18 Juli 2020

Payudara Kendur? Kencangkan dengan 5 Cara Alami Berikut

Sehat dan tidak memerlukan banyak uang
Payudara Kendur? Kencangkan dengan 5 Cara Alami Berikut

Bagi wanita, selain rambut yang menjadi mahkota yang dibanggakan, ada bagian tubuh lainnya yang juga berharga dan sangat penting keberadaannya, yaitu payudara.

Meskipun bagian tubuh ini berada di tempat yang tertutup, namun keindahannya dan bentuknya perlu dijaga.

Memiliki payudara dengan bentuk yang indah adalah impian semua wanita.

Sayangnya bentuk payudara kita cenderung akan berubah dan mengendur seiring dengan bertambahnya usia. Apalagi untuk para ibu yang baru saja melahirkan atau menyusui anak.

Baca Juga: 7 Bentuk Payudara Wanita, Tidak Selalu Sama!

Payudara yang tidak lagi kencang tentu akan berpengaruh pada kepercayaan diri pada wanita.

Cara untuk mengatasinya, para kaum hawa biasanya memilih untuk mendatangi klinik kecantikan dan memilih beberapa perawatan.

Padahal sebenarnya mengencangkan payudara yang kendur bisa dilakukan dengan cara alami lho. Bagaimana sih caranya?

Cara Mengencangkan Payudara Kendur

Berikut ini beberapa cara yang bisa Moms lakukan untuk mengencangkan payudara yang kendur secara alami. Yuk disimak, Moms.

1. Menjaga Berat Badan

mengencangkan payudara secara alami
Foto: mengencangkan payudara secara alami

Foto: Orami Photo Stock

Payudara yang mengendur bisa jadi disebabkan karena penurunan berat badan secara drastis di mana tubuh kehilangan lemak dalam waktu yang cepat juga.

Untuk itu, Moms perlu mempertahankan berat badan yang ideal atau turunkanlah berat badan secara perlahan.

2. Memilih Bra yang Tepat

Tidur Pakai Bra Buruk untuk Kesehatan - pexels.jpg
Foto: Tidur Pakai Bra Buruk untuk Kesehatan - pexels.jpg (pexels)

Foto: Orami Photo Stock

Menggunakan bra dengan ukuran yang tepat, tidak terlalu sesak atau longgar, juga menjadi salah satu cara untuk mengencangkan payudara kita.

Selain itu, penggunaan bra yang tepat juga dapat mencegah payudara dari kerusakan ligamen sehingga bentuknya tetap indah dan tidak menjadi kendur.

Baca Juga: 5 Cara Memilih Bra yang Tepat Sesuai Bentuk Payudara

3. Bisa Coba Pijat Payudara

mengencangkan payudara secara alami
Foto: mengencangkan payudara secara alami

Foto: parenting.firstcry.com

Cara ini bisa menjadi salah satu momen me-time santai Moms di rumah.

Cobalah dengan rutin memijat payudara secara lembut menggunakan minyak zaitun atau gel lidah buaya dengan gerakan ke atas sekitar 15 hingga 20 menit.

Pijatan payudara ini tentunya bermanfaat untuk merangsang otot dan jaringan di sekitarnya agar semakit kuat.

4. Mengoleskan Masker ke Payudara

mengencangkan payudara secara alami
Foto: mengencangkan payudara secara alami

Foto: kaleandcaramel.com

Tidak hanya wajah, ternyata payudara juga memerlukan perawatan yang sama pentingnya.

Moms bisa mengoleskan masker payudara berbahan alami yang dapat dibuat sendiri di rumah.

Salah satunya dengan mencampurkan telur dan timun atau vitamin E dan madu alami.

Baca Juga: 7 Cara Alami Mengencangkan Payudara Setelah Melahirkan

5. Rutin Olahraga Yoga

mengencangkan payudara secara alami
Foto: mengencangkan payudara secara alami

Foto: yogajournal.com

Untuk mempertahankan bentuk yang sempurna dan kencang, Moms juga bisa mencoba olahraga yoga untuk mengencangkan payudara secara rutin.

Moms dapat mencoba yoga tree pose atau cobra pose, dan lakukan setiap pagi atau malam hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Itu dia Moms beberapa cara alami untuk mengencangkan payudara tanpa perlu menghabiskan banyak uang. Selamat mencoba ya!


Sumber: glitzmedia.co

Konten ini merupakan kerja sama yang bersumber dari GLITZMEDIA.CO

Isi konten di luar tanggung jawab Orami Parenting

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb