16 Agustus 2020

9 Tips Pasangan Beda Usia Jauh agar Harmonis dan Langgeng

Berikut ini tips untuk pasangan beda usia jauh yang bisa Moms dan Dads terapkan
9 Tips Pasangan Beda Usia Jauh agar Harmonis dan Langgeng

Ada ungkapan yang bilang kalau umur bukanlah masalah dalam menjalin kasih. Namun tak sedikit juga pertengkaran dan pertikaian yang disebabkan oleh faktor usia yang beda jauh.

Kalau saat ini Moms memiliki pasangan yang terpaut usia jauh, apa yang bisa dilakukan untuk menjaga hubungan tetap langgeng?

Tips Langgeng untuk Pasangan Beda Usia Jauh

Pasangan yang memiliki usia berbeda umumnya punya cara pandang berbeda, sehingga seringkali menimbulkan kesalahpahaman. Dikutip dari penelitian berjudul The Marital Satisfaction of Differently Aged Couples, kesenjangan usia dalam pernikahan memengaruhi kepuasan dalam berumah tangga.

Menariknya, banyak pria cenderung lebih puas dengan pasangan yang lebih muda, sementara wanita memang lebih menyukai pasangan yang lebih tua.

Kepuasan dalam pernikahan relatif menurun dengan durasi pernikahan ketika kesenjangan usia antar pasangan terlalu jauh.

Nah, bagaimana caranya agar pasangan beda usia jauh bisa menjalin hubungan dengan harmonis dan juga langgeng? Cek di bawah ini, ya.

1. Memperbaiki Stigma Sosial

tips untuk pasangan beda usia jauh 1.jpeg
Foto: tips untuk pasangan beda usia jauh 1.jpeg

Foto: Pexels.com

Studi yang dipublikasikan Personality and Social Psychology Bulletin, menemukan bahwa lingkungan sekitar umumnya tidak setuju dengan hubungan pasangan beda usia yang lama kelamaan bisa memberikan dampak negatif pada hubungan tersebut.

Ditambah lagi, banyak orang mengasosiasikan bahwa pasangan yang lebih muda mendapatkan keuntungan berupa materi dari pasangan yang lebih tua sehingga seringkali hal ini membuat bara api dalam hubungan asmara.

Meski begitu, Moms bisa memperbaiki stigma sosial tersebut dengan memberikan pengertian pada keluarga dan orang sekitar agar hubungan menjadi langgeng dan harmonis.

Baca Juga: Beda Usia Belasan Tahun, Sederet Seleb Cantik Ini Tetap Langgeng dengan Pasangannya

2. Mendiskusikan Preferensi Seksual

tips untuk pasangan beda usia jauh 2.jpg
Foto: tips untuk pasangan beda usia jauh 2.jpg

Foto: Freepik.com

Banyak pasangan terpaut usia jauh merasakan adanya perbedaan preferensi seksual saat berhubungan intim. Bagi beberapa wanita yang jauh lebih muda, umumnya merasakan penurunan libido pada pasangan pria yang lebih tua.

Namun, hubungan asmara tidak selamanya tentang seks. Karena itu, bicarakan dengan pasangan pola seks seperti apa yang diinginkan dan dapat dinikmati bersama.

3. Melaraskan Pola Asuh Anak

tips untuk pasangan beda usia jauh 3.jpeg
Foto: tips untuk pasangan beda usia jauh 3.jpeg

Foto: Pexels.com

Pasangan dengan umur yang lebih muda biasanya lebih terpapar dengan pola asuh yang lebih modern dibandingkan dengan pasangan yang umurnya lebih tua. Sehingga, hal ini kerap kali menimbulkan pertikaian bagi pasangan dengan usia beda jauh.

Pola asuh anak yang berbeda ini sering menjadi bumerang karena pada dasarnya anaklah yang menjadi korban dari perbedaan perlakuan dari orang tuanya. Karena itu, penting untuk menyadari pola asuh apa yang sesuai dengan zaman sekarang.

Baca Juga: 5 Pasangan yang Bikin Heboh Karena Beda Usia Lebih dari 35 Tahun

4. Berbagi dengan Orang Lain

tips untuk pasangan beda usia jauh 4.jpg
Foto: tips untuk pasangan beda usia jauh 4.jpg

Foto: Freepik.com

Ada banyak negara yang menganggap pasangan beda usia jauh adalah sesuatu yang normal. Namun, sebuah studi berjudul Commitment in Age-Gap Heterosexual Romantic Relationships: A Test of Evolutionary and Socio-Cultural Predictions, menyebutkan kalau hanya 8 persen pasangan beda usia jauh yang ada di Eropa dan Amerika.

Kemungkinan, persentasenya akan mengecil di Asia dan Timur Tengah mengingat masih ada tuntutan budaya dan sosial. Hal ini membuat tak banyak orang yang bisa berempati dengan pasangan beda usia, yang termasuk dalam golongan minoritas.

