04 April 2024

25+ Tempat Wisata Bali Terkini, Banyak Pantai Cantik!

Keindahannya bikin betah berlama-lama
25+ Tempat Wisata Bali Terkini, Banyak Pantai Cantik!

20. Desa Penglipuran

Selain terkenal sebagai salah satu desa terbersih di Indonesia, Desa Penglipuran identik dengan arsitektur bangunan tradisional.

Atap bangunan-bangunan kuno di sana terbuat dari bambu yang tertata rapi.

Hal tersebut menjadi daya tarik wisatawan untuk berfoto.

Ditambah dengan udara yang sangat sejuk. Selain itu, ada pura yang besar dan menarik, menambah nilai sejarah dan keindahan desa ini. 

Harga tiket masuk Desa Penglipuran sebesar Rp20 ribu untuk dewasa dan Rp15 ribu untuk anak-anak.

Baca Juga: 110 Ide Bio IG Aesthetic, Bikin Instagram Makin Keren!

21. Pantai Pandawa

Wisata Bali Pantai Pandawa
Foto: Wisata Bali Pantai Pandawa (Tripadvisor.co.id)

Pantai Pandawa adalah wisata di Bali yang juga patut dikunjungi ketika liburan akhir tahun nanti.

Pantai ini menghadirkan pasir putih dengan beragam wisata air laut yang memacu adrenalin.

Berada di Desa Kutuh, Kec. Kuta Selatan, Kab. Badung, pantai ini memiliki hamparan garis pantainya yang landai.

Moms juga bisa menikmati berbagai fasilitas pantai yang seru, seperti berselancar, pijat tradisional, snorkeling, dan banyak lagi!

Harga tiket ke Pantai Pandawa cukup murah, yaitu Rp8.000/orang.

22. Munduk Moding Plantation

Munduk Moding Plantation menawarkan pengalaman liburan yang tenang dan alami di tengah perkebunan kopi dan cokelat yang subur.

Salah satu daya tarik utama Munduk Moding Plantation adalah akomodasinya yang terdiri dari vila-vila mewah dengan pemandangan indah kebun, perkebunan, dan pegunungan sekitarnya.

Selain akomodasi, tempat ini juga menawarkan berbagai kegiatan dan fasilitas untuk para pengunjung.

Moms dapat menjelajahi perkebunan kopi dan cokelat, belajar tentang proses pembuatan kopi, atau bahkan mencicipi kopi segar yang dipetik langsung dari kebun.

Ada juga spa yang menawarkan perawatan relaksasi, kolam renang infinity dengan pemandangan spektakuler, dan restoran yang menyajikan hidangan lokal dan internasional.

Untuk harga tiketnya, daypass tanpa akses kolam renang, Rp500.000 (termasuk welcome drink, 2-course lunch, dan seluruh fasilitas hotel selain kolam renang).

Daypass dengan akses kolam renang, Rp900.000 (termasuk welcome drink, 2-course lunch, dan seluruh fasilitas hotel termasuk akses kolam renang selama 1 jam).

23. Taman Edelweiss Bali

Wisata Bali Taman Edelweiss Bali
Foto: Wisata Bali Taman Edelweiss Bali (Pinterest.com)

Taman ini terkenal karena keindahan dan keragaman bunga edelweis yang tumbuh di sana.

Moms dapat menikmati pemandangan yang menakjubkan dan berfoto di antara bunga-bunga indah tersebut.

Selain itu, Taman Edelweiss Bali juga menawarkan fasilitas seperti area bermain anak, restoran, dan toko suvenir.

Taman Edelweiss Bali cocok untuk menghabiskan waktu santai dan menikmati keindahan alam Bali.

Harga tiket masuk taman ini, yaitu domestik Rp30.000, warga lokal Rp20.000 dan anak-anak, Rp10.000.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Power Bank Terbaik, Bisa Fast Charging!

24. Water Slide Lemukih

Water Slide Lemukih adalah salah satu objek wisata di Bali yang menawarkan pengalaman seru dan menyegarkan dengan wahana air.

Terletak di Desa Lemukih, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng, Water Slide Lemukih Bali menawarkan kolam renang dan wahana perosotan air yang menarik.

