11 Agustus 2023

10 Rahasia Pernikahan Sukses, Langgeng, dan Bahagia

Karena cinta saja tak cukup menjamin pernikahan Moms.
10 Rahasia Pernikahan Sukses, Langgeng, dan Bahagia

6. Me Time Sangatlah Perlu

Me Time (Orami Photo Stock)
Foto: Me Time (Orami Photo Stock)

Meluangkan waktu berdua dengan pasangan memang perlu, tapi me time juga perlu.

Hal ini dilakukan untuk mencegah munculnya rasa bosan dari kehidupan pernikahan.

Moms dan pasangan perlu yang namanya me time supaya nanti bisa saling merindukan. Me time biasanya dilakukan dengan kegiatan hobi.

Jadi biarkan pasangan untuk melakukan hobi yang ia suka, begitu juga dengan Moms.

Saat pasangan ingin bersama teman-temannya, biarkan saja ia pergi dengan teman-temannya dengan syarat harus memberi kabar pergi ke mana dan kapan akan pulang.

Dengan begitu, akan ada rasa kepercayaan yang diberikan kepada masing-masing pasangan saat sedang me time.

7. Selalu Bersikap Terbuka

Bersikap terbuka juga bisa menjadi rahasia pernikahan sukses. Ada banyak permasalahan pelik dalam pernikahan yang dipicu oleh pasangan yang tidak bersikap terbuka.

Mereka yang tidak bersikap terbuka selalu merasa kalau masalah atau hal yang mereka hadapi bisa membebani pasangan sehingga mereka urung untuk mengatakannya terus terang.

Padahal jika mereka bersikap terbuka, maka masalah akan dibicarakan dan dicari solusinya dengan baik.

Ingatlah pepatah, dua orang akan lebih baik memecahkan masalah daripada satu orang.

Baca Juga: Gamophobia, Ketakutan Akan Komitmen atau Pernikahan

8. Hindari Membandingkan Pasangan dengan Orang Lain

Suami Istri Bertengkar
Foto: Suami Istri Bertengkar (Orami Photo Stocks)

Membandingkan pasangan dengan orang lain adalah sikap yang tidak boleh Moms lakukan.

Biasanya setelah pergi dengan teman-teman dan mendengar cerita tentang suami mereka, Moms jadi membandingkan suami teman-teman dengan suami sendiri.

Hal tersebut tidak boleh dilakukan karena bisa memicu permasalahan dalam rumah tangga.

Bagaimana pun juga, setiap orang selalu memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.

Saat Moms melihat pasangan memiliki kekurangan, itu tandanya pasangan Moms juga memiliki kelebihan. Hanya saja Moms tidak menyadari hal tersebut.

9. Berikan Dukungan Penuh kepada Pasangan

Memberikan dukungan penuh kepada pasangan juga bisa menjadi rahasia pernikahan sukses.

Pasangan suami istri adalah dua orang yang paling dekat dalam hidupnya. Jadi sudah seharusnya kalau baik itu suami maupun istri selalu memberikan dukungan satu sama lain.

Saling memberikan dukungan antar suami istri akan memupuk rasa cinta dan ikatan antara Moms dan pasangan.

Saat sudah terbiasa, nantinya ketika mendapat berita baik atau buruk, maka Moms atau pasangan akan saling mengabari karena adanya dorongan untuk mendapatkan dukungan.

Baca Juga: 8 Tips Mewujudkan Pernikahan Impian dengan Budget Terbatas

10. Masalah Bukanlah Akhir dari Segalanya

Bertengkar (Orami Photo Stock)
Foto: Bertengkar (Orami Photo Stock)

Rahasia pernikahan sukses yang terakhir adalah selalu ingat kalau masalah rumah tangga yang Moms alami bukanlah akhir dari segalanya.

Kunci dari pernikahan sukses adalah melalui halang rintang yang telah menghadang pernikahan Moms.

Saat mendapatkan masalah, cobalah untuk duduk baik-baik dan membicarakannya dengan kepala dingin lalu mencari pemecahan masalah.

Jadi jangan selalu berpendapat kalau ada masalah atau pertengkaran merupakan akhir dari pernikahan Moms ya!

Semoga dengan adanya informasi di atas, semoga bisa Moms jadikan referensi dalam kehidupan pernikahan agar tetap langgeng, sukses, dan bahagia. Selamat mencobanya!

  • https://www.urmc.rochester.edu/encyclopedia/content.aspx?contenttypeid=1&contentid=4580
  • https://www.marriage.com/advice/relationship/15-key-secrets-to-a-successful-marriage/
  • https://www.focusonthefamily.com/marriage/ten-secrets-to-a-successful-marriage/
  • https://time.com/30921/recipe-for-a-happy-marriage-the-7-scientific-secrets/
  • https://rachelsruminations.com/5-keys-to-a-successful-marriage/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb