16 November 2023

Apa Itu Skibidi Toilet dan Dampak Negatif bagi Anak-anak

Sudah banyak ditiru oleh anak-anak di TikTok, Moms
Apa Itu Skibidi Toilet dan Dampak Negatif bagi Anak-anak

Foto: YouTube/ DaFuq!?Boom!

Mereka dapat membentuk pandangan mereka tentang norma sosial, nilai-nilai, dan harapan.

Oleh karena itu, memilih konten yang sesuai dengan nilai-nilai keluarga dan memberikan panduan tentang bagaimana menganalisis apa yang mereka tonton bisa sangat penting.

Selain itu, pengawasan yang baik terhadap apa yang ditonton anak-anak juga memungkinkan orangtua untuk menghindari konten yang tidak sesuai dengan usia atau yang bisa memengaruhi perilaku mereka secara negatif.

Dengan demikian, memantau dan mengontrol akses anak-anak terhadap media adalah salah satu cara penting untuk membantu mereka tumbuh dan berkembang dengan baik.

Jadi, Moms dan Dads, tetaplah berperan aktif dalam mengawasi apa yang Si Kecil tonton dan diskusikan dampaknya dengan mereka untuk membentuk pemahaman yang sehat tentang media.

Baca Juga: Desain Gapura 17 Agustus 2023, Ada Ciri khas Bali!

Pentingnya Pengawasan Orang Tua

Anak-anak dengan Gadget
Foto: Anak-anak dengan Gadget (Orami Photo Stocks)

Moms, agar anak terhindar dari tontonan yang tidak mendidik, maka harus ada peran dari orang tua.

Begini peran orang tua yang sebaiknya diterapkan pada anak-anak saat menonton tayangan di televisi atau gadget.

1. Batasi Penggunaan Media Sosial

Sangat baik jika Moms dan Dads dapat membatasi penggunaan media sosial sesuai dengan usia anak.

Setiap platform media sosial memiliki batasan usia yang direkomendasikan, dan ini ada alasan pentingnya.

Konten di media sosial dapat sangat bervariasi, mulai dari yang sangat aman hingga yang mungkin tidak sesuai untuk anak-anak.

Dengan mematuhi batasan usia yang ditetapkan oleh platform tersebut, Moms dapat membantu melindungi anak-anak dari konten yang tidak sesuai dengan usia dan kemampuan mereka untuk memahaminya.

Selain itu, memberikan edukasi kepada anak-anak tentang perilaku yang boleh dan tidak boleh dilakukan dalam menggunakan media sosial juga sangat penting.

Ajarkan mereka tentang etika online, seperti tidak berbicara kasar atau membully orang lain, tidak membagikan informasi pribadi yang sensitif, dan bagaimana menghadapi tindakan online yang tidak pantas.

Ini adalah pelajaran berharga yang dapat membantu mereka berinteraksi dengan aman dan positif dalam lingkungan digital.

2. Buatlah Perjanjian

Langkah kedua, bisa dengan membuat perjanjian dengan Si Kecil, kapan waktu yang diperbolehkan untuk mengguanakan media sosial.

Dengan catatan, orang tua berhak mengetahui dan mengawasi apa yang mereka konsumsi di media sosial.

3. Menggunakan Fitur Parental Control

Fitur parental control berguna untuk mengontrol dan mengatur tayangan atau konten yang dapat diakses oleh anak-anak di media sosial.

4. Membangun Hubungan dengan Anak

Membangun hubungan yang nyaman dengan anak, bisa membuat mereka merasa nyaman berbicara dengan orang tua.

Termasuk mengenai apa yang mereka lihat dan ikuti di media sosial.

5. Ajak Anak Agar Aktif di Luar Ruangan

Dorong anak-anak untuk aktif berkegiatan di dunia nyata bersama teman sebaya.

Ajak mereka berinteraksi langsung dengan lingkungan sekitar.

Seperti ikut dalam kegiatan sosial, olahraga, seni, atau kegiatan positif lainnya yang dapat membantu pengembangan mereka secara menyeluruh.

Itulah informasi seputar Skibidi Toilet hingga bahayanya bagi anak-anak. Semoga bermanfaat, Moms!

  • https://imdb.com/title/tt27814427/
  • https://youtube.com/playlist?list=PL-ZXraMeHBPJHXBhrNowJaQslyqtUg-tZ

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb