03 Agustus 2023

10 Dekorasi Kelas 17 Agustus Unik, Meriah, dan Kreatif!

Kelas menjadi lebih meriah dan menarik perhatian
10 Dekorasi Kelas 17 Agustus Unik, Meriah, dan Kreatif!

Foto: Freepik

Salah satu cara memeriahkan HUT RI ke-78 adalah dengan dekorasi kelas 17 agustus yang unik.

Biasanya, sekolah akan mengadakan lomba menghias kelas dan yang paling bagus serta unik akan mendapatkan hadiah.

Kegiatan menghias kelas ini sudah sangat populer dan bahkan menjadi tradisi setiap tanggal 17 Agustus.

Yuk, simak ide dekorasi kelas 17 Agustus yang unik di bawah ini agar beda dari yang lain!

Baca Juga: 5 Resep Tumpeng 17 Agustus, Bisa Dijadikan Ide Lomba!

Dekorasi Kelas 17 Agustus Unik

Berikut ide dekorasi kelas 17 Agustus yang unik.

1. Pita Merah Putih

Dekorasi Kelas 17 Agustus Unik
Foto: Dekorasi Kelas 17 Agustus Unik (Pinterest.com)

Dekorasi kelas 17 Agustus yang unik pertama adalah pita merah putih yang dilekatkan di langit-langit.

Dekorasi ini terlihat seperti petasan. Selain itu, bahan-bahan yang dibutuhkan juga mudah ditemukan.

Bahan:

  • Pita satin berwarna merah dan putih dengan lebar yang disesuaikan biasanya 2-3 cm.
  • Gunting.
  • Lem tembak atau lem yang kuat lainnya.
  • Kertas karton atau papan foam sebagai dasar. 
  • Tali untuk menggantung.

Cara membuat:

  1. Potong pita merah dan putih menjadi panjang yang sama, sesuai dengan ukuran yang diinginkan.
  2. Rekatkan satu ujung pita merah ke ujung pita putih, sehingga kedua pita membentuk sudut 90 derajat. Lakukan langkah yang sama.
  3. Tempelkan pasangan pita tersebut ke kertas karton atau papan foam, satu persatu, mengikuti pola garis miring sehingga membentuk motif zigzag atau pola chevron.
  4. Setelah seluruh permukaan karton atau papan foam tertutup pita, potong pita yang lebih agar lebih rapi.
  5. Rekatkan tali atau pita di bagian belakang dekorasi ini untuk menggantungnya di dinding.

2. Spanduk

Dekorasi kelas 17 Agustus yang unik selanjutnya adalah memasang spanduk. Selain spanduk, mencetak pamflet juga bisa lho!

Spanduk ini bisa ditempelkan di tembok belakang kelas atau di papan tulis.

Buatlah spanduk semenarik mungkin dengan tema kemerdekaan Indonesia.

Template spanduk pun bisa dicari di internet. Pilihlah desain yang unik, estetik, dan menarik.

Baca Juga: 4 Lomba 17 Agustus Paling Unik untuk Perempuan

3. Hiasan Dinding dari Origami

Dekorasi Kelas 17 Agustus yang Unik
Foto: Dekorasi Kelas 17 Agustus yang Unik (Linternaute.fr)

Membuat hiasan dinding dari origami bisa dibuat oleh anak-anak SD guna melatih kereatifitas dalam melipat origami.

Dari origami tersebut, bisa dilipat menjadi bentuk burung, hati, hingga bisa dibentuk menjadi bendera Indonesia.

Bahan:

  • Kertas origami merah dan putih.
  • Tali atau pita untuk digantung.

Cara melipat origami, bisa dilihat di instruksi yang disediakan.

Jika susah selesai, origami yang sudah dilipat tersebut bisa dipajang di tembok atau diletakkan di tempat yang dibutuhkan.

4. Balon Merah Putih

Dekorasi kelas 17 Agustus yang unik selanjutnya adalah balon merah putih. Balon bisa memperkuat dekorasi di kelas.

Pastikan kedua warna tersebut sama. Misalnya, jika terdapat lima balon merah, maka balon putih juga harus lima.

Untuk pemasangan, bisa tempelkan balon secara selang-seling antara merah dan putih di tepi dinding kelas menggunakan tangkai di tengah.

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Hadiah 17 Agustus untuk Pemenang Lomba!

Tirai merah putih juga merupakan dekorasi kelas 17 Agustus yang kerap digunakan.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb