Scroll untuk melanjutkan membaca

K-WAVE
18 Maret 2022

Profil Kang Ha Na, Aktris Korea yang Terkenal dengan Karakter Antagonis

Kang Ha Na selalu sukses perankan tokoh antagonis
Profil Kang Ha Na, Aktris Korea yang Terkenal dengan Karakter Antagonis

Moms yang menyaksikan drama Strat-Up, pasti tidak asing dengan sosok Kang Ha Na. Perannya sebagai Won In Jae dalam drama tersebut sukses membuat namanya menjadi sorotan pecinta drama Korea di Indonesia.

Sebagai seorang aktris, Kang Ha Na dikenal dengan peran-peran antagonisnya. Bahkan, di Korea sendiri Kang Ha Na mulai dikenal setelah memerankan karakter antagonis di drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo.

Dalam drama tersebut, ia berperan sebagai Princess Hwangbo Yeon-hwa, putri dari raja Taejo yang selalu ingin menduduki tahta tertinggi di kerajaan.

Perannya itu pun membuat nama Kang Ha Na masuk dalam daftar nominasi Best Supporting Actress dalam ajang Baeksang Art Awards lho Moms.

Baca juga: Cara Mengatasi Masalah Psikologi Menjelang Persalinan

Profil Kang Ha Na

Profil Kang Ha Na

Foto: Profil Kang Ha Na

Foto: instagram.com/k_hanna_

  • Nama: Kang Ha Na
  • Tempat Lahir: Seoul, Korea Selatan
  • Tanggal Lahir: 30 Januari 1989
  • Zodiak: Aquarius
  • Tinggi Badan: 170 cm
  • Golongan Darah: O
  • Pendidikan: Chung-Ang University, jurusan theater
  • Instagram: @k_hana_

Baca juga: 9 Cara Mengatasi Gusi Berdarah, Ketahui Juga Penyebab, Gejala, dan Cara Mencegahnya

Potret Kang Ha Na

Moms yang ingin mengenal lebih dekat sosok Kang Ha Na, yuk simak potretnya berikut ini.

1. Punya Mimpi Jadi Balerina

Kang Ha Na kecil

Foto: Kang Ha Na kecil

Foto: instagram.com/k_hanna_

Saat masih kecil, Kang Ha Na bermimpi untuk menjadi seorang ballerina. Bahkan, ia sudah mempelajarinya sejak masih berusia 5 tahun.

Sayang, ia harus mengubur impian masa kecilnya itu saat di bangku sekolah menengah. Saat itu, Ha Na mengaku kesulitan untuk stretching atau tubuhnya kurang flexible.

2. Kutu Buku

Kang Ha Na Kutu Buku

Foto: Kang Ha Na Kutu Buku

Foto: instagram.com/k_hanna_

Selain memiliki visual yang menawan, ternyata Kang Ha Na juga memiliki wawasan luas nih Moms.

Dalam sebuah wawancara, ia mengaku sangat suka menambah pengetahuannya dengan membaca buku.

Dalam akun instagramnya, Kang Ha Na juga membagikan koleksi bukunya yang sangat banyak lho, Moms. Wah, benar-benar kutu buku ya.

3. Kuliah di Universitas Terbaik

Kang Ha Na kuliah di universitas terbaik

Foto: Kang Ha Na kuliah di universitas terbaik

Foto: instagram.com/k_hanna_

Dalam hal berakting, Kang Ha Na sepertinya tidak setengah-setengah lho Moms. Setelah lulus SMA, Ha Na melanjutkan kuliah di jurusan teater.

Tak tanggung-tanggung, Kang Ha Na memilih Chung Ang University untuk menjalani pendidikannya di dunia seni peran lho. Sebagai tambahan informasi, Chung Ang University merupakan universitas terbaik di Korea.

Banyak aktor kenamaan yang juga menempuh pendidikan di kampus ini Moms. Sebut saja Hyun Bin, Jang Dong Gun, Im Yoo Na dan beberapa nama besar lainya.

Baca juga: Profil Gong Seung Yeon, Aktris yang Bermain dalam Drama Bulgasal

4. Debut dalam Film Pendek

Kang Ha Na debut dalam film pendek

Foto: Kang Ha Na debut dalam film pendek

Foto: instagram.com/k_hanna_

Kang Ha Na memulai debut sebagai aktris pada 2009 lewat film pendek berjudul, Empire Lust dan No Tears For The Dead. Kemudian pada 2013 ia tampil dalam drama Miss Korea dan menjadi debut pertamanya di layar kaca.

Dalam serial drama tersebut ia berperan sebagai Im Seon Joo, seorang kontestan pemilihan Miss Korea. Sejak itu, Kang Ha Na mulai aktif bermain dalam beberapa judul series dan juga film.

5. Sukses dengan Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Kang Ha Na dalam Moon Lovers

Foto: Kang Ha Na dalam Moon Lovers

Foto: instagram.com/k_hanna_

Karier Kang Ha Na mulai mendapat perhatian setelah ia berperan sebagai Putri Hwangbo Yeon-hwa dalam drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo.

Banyak kritikus menilai, Kang Ha Na sukses memerankan karakter putri serakah yang ingin menduduki tahta tertinggi di kerajaan.

Tak hanya itu, perannya di drama tersebut juga membawa nama aktris 33 tahun ini masuk dalam nominasi Best New Actress di Baeksang Art Awards ke-53.

6. DJ Radio

Kang Ha Na saat menjadi DJ

Foto: Kang Ha Na saat menjadi DJ

Foto: instagram.com/k_hanna_

Selain sukses menjadi aktris, Kang Han Na juga aktif sebagai DJ untuk acara radio KBS Volume Up. Han Na memulai kariernya sebagai DJ pada Januari 2019 bersama dengan Yoo In Na, dan Lee Soo Hyun ‘ AKMU.’

Kang Ha Na mengaku akan memberikan pendengar kehangatan dan kebahagiaan melalui musik dan cerita yang bagus dari para penggemar.

7. Ingin Main dalam Karya Shakespeare

Kang Ha Na ingin main karya Shakespears

Foto: Kang Ha Na ingin main karya Shakespears

Foto: instagram.com/k_hanna_

Dalam sebuah wawancara dengan Majalah Littor, Kang Ha Na mengaku ingin bermain dalam salah satu karya Shakespeare.

Menurut dia, setiap alinea dalam cerita milik sastrawan Inggris itu adalah pemikiran tentang kehidupan dan sifat manusia.

Ia berpikir bahwa, proyek tersebut dapat diekspresikan tanpa memandang jenis kelamin.

Baca juga: Sinopsis dan Profil Pemain A Quiet Place, Kisah Keluarga yang Hidup dalam Keheningan untuk Menghindari Makhluk Misterius

8. Bosan dengan Peran Antagonis

Kang Ha Na bosan dengan peran antagonis

Foto: Kang Ha Na bosan dengan peran antagonis

Foto: instagram.com/k_hanna_

Kang Ha Na selama ini dikenal dengan peran antagonis dan juga kelam.

Dalam Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo dan Start-Up dia memerankan karakter antagonis dan ambisius, sehingga ia ingin mencoba peran lain.

Dalam sebuah wawancara Kang Ha Na mengatakan jika ingin mencoba memainkan karakter yang cerah dan energik. Ia mengatakan, hal itu pernah dilakukan saat ia masih sekolah, tetapi ia tidak pernah lagi mendapatkannya setelah debut.

Ke depannya, Kang Ha Na ingin mencoba berakting di komedi romantis atau situasi komedi. Ia mengaku ingin memperlihatkan sisi lucunya kepada para penggemar.

9. Bersahabat dengan IU

Kang Ha Na saat hadir di konser IU

Foto: Kang Ha Na saat hadir di konser IU

Foto: instagram.com/k_hanna_

Walaupun dalam drama menjadi musuh, ternyata di kehidupan nyata Kang Ha Na dan IU atau Lee Ji Eun bersahabat lho.

Dalam sebuah unggahan terlihat mereka berdua sedang menghabiskan waktu bersama di sebuah restoran.

Ha Na mengatakan, IU adalah sosok yang cantk dan imut.

Selain itu, mereka berdua juga senang mencoba makanan baru bersama. Bahkan, keduanya sering mengosongkan waktu demi berwisata kuliner dan mencoba makanan di tempat baru.

10. Dekat dengan Aktor Cina

Kang Ha Na kepergok jalan dengan Dareen wang

Foto: Kang Ha Na kepergok jalan dengan Dareen wang

Foto: koreaboo.com

Dalam hal asmara, ternyata Kang Ha Na juga sering menjadi sorotan nih Moms. Ia beberapa kali dikabarkan dekat dengan aktor Cina, Darren Wang.

Namun, rumor itu langsung dibantah oleh agensinya. Pihak agensi menyebut bahwa mereka berdua hanya berteman baik dan tidak memiliki hubungan khusus.

Sementara itu, di kesempatan berbeda, Kang Ha Na justru mengaku sangat menyukai Jung Hae In.

Baca juga: 7 Macam Eyelash dan Rekomendasi Produknya, Beauty Enthusiasts Wajib Tahu!

Sekian potret dan profil Kang Hana, artis Korea yang sering memerankan tokoh antagonis. Jangan lupa untuk nonton dramanya ya Moms.

  • https://www.cosmo.ph/entertainment/kang-han-na-actress-start-up-facts-a4575-20201114-lfrm
  • https://en.kepoper.com/kang-han-na-profile-fact-tmi/
  • https://www.preview.ph/culture/kang-han-na-korean-actress-facts-bio-a00268-20201109
  • https://www.soompi.com/article/1370971wpp/kang-han-na-chooses-a-unique-role-shed-like-to-play-shares-love-for-reading-and-shakespeare
  • https://en.wikipedia.org/wiki/Kang_Han-na

Copyright © 2023 Orami. All rights reserved.