15 Januari 2019

Selain Jarum Pentul, Ini 5 Benda yang Harus Dimiliki Perempuan Berhijab

Gantungan khusus hijab akan membuat hijab jadi lebih rapi
Selain Jarum Pentul, Ini 5 Benda yang Harus Dimiliki Perempuan Berhijab


Sebagai perempuan berhijab alias hijabers, Moms pasti paham betul benda-benda yang wajib dimiliki. Salah satunya adalah jarum pentul.

Jarum pentul ini menjadi kebutuhan pokok para hijaber. Selain untuk menutup hijab, jarum pentul juga berfungsi untuk membantu Moms berkreasi dengan hijab.

Selain jarum pentul, masih ada lima benda yang wajib dimiliki oleh perempuan berhijab lho Moms. Kira-kira apa saja ya? Yuk kita lihat daftarnya di bawah ini!

Peniti Hijab

img 20180901 082149 963 scaled
Foto: img 20180901 082149 963 scaled
Foto: Belanjamerdeka.id

Jika biasanya peniti punya gulungan di bagian ujungnya, peniti hijab ini justru tidak ada.

Terkadang, peniti biasa membuat hijab tersangkut dan sulit dilepaskan. Alhasil, kerudung jadi rusak.

Nah, dengan peniti yang bentuknya mirip bohlam ini, Moms tidak perlu khawatir hijab akan terkait pada peniti.

Selain disimpan di rumah, siapkan juga beberapa untuk dibawa. Terkadang, Moms membutuhkannya untuk keadaan darurat.

Gantungan Hijab

fortune hanger lipat gantungan hijab jilbab serbaguna 1484541279 89813921 e58a7fa71aff7076deeb4d64e8bbca44
Foto: fortune hanger lipat gantungan hijab jilbab serbaguna 1484541279 89813921 e58a7fa71aff7076deeb4d64e8bbca44
Foto: Outletbunda.com

Hijab yang rapi mencerminkan pemiliknya juga rapi. Nah, agar hijab selalu rapi, simpanlah di gantungan khusus hijab.

Menyimpan hijab dalam lemari dan menumpuknya dengan hijab lain akan membuat hijab khusus.

Gantungan hijab ini akan membuat hijab tetap rapi setelah disetrika.

Selain membuat hijab tetap rapi, gantungan khusus hijab juga memudahkan Moms untuk memilih hijab tanpa harus membuat hijab lainnya kusut.

Inner Hijab

cinnamon (2)
Foto: cinnamon (2)
Foto: Muslimarket.com

Inner hijab jadi salah satu benda yang wajib dimiliki oleh para hijabers. Ada berbagai jenis inner hijab yang bisa Moms pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan.

Ada yang bentuknya ninja, ciput, hingga bandana. Warna dan modelnya pun beragam.

Inner hijab ini akan membuat Moms lebih mudah menata hijab dan menutup rambut yang sering keluar dari hijab.

Manset/Baju Dalaman

annisa baju dalaman polos abu abu 4544153 1 00618
Foto: annisa baju dalaman polos abu abu 4544153 1 00618
Foto: Indonesiaharga.id

Siapa bilang hijabers tidak bisa bergaya dengan baju lengan pendek atau outer cantik? Moms tinggal kenakan manset/baju dalaman saja.

Dengan begitu, Moms tidak khawatir lagi dengan aurat yang akan terlihat.

Legging Wudhu

outfit rok untuk hijabers ala selebgram 2018 legging ankle boots hitam hijab pashmina diamond hitam t shirt kain wools abu blazer bulu abu tua rok a line skirt krem topi merah maroon kamera digital or
Foto: outfit rok untuk hijabers ala selebgram 2018 legging ankle boots hitam hijab pashmina diamond hitam t shirt kain wools abu blazer bulu abu tua rok a line skirt krem topi merah maroon kamera digital or
Foto: Hyzab.blogspot.com

Moms yang suka mengenakan rok, harus punya yang namanya legging wudhu.

Selain untuk menutupi bagian kaki saat rok tersingkap, legging ini juga bisa sekaligus jadi kaus kaki.

Yang membedakan dari legging biasa adalah legging wudhu ini punya bukaan di bagian bawah.

Sehingga, jika akan berwudhu, Moms hanya perlu membuka bagian bawahnya. Mudah sekali kan?

Nah, itulah lima benda yang wajib dimiliki oleh para perempuan berhijab selain jarum pentul. Apakah Moms sudah punya benda-benda itu?

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb