18 Desember 2023

Unik! Kerajinan Tangan dari Getah Nyatu dan Cara Membuatnya

Berasal dari Suku Dayak dan dibuat dengan cara yang masih tradisional
Unik! Kerajinan Tangan dari Getah Nyatu dan Cara Membuatnya

Foto: palangkaraya.go.id

Getah nyatu merupakan salah satu kerajinan tangan yang berasal dari Suku Dayak di Kalimantan, Indonesia.

Adanya getah nyatu menjadi salah satu bukti kekayaan sumber daya alam dari suku asli di Indonesia.

Kalimantan, tempat asal getah nyatu, merupakan salah satu pulau terbesar di Indonesia dengan keanekaragaman hayati yang kaya.

Suku Dayak, yang merupakan sumber getah nyatu, adalah suku yang hidup di sepanjang sungai dan pegunungan di Kalimantan.

Untuk lebih jelasnya terkait dengan getah nyatu, simak penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: 8 Ragam Olahraga Tradisional Indonesia, Sudah Tahu?

Apa Itu Getah Nyatu?

Getah Nyatu
Foto: Getah Nyatu (www.harianhaluan.com)

Getah yang menjadi ciri khas Suku Dayak di Pulau Kalimantan ini berasal dari pohon kayu nyatu.

Pohon ini termasuk ke dalam salah satu jenis tanaman eksotis.

Di Kalimantan, pohon kayu nyatu hanya tumbuh di dua provinsi.

Letaknya berada di Kabupaten Pangkalan Bun dan Kecamatan Bukit Tengkiling, Kota Palangkaraya.

Pohon kayu nyatu memiliki kemampuan berkembang biak dalam waktu singkat.

Kisaran waktunya selama 6 bulan.

Pohon ini memiliki ketinggian mencapai 8 meter.

Jika sudah mencapai tinggi ini, pohon sudah bisa dipangkas dan dipanen getahnya.

Namun, prosesnya tidak lantas dilakukan begitu saja.

Memanen pohon kayu nyatu juga disesuaikan dengan waktu yang telah ditentukan oleh ketua adat setempat.

Tujuannya adalah untuk menjaga tradisi sekaligus melestarikan lingkungan alam di area tersebut.

Kerajinan yang terbuat dari getah pohon nyatu memiliki nilai seni khas dan berdaya jual tinggi.

Harganya cukup mahal dan dibuat langsung oleh tangan manusia.

Adapun jenis kerajinan tangan yang dimaksud, yakni patung Suku Dayak, perahu, hiasan lemari, dan sebagainya.

Getah nyatu tidak hanya digunakan dalam pembuatan kerajinan tangan tetapi juga memiliki nilai simbolis penting dalam budaya Suku Dayak.

Dalam banyak tradisi adat Dayak, getah nyatu digunakan dalam upacara-upacara ritual dan perayaan adat, sering kali sebagai simbol kesuburan dan kehidupan.

Ini menunjukkan bahwa getah nyatu tidak hanya berharga secara ekonomi, tetapi juga kaya akan makna budaya, yang memperkuat identitas dan tradisi Suku Dayak di Kalimantan.

Penggunaan getah ini dalam berbagai aspek kehidupan Suku Dayak menunjukkan keberlanjutan dan keharmonisan mereka dengan alam.

Baca Juga: Cara Membuat Kerajinan Tekstil yang Mudah dan Contohnya

Cara Pembuatan Kerajinan Tangan

Getah Nyatu
Foto: Getah Nyatu (www.harianhaluan.com)

Adapun bahan-bahan yang perlu dipersiapkan untuk memproduksi kerajinan dari getah pohon nyatu, yakni getah, air panas, dan api.

Selain itu, digunakan air biasa dengan suhu ruangan, bukan air panas atau air dingin.

Selanjutnya, siapkan pewarna alami yang berasal dari tumbuh-tumbuhan.

Sementara alat yang perlu dipersiapkan, yakni botol atau rol yang berfungsi untuk menggiling getah nyatu.

Alat tersebut juga berfungsi untuk membentuk getah sesuai dengan desain yang diinginkan.

Alat selanjutnya yang perlu dipersiapkan adalah papan kayu atau triplek.

Alat ini berfungsi sebagai alas dari getah, gunting, kuas, dan sendok.

Proses pengolahan atau produksi kerajinan tangan dari pohon getah nyatu melalui tahapan yang cukup kompleks.

Adapun beberapa tahapan yang harus dilakukan, yakni:

Tahapan pertama, yakni merebus batang pohon nyatu sebanyak 3 kali.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb