15 Januari 2024

Permainan Berburu Hewan untuk Anak, Begini Cara Mainnya!

Yuk, seru-seruan berburu hewan bareng Si Kecil!
Permainan Berburu Hewan untuk Anak, Begini Cara Mainnya!

2. Sembunyikan Kartu di Sekitar Rumah

Permaianan Berburu Hewan
Foto: Permaianan Berburu Hewan (buggyandbuddy.com)

Sembunyikan kartu hewan kebun binatang di sekitar ruangan pada tempat yang mudah dikenali.

Moms dan Si Kecil bisa bersama-sama mencari hewan-hewan tersebut, seolah sedang berburu.

Saat Si Kecil menemukan kartu, ucapkan nama hewan, buat suara hewan, dan lihat apakah dia bisa mencoba menyebutkan nama atau suara juga.

Teruslah mencari sampai Moms dan Si Kecil menemukan semua kartu.

3. Siapa Cepat Dia Dapat!

Permainan Berburu Hewan
Foto: Permainan Berburu Hewan (teachingenglish.org.uk)

Letakkan kartu hewan kebun binatang di lantai.

Berjalanlah di sekitar ruangan bersama Si Kecil dan katakan sesuatu seperti, “Ayo kita duduk di atas gajah!"

Moms bisa bekerja sama dengan Si Kecil untuk melakukan aksi.

Kemudian, pilih hewan lain. Katakan sesuatu seperti, “Ayo naik kelinci!"

Lakukan tindakan dan kemudian beralih ke hewan lain.

Tindakan tersebut dapat berhubungan dengan suara atau gerakan yang dilakukan hewan kebun binatang.

Moms juga bisa melakukan gerakan yang disukai Si Kecil.

Misalnya injak beruang, tepuk tangan zebra, cium kura-kura, merangkak ke gajah, dan sebagainya.

Permainan berburu hewan ini bisa dilakukan setiap saat dan Si Kecil pasti akan sangat menyukainya.

Bahkan, bisa jadi mereka akan terus mencoba mengajak Moms melakukan permainan serupa selama beberapa hari ke depan.

Baca Juga: Mengenal Permainan Engklek yang Baik untuk Latih Fisik Anak

Tentunya, kegiatan ini dapat membuat Si Kecil belajar mengenali hewan-hewan yang ada di kebun binatang.

Selain itu, dengan permainan ini, Moms bisa meningkatkan kemampuan Si Kecil untuk mengingat suara, bentuk, hingga warna hewan-hewan yang ada di sekitar.

Moms bisa mengganti kartu dengan minatur hewan yang cukup banyak dan mudah didapatkan di pasaran.

Itu dia beberapa cara dan rekomendasi melakukan permainan interaktif bersama Si Kecil di rumah.

Permainan berburu hewan ini cukup mudah dilakukan dan tentu saja lebih menyenangkan ketimbang kecanduan gadget seharian.

Sudah saatnya untuk meninggalkan gadget dan mulai melakukan permainan berburu hewan bersama Si Kecil!

Selamat mencoba!

  • https://parenting.firstcry.com/articles/scavenger-hunt-for-kids-benefits-and-ideas/
  • https://kidsactivitiesblog.com/12344/toddler-zoo-animal-hunt/
  • https://www.unicef.org/serbia/en/play-corner

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb