23 November 2021

Profil Nessie Judge, YouTuber Konten Horor yang Tengah Viral setelah Diselingkuhi Kekasih

Mantan kekasih Nessie bahkan sudah membagikan foto prewedding dengan kekasih barunya
Profil Nessie Judge, YouTuber Konten Horor yang Tengah Viral setelah Diselingkuhi Kekasih

Foto: instagram.com/nessiejudge

Nessie Judge sedang menjadi trending topik di jagat internet.

YouTuber yang terkenal dengan konten seram ini tengah dibicarakan lantaran diduga diselingkuhi oleh mantan kekasihnya, Bram Panji.

Lalu, siapa sih Nessie Judge itu? Yuk kenalan dengan YouTuber terkenal ini lewat fakta-fakta berikut!

Baca Juga: Sinopsis dan Profil Pemain Find Me in Your Memory, Tayang di Net TV Mulai 22 November 2021!

Profil Nessie Judge

Yuk simak profil Nessie Judge melalui deretan fakta berikut ini!

1. Awali Karier dari Vlog

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Meski dikenal dengan tema horor, Nessie Judge mengawali kariernya sebagai vlogger.

Nessie mengaku dirinya terjun menjadi content creator karena ingin mengenang masa internship-nya di Eropa.

Nessie pun mulai mengunggah vlognya pada tahun 2012 lalu.

2. Memiliki Darah Blasteran

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Nessie Judge sendiri dikenal memiliki darah blasteran.

Lewat profil Instagramnya, Nessie mengaku memiliki darah Indonesia, Belanda, Pakistan dan Cina.

3. Makin Dikenal Lewat Konten Horor

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Seperti yang sudah diketahui, Nessie Judge mengawali kariernya di dunia YouTube lewat vlog internship-nya di Eropa. Namanya pun mulai melejit setelah ia mengunggah video belajar bahasa Inggris.

Namun beberapa tahun terakhir, ia membuat segmen seram bernama horor yang ia namakan Nerror (Nessie Horror).

Lewat segmen itu, namanya pun makin melejit. Hingga artikel ini dibuat, ia memiliki tak kurang dari 8 juta subscribers di YouTube.

Baca Juga: Sinopsis dan Profil Pemain Happiness, Drama Comeback Park Hyun Sik setelah Wamil!

4. Bisa Main Musik

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Selain terkenal sebagai content creator, Nessie Judge ternyata juga lihai dalam bermusik, lho!

Ia memiliki single berjudul "Yours Truly" yang bisa didengarkan di Spotify!

Baca Juga: Profil Vincent Verhaag, Model Blasteran Belanda Suami Baru Jessica Iskandar

5. Sosok yang Sayang Keluarga

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Nessie Judge sendiri terkenal dengan sosok yang sayang dan dekat dengan keluarga. Ia kerap mengunggah momen kebersamaan dan liburan bersama dengan adiknya.

Nessie sendiri memiliki 3 orang adik bernama Noreen, Nazneen dan Nilover Judge.

6. Jarang Ekspos Hubungan Asmara

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Meski tengah diperbincangkan mengenai karena isu diselingkuhi, Nessie Judge sendiri merupakan sosok yang tertutup ketika berhubungan dengan asmara.

Meski demikian, bukan rahasia bahwa ia dan sang mantan kekasih sudah menjalin hubungan setidaknya 6 tahun.

7. Beberkan Alasan Putus

Profil Nessie Judge
Foto: Profil Nessie Judge

Foto: instagram.com/nessiejudge

Nessie Judge baru-baru ini mengunggah sebagian kecil alasan dirinya putus dengan Bram Panji.

Dalam sebuah rangkaian cuitan, Nessie menulis Bram menjemput beberapa perempuan dengan menggunakan mobilnya.

Dari situ, warganet menyimpulkan mantan kekasih Nessie itu selingkuh.

Cerita ini semakin heboh ketika warganet juga mengetahui Bram telah mengunggah foto prawedding bersama dengan kekasih barunya.

Diketahui, beberapa saat setelah mengunggah, Nessie pun menghapus sebagian besar cuitannya. Namun, seorang warganet sempat mengabadikan cuitan itu dan kemudian menyebarkan di Twitter.

Nah itu dia Moms profil Nessie Judge, YouTuber yang kini tengah menjadi pembicaraan.

FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.