28 Agustus 2023

9 Drama Korea Tayang September 2023, Ada Drama Ji Chang Wook

Ada juga drama Ahn Hyo Seop dan Jeon Yeo Bin
9 Drama Korea Tayang September 2023, Ada Drama Ji Chang Wook

Foto: Han Cinema

Drama Korea tayang September 2023 cukup beragam dari sisi genre, nih Moms dan ada juga yang sudah dinant-nanti.

Misalnya, drama terbaru Ji Chang Wook, Lee Joon Gi, hingga Ahn Hye Seop.

Nah, apa saja deretan drama Korea tayang September 2023? Yuk, simak di bawah ini.

Baca Juga: 9 Drama Korea Tayang Agustus 2023, Ada Drama Suho EXO!

Drama Korea Tayang September 2023

Berikut deretan drama Korea yang tayang pada September 2023. Simak!

1. A Time Called You

A Time Called You
Foto: A Time Called You (Korean-binge.com)

Drama Korea tayang September 2023 yang pertama adalah A Time Called You. Drama ini adalah remake dari serial Taiwan bertajuk Someday Or One Day.

Berkisah tentang seorang perempuan yang berduka kemudian secara tiba-tiba ia kembali ke masa 1998.

Di masa lalu tersebut, ia bertemu dengan pria yang sangat mirip dengan mendiang kekasihnya.

  • Pemeran: Ahn Hyo Seop dan Jeon Yeo Bin
  • Tanggal tayang: 8 September 2023
  • Genre: Romantis dan time travel
  • Platform: Netflix
  • Episode: 12

2. Arthdal Chronicles: The Sword Of Aramun

Arthdal Chronicles The Sword Of Aramun
Foto: Arthdal Chronicles The Sword Of Aramun (Korean-binge.com)

Selanjutnya adalah Arthdal Chronicles: The Sword Of Aramun. Sebelumnya drama ini memang cukup populer, ya Moms.

Drama ini mengambil latar belakang di delapan tahun kemudian.

Saat itu, Kerajaan Arthdal di bawah pimpinan Tagon dan Persatuan Ago pimpinan Eun Seom akan menghadapi perang besar yang tak mengancam nyawa mereka.

  • Pemeran: Lee Joon Gi dan Jang Dong Gun
  • Tanggal tayang: 9 September 2023
  • Genre: Fantasi dan historical
  • Platform: Disney+ Hotstar
  • Episode: 12

Baca Juga: Sinopsis Behind Your Touch, Suho Jadi Pria Misterius di Desa

3. The Day

The Day
Foto: The Day (Asianwiki.com)

Drama Korea tayang September 2023 selanjutnya adalah The Day yang berkisah tentang kasus penculikan.

Selain itu, drama ini juga akan menampilkan aksi kerja sama dengan tersangka penculik yang ceroboh dan perempuan usia 11 tahun.

  • Pemeran: Yoon Kye Sang dan Park Sung Hoon
  • Tanggal tayang: 13 September 2023
  • Genre: Thriller, misteri, dan komedi gelap
  • Platform: Prime Video
  • Episode: TBA

4. Han River Police

Han River Police
Foto: Han River Police (Asianwiki.com)

Han River Police yang mengusung tema kepolisian. Berkisah tentang petugas polisi yang menangani insiden dan kecelakaan di Sungai Han.

Polisi tersebut berjumlah empat orang yang memiliki karakter dan cara kerja yang berbeda-beda.

Mampukah mereka bekerja sama di situasi yang genting saat mengatasi sejumlah insiden?

  • Pemeran: Kwon Sang Woo, Kim Hee Won, Lee Sang Yi, hingga Bae Da Bin
  • Tanggal tayang: 13 September 2023
  • Genre: Aksi dan misteri
  • Platform: Disney+ Hotstar
  • Episode: TBA

Baca Juga: Sinopsis Moving, Drama Baru Han Hyo Joo hingga Jo In Sung!

5. 7 Escape

7 Escape
Foto: 7 Escape (Asianwiki.com)

Drama Korea tayang September 2023 selanjutnya adalah 7 Escape.

Drama ini berkisah tentang keputusasaan dari tujuh orang yang terlibat dalam kasus perempuan hilang.

Ketujuh orang tersebut kini hidup dalam keegoisan, rahasia, dan kebohongan.

  • Pemeran: Uhm Ki Joon, Hwang Jung Eum, Lee Joon, Lee Yoo Bi, hingga Shin Eun Kyung
  • Tanggal tayang: 15 September 2023
  • Genre: Drama dan misteri
  • Platform: SBS
  • Episode: 16

6. Hyo Shim’s Independent Life

Hyo Shim's Independent Life
Foto: Hyo Shim's Independent Life (Asianwiki.com)

Hyo Shim’s Independent Life adalah drama keluarga di akhir pekan yang tayang di KBS untuk menemani para pecinta drama Korea.

Drama ini berkisah tentang perempuan berbakti bernama Lee Hyo Shim yang akhirnya memutuskan untuk hidup mandiri.

Namun, itu adalah keputusan tersulit yang pernah ia ambil bahkan ia juga harus bertanggung jawab atas hidup keluarganya.

  • Pemeran: UEE dan Ha Jun
  • Tanggal tayang: 16 September 2023
  • Genre: Keluarga dan melodrama
  • Platform: SBS
  • Episode: 50

Baca Juga: Sinopsis The Moon, Misi Penyelamatan D.O. EXO di Bulan!

7. Song Of The Bandits

Song Of The Bandits
Foto: Song Of The Bandits (Asianwiki.com)

Drama satu ini cukup dinantikan, lho Moms. Sebab, diperankan oleh aktor kenamaan yaitu Kim Nam Gil.

Berkisah tentang Negeri Gando yang tidak memiliki hukum. Kemudian, para bandit berusaha untuk menyelamatnya negeri mereka.

Mereka berusaha untuk menyelamatkan keluarganya bahkan jika harus mengorbankan nyawa.

  • Pemeran: Kim Nam Gil, Seohyun, Yoo Jae Myung, Lee Hyun Wook, hingga Lee Ho Jung
  • Tanggal tayang: 22 September 2023
  • Genre: Aksi, thriller, dan sejarah
  • Platform: Netflix
  • Episode: TBA

8. Twinkling Watermelon

Twinkling Watermelon
Foto: Twinkling Watermelon (Korean-binge.com)

Drama Korea tayang September 2023 selanjutnya adalah Twinkling Watermelon.

Drama ini berkisah tentang seorang siswa laki-laki yang melakukan perjalanan waktu melalui alat musik dan bertemu dengan gadis misterius.

Ia juga bertemu dengan sosok yang mirip dengan ayahnya saat masih muda. Di waktu tersebut, ia membuat band.

  • Pemeran: Ryeoun, Choi Hyun Wook, Seol In Ah, dan Shin Eun Soo.
  • Tanggal tayang: 25 September 2023
  • Genre: Coming of age, perjalanan waktu, dan fantasi
  • Platform: tvN
  • Episode: 16

Baca Juga: Sinopsis Mask Girl, Drama Korea soal Streamer Bertopeng!

9. The Worst Of Evil

The Worst Of Evil
Foto: The Worst Of Evil (Korean-binge.com)

Drama Korea tayang September 2023 yang paling dinantikan adalah The Worst Of Evil, nih Moms.

Berkisah tentang sepasang suami istri dari kepolisian yang menyelidiki seorang pemimpin geng dan organisasi kriminal.

Geng tersebut terlibat dalam perdagangan narkoba ilegal antara Korea Selatan, Tiongkok, dan Jepang.

  • Pemeran: Ji Chang Wook dan Wi Ha Joon
  • Tanggal tayang: 27 September 2023
  • Genre: Kriminal dan aksi
  • Platform: Disney+
  • Episode: TBA

Itulah drama Korea tayang September 2023 sejauh ini. Mana yang paling Moms nantikan?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb