04 July 2019

Yuk Kenali Apa Saja Penyebab Tumor Otak, Penyakit yang Diderita Ibu Tya Ariestya

Tumor otak juga bisa terjadi karena faktor usia
Yuk Kenali Apa Saja Penyebab Tumor Otak, Penyakit yang Diderita Ibu Tya Ariestya

Foto: instagram.com/tya_ariestya

Beberapa waktu lalu, ibu Tya Ariestya baru saja menjalani operasi besar di kepalanya. Menurut Tya, ada tumor dengan diameter hampir 5 cm yang bersarang di kepala ibunya.

Tya bercerita, karena tumor ini hampir mengenai syaraf mata sang mama, maka tindakan operasi harus dilakukan sesegera mungkin. Tya pun segera mencari tahu dokter terbaik untuk bisa mengoperasi ibunya itu.

Tya mengatakan bahwa untuk mendapatkan dokter bukanlah perkara mudah. Dia mengaku sampai harus mencari dokter ke lima rumah sakit berbeda untuk mendapatkan yang paling ahli dalam menangangi penyakit ibunya.

Akhirnya, Tya berhasil menemukan seorang dokter di salah satu rumah sakit di Tangerang. Mama Tya pun kemudian menjalani operasi dan kini sedang dalam tahap pemulihan.

Tumor otak memang bisa menyerang siapa saja. Penyebabnya pun cukup beragam. Apa saja? Yuk kita simak ulasannya di bawah ini Moms!

1. Gaya Hidup Tidak Sehat

images (1).jpg
Foto: images (1).jpg

Foto: Unk.edu

Gaya hidup yang tidak sehat seperti merokok dan mengonsumsi alkohol memang bisa menimbulkan berbagai penyakit, termasuk juga tumor otak.

Namun siapa sangka kalau penggunaan ponsel yang terlalu sering juga merupakan gaya hidup yang bisa menyebabkan tumor otak.

Lion Shahab, Dosen Senior Epidemiologi & Kesehatan Masyarakat UCL mengatakan, berdasarkan penelitian di Inggris, pada 2015 terdapat 2.500 kasus tumor otak namun masih terlalu dini untuk menyimpulkannya bila dikaitkan dengan penggunaan ponsel, seperti mengaitkan rokok dengan kanker paru.

Meski begitu, di dalam penelitiannya memang ada peningkatan signifikan terjadi tumor di sisi kanan otak akibat penggunaan ponsel dengan tangan kanan.

2. Obat-obatan, Polusi, dan Diet yang Salah

images (2).jpg
Foto: images (2).jpg

Foto: vox.com

Prof Jean Golding, Profesor Emeritus untuk Epidemiologi Anak dan Perinatal, Universitas Bristol menjelaskan bahwa penyebab penyakit tomur otak juga dipengaruhi oleh tren. Makanya, penelitian tentang penyakit ini terus dilakukan.

Meskipun penyalit ini masih terbilang jarang, nyatanya, jumlahnya terus meningkat setiao tahunnya. Karena itu, beradasarkan penelitian sementara waktu, bahwa ada kemungkinan tumor otak disebabkan oleh pestisida yang digunakan pada bahan makanan, obat-obatan, polusi udara, dan juga pola diet yang salah.

3. Usia

signs-of-brain-tumor.jpg
Foto: signs-of-brain-tumor.jpg (Health.usnews.com)

Foto: Cancerliving.today

Ternyata dengan bertambahnya usia, risiko penyakit tumor otak juga makin meningkat. Ditambah lagi, kalau ada faktor genetik, alias riwayat keluarga dengan penyakit ini. Untungnya, hanya sekitar 5 hingga 10 persen dari semua kanker yang diwariskan secara genetis atau keturunan.

Meskipun penyebabnya sudah mulai bisa terpetakan, tumor otak ternyata tidak mudah terdeteksi. Pasalnya, gelaja penyakit ini sangat banyak dan seperti beberapa penyakit lain. Misalnya, sakit kepala berkepanjangan, muntah, dan hilang ingatan atau kebingungan.

Wah harus waspada ya Moms. Medical check up setahun sekali tidak ada salahnya lho!

(TPW)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.