Meski demikian, belajarlah untuk mulai berbagi kepada teman dan orang sekitar mengenai pengalaman yang Moms rasakan selama menjalin hubungan dengan pasangan beda usia jauh. Hal ini setidaknya bisa memberikan orang sekitar perspektif baru tentang hubungan beda usia.

5. Mencarikan Ketertarikan yang Sama

tips untuk pasangan beda usia jauh 5.jpg
Foto: tips untuk pasangan beda usia jauh 5.jpg

Foto: Freepik.com

Komplain banyak pasangan beda usia jauh adalah ketidaksesuaian ketertarikan seperti pilihan hobi. Pasangan yang lebih muda cenderung menyukai sesuatu yang modern baik itu musik, film, atau game. Sedangkan pasangan yang lebih tua lebih memilih hobi yang santai seperti berkebun, memasak, dan lain sebagainya.

Tetapi, menemukan hobi dan ketertarikan yang sama bisa menjadi pemanis hubungan asmara. Pastikan Moms juga memiliki sedikitnya satu ketertarikan yang sama dengan Dads sehingga bisa hubungan bisa langgeng dan harmonis.

Baca Juga: 5 Hal yang Sering Dirasakan Pasangan Beda Usia Jauh

6. Saling Berkompromi Akan Ekspektasi Tiap Pasangan

7 Tips Untuk Menjaga Pernikahan Jarak Jauh Tetap Sehat 2.jpg
Foto: 7 Tips Untuk Menjaga Pernikahan Jarak Jauh Tetap Sehat 2.jpg

Foto: Orami Photo Stock

Saat sedang menjalin hubungan beda usia jauh, hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan melakukan refleksi dan berkompromi.

Misalnya dalam hal memiliki anak, ketika semua keinginan sudah dibicarakan, langkah selanjutnya ialah fokus untuk mencapai keinginan tersebut dan saling mengingatkan satu sama lain.

7. Memastikan Nilai, Moral, dan Tujuan Hidup sesuai Satu Sama Lain

6 Hal yang Harus Diketahui Jika Punya Pasangan Gemini 5.jpg
Foto: 6 Hal yang Harus Diketahui Jika Punya Pasangan Gemini 5.jpg

Foto: Orami Photo Stock

Perbedaan usia yang jauh juga bisa memicu terjadinya perbedaan nilai, moral, dan tujuan hidup masing-masing pasangan beda usia jauh.

Hal ini bisa diatasi dengan saling duduk bersama dan saling berdiskusi. Misalnya, dengan membicarakan keuangan dan membuat rencana ke depannya.

Jika Moms dan Dads setuju pada hal besar dan keinginannya masing-masing, tentu masalah kecil tidak akan jadi hambatan.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Konflik Bagi Pasangan Beda Usia Jauh

8. Jangan Hanya Fokus pada Perbedaan Usia Saja

Cara Mengatasi Pasangan Beda Usia Jauh 5.jpg
Foto: Cara Mengatasi Pasangan Beda Usia Jauh 5.jpg

Foto: stocksnap.io

Jangan sampai Moms dan Dads terlalu memikirkan perbedaan usia masing-masing, sampai-sampai hal ini jadi fokus utama dalam hubungan.

Lebih seringlah berkomunikasi satu sama lain, karena lumrah jika dalam berhubungan akan terjadi konflik.

Komunikasi terbuka dan jujur jadi hal yang sangat penting dan merupakan penyelesaian masalah yang akan membawa kesuksesan pada suatu hubungan.

9. Mulai dari Diri Sendiri

1 jurnal
Foto: 1 jurnal

Foto: Orami Photo Stock

Di samping semua itu, hal yang tidak boleh dilewatkan oleh Moms dan Dads sebagai pasangan beda usia jauh adalah peduli dengan diri sendiri.

Dengan mencintai dan peduli terhadap diri sendiri, seseorang bisa lebih menghargai pasangannya.

Peduli terhadap diri sendiri bisa dilakukan dengan latihan bernapas yang berguna untuk menenangkan, mengumpulkan emosi, serta membantu mengurangi kecemasan dan pikiran negatif.

Langkah berikutnya, Moms bisa membuat jurnal bersama Dads yang bermanfaat untuk membantu dan memberikan poin-poin untuk menguatkan satu sama lain.

Baca Juga: Tak Hanya Bunga Zainal, 7 Artis Ini Juga Punya Pasangan dengan Beda Usia Lebih dari 10 Tahun

Pada akhirnya, para ahli menyebutkan kalau dalam pernikahan, hal paling penting adalah persepsi nilai untuk membentuk mahligai rumah tangga itu sendiri.

Meski ke depannya banyak tantangan yang akan dihadapi, kalau Moms memang memilih pasangan yang benar, maka tidak ada yang perlu dikhawatirkan mengenai stigma pasangan beda usia jauh.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb