipa AC, AC bocor, dan timbul suara mendesis akibat kebocoran.
Selain itu, ada juga dampak jangka panjang dari freon yang bocor, yakni bisa menyebabkan gangguan pernapasan bahkan
Untuk menghindari dampak dari penyebab AC tidak dingin ini, segeralah menghubungi teknisi AC untuk memperbaikinya.
4. Kesalahan Mengatur Termostat
Kesalahan lain yang menjadi penyebab AC tidak dingin adalah tekait pengaturan termostat.
Misalnya, suhu ruangan Moms sekarang adalah 23 derajat Celcius, tetapi Moms malah memasang suhu 26 derajat Celcius.
Hal ini jelas salah karena AC mengeluarkan suhu yang lebih tinggi dari suhu ruangan.
Jadi, pastikan mengatur suhu AC di bawah suhu ruangan.
Baca Juga: Suhu Kamar Bisa Pengaruhi Kualitas Tidur, Ini Buktinya
5. Pintu dan Jendela yang Terbuka
Saat menyalakan AC, pastikan sudah menutup pintu dan jendela ruangan dengan rapat.
Jika belum rapat, ini bisa menjadi penyebab AC tidak dingin.
Pintu dan jendela yang terbuka sedikit bisa berpengaruh pada suhu ruangan sehingga terasa tidak sedingin biasanya.
Jadi, pastikan selalu menutup pintu dan jendela dengan rapat, ya!
Baca Juga: 4 Langkah Mencegah Dehidrasi saat Suhu Panas Melanda
6. Ukuran AC yang Tidak Sesuai
Foto: thespruce.com
Penyebab AC tidak dingin selanjutnya bisa jadi karena pemilihan ukuran AC yang tidak sesuai.
AC yang terlalu kecil tidak akan bisa memberikan semburan udara dingin di ruangan yang besar.
Jika ini penyebabnya, maka Moms harus menggantinya dengan AC berukuran lebih besar.
Namun, kita dapat menyiasatinya dengan memasang satu lagi AC dengan ukuran yang sama dalam ruangan tersebut.
Teknik ini sering menjadi jalan keluar dari penyebab AC tidak dingin demi ruangan yang terbebas dari panas.
7. Kondisi Ruangan
AC juga bisa tidak dingin karena kondisi ruangan tertentu.
Misalnya karena ruangan tersebut sering terpapar sinar matahari langsung atau karena ruangan terbuat dari tembok campuran semen dan pasir.
Alhasil, ini bisa menyebabkan ruangan tetap terasa panas.
Ini pun akan menyebabkan AC terasa kurang dingin, terutama saat siang hari.
Baca Juga: 7+ Rekomendasi Kipas Angin Beragam Model dengan Kualitas Terbaik
8. Masalah Teknis Internal AC
Jika beberapa hal di atas bukan penyebabnya, atau jika AC hanya keluar angin atau mati sendiri, bisa jadi terjadi masalah pada bagian internal mesin AC.
Untuk mengatasi hal ini, kita harus mengontak teknisi AC sesegera mungkin.
Ia akan mengecek kondisi mesin AC dan mencari penyebab AC tidak dingin, lalu memperbaikinya.
Itulah beberapa penyebab AC tidak dingin, AC hanya keluar angin, atau mati sendiri.
Jadi, supaya AC tetap awet, harus rajin dirawat dengan mengecek dan membersihkan kondensor serta filter AC sebulan sekali.
Selain awet, kita juga bisa mencegah penyebab AC tidak dingin.
Apabila kinerja AC semakin menurun meskipun kamu sudah memperbaikinya, mungkin ini saatnya menggantinya dengan AC yang baru.
Idealnya, AC ini bisa bertahan hingga 15 tahun.
Semoga informasi ini membantu Moms dan keluarga, ya!
- https://www.dekoruma.com/artikel/79855/penyebab-ac-tidak-dingin
- https://www.rumah.com/panduan-properti/penyebab-ac-tidak-dingin-42286
- https://www.99.co/blog/indonesia/penyebab-ac-tidak-dingin/
- https://artikel.rumah123.com/cari-tahu-8-penyebab-ac-tidak-dingin-serta-cara-mudah-mengatasinya-55953
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.