Moms dapat menikmati keseruan meluncur di atas seluncuran air yang terhubung dengan alam sekitar yang indah.

Selain wahana perosotan air, Water Slide Lemukih Bali juga menyediakan area bermain air lainnya, seperti kolam renang untuk dewasa dan anak-anak.

Ada juga fasilitas seperti kafe dan tempat istirahat untuk para pengunjung.

Harga tiket masuk Water Slide Lemukih, yaitu Rp10.000/orang.

25. Natya River Sidemen

Wisata Bali Natya River Sidemen
Foto: Wisata Bali Natya River Sidemen (Instagram.com/natyariversidemen)

Terletak di desa Sidemen, tempat ini menawarkan pemandangan indah dari Sungai Telaga Waja yang mengalir di antara bukit-bukit hijau yang subur.

Natya River Sidemen juga merupakan tempat yang ideal bagi para pecinta alam dan petualangan.

Moms dapat melakukan aktivitas seperti berjalan-jalan di sekitar desa, mengunjungi sawah-sawah terasering, atau bersepeda di sepanjang jalan pedesaan yang menawarkan pemandangan spektakuler.

Selain itu, tempat ini juga dikenal dengan kegiatan arung jeram di Sungai Telaga Waja yang menantang.

Ada berbagai tingkat kesulitan yang tersedia, sehingga baik pemula maupun yang berpengalaman dapat menikmati pengalaman arung jeram yang menyenangkan.

Untuk harganya mulai Rp405.000 per malam (Glamping Tent).

26. Air Terjun Banyumala

Air Terjun Banyumala
Foto: Air Terjun Banyumala (Instagram.com/@banyumalaofficial)

Air Terjun Banyumala, terletak di Banjar Asah Panji, Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali, merupakan destinasi wisata yang dibuka pada bulan Juli 2015.

Menjadi magnet bagi para wisatawan, air terjun ini menawarkan pengalaman yang menarik dengan kombinasi keindahan alam dan ketenangan yang bisa dinikmati pengunjung.

Terletak di jalur antara Munduk dan Singaraja menuju Denpasar, air terjun yang menakjubkan ini membutuhkan perjalanan yang cukup sulit untuk mencapainya.

Melalui perjalanan yang dikelilingi oleh hamparan hijau pepohonan, bebatuan, dan sungai, para pengunjung akan menemukan pemandangan alam yang indah.

27. Pura Luhur Lempuyang

Pura Penataran Agung Lempuyang
Foto: Pura Penataran Agung Lempuyang (freepik.com/tawatchai07)

Pura Lempuyang Luhur, sebuah tempat suci dan obyek wisata terkenal di Bali, terletak di wilayah timur Pulau Dewata, khususnya di Kabupaten Karangasem.

Dengan latar belakang megahnya Gunung Agung, pura ini menawarkan pesona alam yang memukau, yang meliputi keindahan hutan yang menjadi paru-paru Pulau Dewata.

Para pengunjung yang menyukai petualangan trekking akan menemukan pengalaman yang indah, unik, dan menantang saat mengunjungi Pura Luhur ini.

Jalur utama yang dilengkapi dengan 1.700 anak tangga berundak untuk memudahkan akses, yang juga digunakan oleh umat Hindu sebagai jalur persembahyangan.

Pura ini memiliki status yang dihormati oleh umat Hindu, diyakini sebagai tempat pemujaan bagi Ida Batara Empu Agenijaya dan Empu Manik Geni.

Saat menapaki jalur menuju puncak, mereka akan disuguhkan dengan udara segar hutan yang asri, suara-suara hewan liar, dan pemandangan alam Karangasem yang mempesona

Baca Juga: Serba-serbi Rans Nusantara Hebat, Pusat Kuliner Raffi Ahmad!

Itu dia beberapa tempat wisata Bali yang menyuguhkan sejuta keindahan.

Mana yang menjadi favorit dan pasti akan Moms kunjungi saat liburan ke Bali nanti?

  • https://www.lonelyplanet.com/articles/top-tips-for-visiting-bali
  • https://www.thediscoveriesof.com/bali-travel-guide/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb