24 November 2023

5 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Merdeka Walk, Bagus!

Tempat nongkrong di Merdeka Walk nyaman di siang hari, seru di malam hari
5 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Merdeka Walk, Bagus!

Foto: medantourism.pemkomedan.go.id

Sepertinya ada yang kurang jika piknik ke suatu tempat tidak mencicipi kuliner khas daerah tersebut, seperti tempat nongkrong di Merdeka Walk di Medan.

Merdeka Walk Medan, atau yang lebih populer dikenal dengan sebutan MW, adalah salah satu pusat kuliner terlengkap di Medan, Sumatera Utara.

Menurut situs Dinas Pariwisata Kota Medan, Merdeka Walk memang dikenal sebagai pusat kuliner dan wisata malam di Kota Medan.

Pokoknya, Moms tidak akan menyesal jika menyempatkan diri mampir kemari dalam rangkaian kunjungan saat ke Kota Medan.

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Wisata Pantai di Medan untuk Liburan Keluarga

Rekomendasi Tempat Nongkrong di Merdeka Walk

Saat Moms berkunjung ke tempat nongkrong di Merdeka Walk, Moms akan menemukan banyak pilihan makanan untuk dicicipi.

Kerennya lagi, Moms bukan hanya bisa mencicipi kuliner khas Medan di sini. Ada juga restoran fast food ternama seperti Pizza Hut dan McDonald, lho!

Nah, kalau untuk makanan yang punya harga lebih murah dan terjangkau, berikut adalah beberapa rekomendasinya.

1. Warung Kopi Srikandi

Tempat Nongkrong di Merdeka (Tripadvisor.co.uk)
Foto: Tempat Nongkrong di Merdeka (Tripadvisor.co.uk)

Buat Moms yang suka dengan masakan cita rasa Nusantara, tempat nongkrong di Merdeka Walk yang satu ini bisa jadi pilihan, seperti:

Harganya pun cukup terjangkau Moms, yakni di kisaran Rp15.000-Rp50.000, lho!

Restoran ini buka setiap hari Senin - Jumat & Minggu jam 08:00 - 23:00 dan hari Sabtu jam 11:00 - 00:00.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Wisata Kuliner Bogor yang Wajib Dicoba

2. The Coffee Crowd Merdeka Walk

The Coffee Crowd Merdeka Walk (Orami Photo Stock)
Foto: The Coffee Crowd Merdeka Walk (Orami Photo Stock)

Kalau Moms sedang mencari tempat yang Instagrammable banget, tempat ini sangatlah cocok.

Sambil menunggu makanan, Moms bisa merasakan atmosfer restoran yang cukup mewah dan nyaman.

Menunya beragam Moms, mulai dari jus kedondong, pempek kapal selam, mie goreng sambal terasi, kwetiau goreng, nasi ayam, dan masih banyak lagi.

Untuk harga juga cukup terjangkau Moms, yakni berkisar Rp20.000 - Rp100.000

3. Ram's Cafe

Ram's Cafe (Traveloka.com)
Foto: Ram's Cafe (Traveloka.com)

Adalah salah satu tempat nongkrong di Merdeka Walk yang berkonsep football banget karena sudah memiliki lisensi resmi untuk nonton pertandingan bola.

Untuk menunya sendiri akan memanjakan lidah Moms dengan cita rasa tradisionalnya seperti menu nasi goreng dan mie gorengnya.

Buat Moms yang suka kopi, di sini juga tersedia kopi arabica Gayo dan Sidikalang.

Untuk harga makanan dan minuman di sini berkisar antara Rp50.000 - Rp100.000.

Baca Juga: 4 Resep Mie Kopyok, Kuliner Favorit Warga Semarang

4. Tenda Jala-Jala

Tempat Nongkrong di Merdeka Walk (Crazfood.com)
Foto: Tempat Nongkrong di Merdeka Walk (Crazfood.com)

Siapa di sini Moms yang pecinta dimsum?

Kalau Moms sedang berada di Merdeka Walk jangan lupa mencicipi dimsum dari tempat nongkrong yang satu ini.

Dimsum rumput laut yang jadi menu favorit banyak orang.

Harganya juga sangat murahfan bervariasi Moms, yakni dimulai dengan Rp.35.000.

Merdeka Walk Medan sendiri buka setiap hari Minggu sampai Jumat jam 11.00 - 24.00. Lalu, kalau hari Sabtu buka dari jam 11.00 - 02.00.

5. Tropical Rooftop

Tropical Rooftop
Foto: Tropical Rooftop (Brewsuniq.com)

Tropical Rooftop merupakan salah satu tempat nongkrong di Merdeka Walk.

Kafe ini mengusung tema tropis dengan banyak tanaman dan gambar-gambar daun yang terpajang di dindingnya.

Keunikan dari Tropical Rooftop terletak pada adanya ruang atap yang luas, dikelilingi oleh tanaman hidup yang terjaga dengan baik.

Tropical Rooftop buka setiap hari mulai pukul 13.00 WIB hingga 22.00 WIB, dan terletak di alamat Jalan Abdullah Lubis Nomor 79a, Merdeka, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Tabanan, View Eksotis!

Nah, untuk mendatangi Merdeka Walk Medan Moms tidak akan kesulitan, karena bisa langsung terlihat begitu turun dari kereta api dan melangkah keluar dari Stasiun Medan.

Selamat mencoba ya, Moms!

  • https://www.pariwisatasumut.net/2020/05/merdeka-walk.html
  • https://www.tripadvisor.com/RestaurantsNear-g297725-d1189002-Merdeka_Walk-Medan_North_Sumatra_Sumatra.html
  • https://medantourism.pemkomedan.go.id/index.php?option=com_content&view=article&id=431:merdeka-walk-pusat-kuliner-dan-wisata-malam&catid=32&Itemid=271

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb