08 Agustus 2023

17 Tanaman Philodendron Populer, Menambah Estetika Ruangan

Yuk, pilih tanaman philodendron untuk hiasan rumah Moms
17 Tanaman Philodendron Populer, Menambah Estetika Ruangan

8. Philodendron Red Leaf

Tanaman Philodendron Red Leaf
Foto: Tanaman Philodendron Red Leaf (Plantcaretoday.com)

Sesuai dengan namanya, philodendron red leaf memiliki warna daun yang kemerahan agak merah muda.

Oleh karena itu, tanaman philodendron ini juga mendapat julukan sebagai philodendron the pink princess karena warnanya yang agak merah muda.

Tanaman philodendron ini punya daun yang panjang lonjong agak meruncing pada bagian ujungnya.

Uniknya, ternyata warna philodendron red leaf bisa berubah-ubah sesuai dengan suhu udara dan juga sinar matahari.

9. Philodendron Ring of Fire

Tanaman Philodendron Ring of Fire
Foto: Tanaman Philodendron Ring of Fire (id.pinterest.com/Marja Koelewijn)

Mendengar namanya ini pasti mengingatkan kita akan julukan Indonesia yang dikatakan sebagai ring of fire karena memiliki banyak gunung berapi aktif dan terletak di patahan atau jalur yang memiliki banyak pertemuan lempeng di dalam tanah.

Pada tanaman philodendron, julukan ring of fire diberikan karena pada bagian daunnya ini tak hanya warna hijau saja yang terlihat, tapi juga ada gradasi warna lain seperti putih dan kuning yang coraknya mirip dengan jilatan api.

Sementara bentuk daunnya panjang lonjong dengan bagian pinggir sisi daun yang bentuknya yang meliuk tidak beraturan.

Di sinilah letak keunikan dari tanaman philodendron ini.

Baca Juga: 10 Inspirasi Desain Pagar Bambu untuk Rumah Agar Terlihat Asri dan Estetik

10. Philodendron Epipremnum Aureum

Tanaman Philodendron Epipremnum Aureum
Foto: Tanaman Philodendron Epipremnum Aureum (Piantica.com)

Tanaman philodendron yang satu ini dikenal dengan nama tanaman sirih gading di Indonesia.

Ciri khas dari philodendron epipremnum aurem adalah bentuknya daunnya yang seperti bentuk hati dengan batang daun yang sangat lunak.

Peminat dari philodendron epipremnum aurem sangat banyak sekali karena tanaman ini bisa ditanam dalam pot biasa atau pot gantung.

Jika ditanam dalam pot gantung, maka juntaian daunnya yang ke bawah akan membuatnya terlihat cantik.

11. Philodendron White Knight

philodendron-white-knight.jpg
Foto: philodendron-white-knight.jpg (Orami Photo Stocks)

Varietas philodendron ini menjadi favorit banyak orang, lho!

Bentuk daun yang unik tak perlu diragukan lagi jika ini diburu dari setiap kalangan pecinta tanaman.

Daun memiliki strip putih setengah atau bahkan benar-benar putih secara menyeluruh.

Tanaman ini adalah 'pemanjat' lambat, sehingga tak perlu sanggahan khusus untuk ia tumbuh.

Ukuran daunnya tergolong 'remaja' dan tidak bisa tumbuh terlalu besar layaknya philodendron lainnya.

12. Philodendron Erubescens

tanaman-philodendron-erubescenss.jpg
Foto: tanaman-philodendron-erubescenss.jpg (Thespruce.com)

Ini merupakan jenis tanaman philodendron yang diburu banyak orang.

Warna daun yang berwarna merah muda menjadi keunikan tanaman jenis ini.

Erubescens ini adalah tanaman yang tumbuh sedikit lambat dan 'rewel' dibandingkan jenis philodendron lainnya.

Ia tidak menyukai suhu dingin dan membutuhkan sinar matahari tidak langsung yang cerah untuk tetap tumbuh.

Bahkan ia dapat berubah daunnya kembali hijau jika cara merawatnya tidak baik.

Baca Juga: 12 Inspirasi Desain Rumah Minimalis, Membuat Rumah Tampak Lebih Luas

13. Philodendron Jose Buono

philodendron-jose-buono.jpg
Foto: philodendron-jose-buono.jpg (Sudsnpetals.com)

Terbilang salah satu tanaman philodendron termahal hingga saat ini, Moms.

Philodendron Jose Buono memiliki daun besar yang berbentuk 'dayung' kapal.

Ia memiliki perpaduan warna hijau dan putih pada daun tebalnya.

Jose Buono dapat tumbuh cukup besar di luar ruangan. Ia termasuk tanaman penyuka sinar matahari langsung.

Hanya sesekali dibutuhkan untuk menyiram tanaman langka satu ini.

Philodendron Mamei adalah tanaman merambat yang menyukai iklim tropis.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb