
Scroll untuk melanjutkan membaca
Hadiah yang bagus akan lebih bermakna jika dibungkus dengan kertas kado yang tepat. Jangan lupa Moms, teknik membungkusnya pun harus diperhatikan.
Layaknya bagai penampilan seseorang yang cantik, maka bungkus kado juga bisa berperan yang sama.
Yuk, cari tahu seperti apa cara membungkus kado untuk perayaan yang menarik berikut ini.
Foto: membungkus kado (shutterfly.com)
Foto: shutterfly.com
Dalam International Journal of Management Reviews, dijelaskan bahwa hadiah memiliki hubungan simbolis yang hebat dan telah digambarkan sebagai ekspresi dari hubungan sosial.
Karena itu, jika Moms hendak mencari cara membungkus kado, berikut beberapa ide atau inspirasi yang bisa dilakukan, melansir dari Shutterfly.
Cara membungkus kado yang unik ini bisa dengan memanfaatkan hal-hal yang bisa didaur ulang, yaitu tas belanja kertas.
Moms bisa memilih tas kertas dari toko yang memiliki pola atau motif menarik sebagai kertas pembungkus. Lalu, tambahkan pita atau tali warna-warni pada hadiah untuk properti ekstra.
Dandani pembungkus kado kertas cokelat dengan tali atau pita halus. Sebagai cara membungkus kado unik, tambahkan tag foil emas untuk desain pembungkus kado yang terlihat halus dan profesional.
Membungkus kado untuk anak, cucu atau keponakan? Coba cara membungkus kado unik dan interaktif dengan menempelkan mainan favorit mereka seperti mobil, krayon, atau balok bangunan.
Cara membungkus kado unik bahkan menggunakan bahan yang sudah ada di rumah, cotton bud.
Ambil beberapa buah cotton bud untuk ide pembungkus kado yang mudah ini. Susun cotton bud dalam bentuk kepingan salju dan tempelkan pada kertas kado warna apa pun.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Kado untuk Suami di Hari Anniversary Pertama
Moms dapat membungkus dengan butcher paper, dan keluarkan cat air sebagai cara membungkus kado yang unik. Gunakan desain abstrak untuk menciptakan tampilan tie-dye.
Tips profesional: pilih warna yang menyatu dengan sangat baik. Jika Si Kecil sedang membuat hadiah untuk gurunya, ubah ide bungkus kado ini menjadi kegiatan yang menyenangkan.
Rancang tampilan papan tulis yang unik dengan melapisi spidol putih di atas kertas kado hitam sebagai cara membungkus kado yang unik.
Tulis pesan yang bijaksana atau gambar desain khusus untuk orang yang Moms kasihi dan cintai.
Untuk membuat efek rumbai-rumbai pada kado, coba cara membungkus kado unik ini dengan mengubah tas cokelat polos menjadi bungkus kado yang meriah.
Moms bisa menempelkan sepertiga bagian kertas tisu ke kado, dan potong strip kecil untuk menciptakan efek pinggiran rumbai yang meriah.
Potong bentuk pita dari kertas karton berwarna sebagai cara membungkus kado yang unik. Gunakan cetakan online untuk panduan pemotongan atau buat stensil sendiri.
Untuk sentuhan yang indah, Moms bisa mengisi bagian tengahnya dengan satu sendok cokelat meises atau pernak-pernik butiran.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Kado Untuk Bayi yang Baru Lahir
Foto: cara membungkus kado bagus-2 (pinterest.com)
Foto: pinterest.com
Selain mengetahui cara membungkus kado yang unik, Moms juga dapat mengambil ide cara membungkus kado yang bagus tanpa perlu ribet. Berikut ini beberapa inspirasinya.
Ada banyak hal untuk disukai dari ide pembungkus kado yang super imut dan dipersonalisasi ini. Menambahkan foto Moms dan penerima hadiah juga memberikan hadiah bonus berupa kenang-kenangan manis!
Cara membungkus kado yang bagus ini juga mudah. Moms bisa membungkus kado dengan kertas kado polos lalu ambil kertas kado berwarna dan gunting polkadot besar warna-warni, dan tempelkan di kado tersebut.
Cara membungkus kado selanjutnya bisa dengan menyematkan nama penerima kado. Moms bisa menggunting kertas dengan inisial nama penerima, lalu tempel atau ikatkan dengan tali pada kado tersebut.
Bonus tambahannya adalah cara ini juga merupakan dekorasi kado yang menyenangkan!
Tidak perlu ribet, gunakan benang sebagai bahan pembungkus kado yang berguna. Benang dapat memberikan aksen indah buatan sendiri di atas kertas kado cokelat.
Untuk melakukan cara membungkus kado bagus ini, rekatkan benang ke kado yang sudah dibungkus, dan buat beberapa lapis dari bentuk yang diinginkan, baik itu bintang, bunga, motif zig-zag, dan sebagainya.
Baca Juga: 4 Ide Kado Tidak Biasa untuk Bayi Baru Lahir
Cara membungkus kado yang bagus dan bisa dibanggakan hanya membutuhkan sedikit benang dan kertas bekas.
Untuk kado yang tidak kaku, seperti kaus kaki atau baju, Moms bisa melapiskan dua lembar kertas kado di atas dan bawah, dengan bentuk bentuk yang diinginkan seperti bintang, bunga, lingkaran, dan sebagainya.
Lalu, jahit di sepanjang tepinya menggunakan benang kontras.
Punya sekotak krayon? Moms dapat menggunakan krayon sebagai cara membungkus kado yang menarik.
Moms bisa mengapit serutan krayon warna-warni di antara lapisan kertas tisu (tiga di atas dan tiga di bawah) dan setrika hingga krayonnya meleleh. Jadikan kertas dengan lelehan krayon ini sebagai pembungkus kado.
Setelah membungkusnya, hiasi kado dengan pita satin yang ditempatkan secara asimetris.
Kreasi warna-warni ini menambahkan unsur meriah pada kado sebagai cara membungkus kado yang sederhana.
Baca Juga: 5 Ide Kado Baby Shower yang Cocok untuk Calon Ibu
Foto: cara membungkus kado bagus-1 (pinterest.com)
Foto: pinterest.com
Jika Moms memiliki kado kotak, berikut ini ada rekomendasi cara membungkus kado bentuk kotak yang bisa menjadi pilihan.
Untuk cara membungkus kado ini, buat fringe dari kertas krep dengan cara melipat kertas sampai berbentuk persegi lalu ‘iris’ di satu sisi yang memanjang.
Rekatkan masing-masing layer lalu tumpuk agar terkesan penuh. Buat semua orang yang melihat kado Moms langsung jatuh cinta saat melihat bungkusnya yang cantik.
Ini mungkin merupakan cara membungkus kado bentuk kotak yang paling repot, tetapi sangat menyenangkan karena Moms bisa membuat desain kertas kado sesuai dengan selera.
Pilih kertas kado polos dan marker hitam atau emas. Moms bisa menggambar di permukaan kertas kado sesuai keinginan.
Agar mendapatkan kesan layer yang tak terduga, Moms bisa membuat cara membungkus kado bentuk ini ini.
Untuk melakukannya, lapisi satu sisi kado dengan isolasi dua sisi atau double tape, lalu taburkan confetti yang terbuat dari potongan kertas krep berwarna-warni.
Jangan lupa eratkan dengan cara menekan agar confetti tetap pada tempatnya. Pilih kertas krep yang bertekstur tipis dibanding dengan kertas metalik yang terksturnya lebih licin.
Untuk kesan lebih fun, tambahkan aksen pola pada permukaan kado Moms sebagai cara membungkus kado bentuk kotak.
Pilih washi tape berukuran lebar dengan motif dan warna yang bold untuk kesan lebih pop. Selain lebih menarik, kado ini akan memberikan personality tersendiri.
Washi tape sangatlah tahan lama, dan tak akan rusak saat pengiriman paket.
Jika Moms cukup kreatif, cara membungkus kado bentuk ini bisa dikreasikan dengan dua jenis kertas kado, polos dan bermotif.
Buat lubang dengan Exacto knife. Gunakan kertas berlubang itu untuk melapisi kado yang telah dilapisi kertas kado lain. Jangan buang potongan kertas kado tadi karena bisa digunakan untuk ditempel di permukaan kado lain.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Mainan Anak Perempuan yang Bisa Jadi Ide Hadiah
Foto: cara membungkus kado simple
Foto: Orami Photo Stock
Jika Moms tidak ingin ribet, dan hanya ingin mencari ide cara membungkus kado yang simple, berikut ini beberapa inspirasi yang bisa dicoba.
Jangan pilih motif kertas kado yang sudah sangat umum seperti bunga dan boneka. Pilihlah motif yang jarang ditemui orang seperti gambar peta dunia atau corak kertas koran.
Dengan motif kertas kado yang unik ini, sang penerima akan semakin terkesan dan senang.
Moms, bentuk kado tidak harus selalu kotak, lho. Coba buat variasi bentuk bingkisan kado lain seperti membuat permen, kipas, hand bag, dan lain-lain sebagai cara membungkus kado yang simple.
Baca Juga:
Agar kemasan lebih menarik, coba beli kotak kado dengan berbagai macam bentuk di toko aksesoris. Pilih kotak kado yang berbeda dari biasanya dan bisa memberikan kesan unik.
Dijamin, tampilan kado akan semakin eksklusif dengan menggunakan kotak kado ini, dan Moms tak perlu membuang banyak waktu untuk membungkus kado.
Jika Moms tidak mau kotak kado terlalu sepi, sebagai cara membungkus kado yang simple, tambahkan aksesoris lainnya seperti label tag, sisa dari kertas kado atau art paper yang ada, kipas, atau bunga yang bisa dibuat sendiri.
Hadiah tentunya akan semakin berkesan jika Moms memberikan selipan ucapan. Pilih kartu ucapan yang memiliki bentuk unik dan tulis sendiri pesan yang ingin disampaikan pada si penerima.
Tentu saja dia akan sangat senang karena melihat effort yang sudah Moms lakukan untuk membungkus kado tersebut sedemikian rupa.
Itu dia Moms, 25 inspirasi cara membungkus kado yang bisa dilakukan. Luapkan kreativitas untuk memberikan kado dengan dekorasi menarik untuk penerima kado, ya!
Copyright © 2023 Orami. All rights reserved.