08 Maret 2024

15+ Tutorial Hijab Pashmina Simpel, Pas Buat Kondangan!

Cara memakai hijab pashmina tak melulu harus ribet, kok, Moms!
15+ Tutorial Hijab Pashmina Simpel, Pas Buat Kondangan!

Mencari tutorial hijab pashmina menjadi salah satu tren yang sedang banyak diikuti orang saat ini.

Jika dulu penutup kepala hanya berupa jilbab segi empat yang dipakai sederhana dengan peniti atau jarum pentul di bawah dagu, sekarang model hijab sudah bermacam-macam.

Begitu juga dengan pashmina, kain panjang seperti selendang ini bisa ditata dengan berbagai gaya.

Moms yang baru ingin mengenakan jilbab mungkin bingung cara memakai hijab pashmina dengan praktis, namun tetap terlihat cantik.

Nah, tutorial hijab pashmina yang simpel dan modern ini dapat menjadi referensi.

Namun, jangan lupa pakai dalaman kerudung dulu, ya. Praktikkan, yuk!

Baca Juga: Intip 8 Model Kerudung Balita yang Cantik dan Menggemaskan

Tutorial Hijab Pashmina Simpel dan Stylish

Jika tak ingin ribet dengan pashmina, Moms bisa mencoba beragam tutorial hijab pashmina yang dijamin simpel berikut ini.

Selain mudah untuk dibentuk, gaya pashmina ini juga cocok untuk dipadankan dengan berbagai jenis pakaian, lho!

Ikuti masing-masing tutorial hijab pashmina berikut ini, ya!

1. Tucked on Hijab

Model Tucked on Hijab (Orami Photo Stocks)
Foto: Model Tucked on Hijab (Orami Photo Stocks)

Model pashmina satu ini paling tren di kalangan wanita.

Sebab, cara pakai dan hasil tampilannya tidak ribet dan mudah sekali dipraktikkan, lho!

Untuk memulai tutorial hijab pashmina tucked on hijab, awali dengan memakai dalaman hijab terlebih dahulu.

Setelah itu, ikat tali pashmina ke belakang dengan rapi dan tertata.

Model ini cocok dipadukan dengan atasan yang longgar untuk pemakaian sehari-hari, misalnya ke kampus atau ke kantor.

Tambahkan aksen kalung atau outerwear untuk tampilan yang lebih stylish.

Karena model jilbab ini tidak menutup dada, sebaiknya hindari pakai baju ketat, ya Moms!

Baca Juga: Memilih Outer Hijab Agar Penampilan Lebih Stylish

2. Modest Hijab

Tutorial Hijab Pashmina Modest (Orami Photo Stocks)
Foto: Tutorial Hijab Pashmina Modest (Orami Photo Stocks)

Buat Moms yang mau berpenampilan lebih tertutup, Moms bisa mencoba tutorial hijab pashmina yang satu ini.

Cara simpel dan mudah yakni mengatur salah satu sisi tali hijab agar lebih panjang, lalu lilitkan ke kepala.

Tutorial pashmina syari yang menutupi dada ini cocok dipakai saat datang ke kegiatan-kegiatan keagamaan.

Ini juga menjadi salah satu tutorial pashmina yang tak pernah lekang oleh waktu, lho!

3. Half Tail

Tutorial Hijab Pashmina Half Tail (Orami Photo Stocks)
Foto: Tutorial Hijab Pashmina Half Tail (Orami Photo Stocks)

Model pashmina yang satu ini juga bisa ditemukan di mana-mana.

Meskipun terlihat rumit dan memakan waktu untuk styling-nya, sebenarnya langkah memakai hijab pashmina ini cukup mudah, lho.

Caranya hanya dengan melilitkan bagian hijab yang lebih panjang ke bagian belakang kepala, lalu biarkan sisa hijab tadi terjuntai di salah satu sisi.

Hasilnya, Moms akan terlihat lebih feminin sekaligus stylish.

Gaya pashmina ini cocok untuk Moms yang ingin tampil lebih syari, karena bagian sisi hijab yang cukup panjang akan menutup bagian dada dengan sempurna.

Baca Juga: 7 Cara Memakai Hijab Sesuai Bentuk Wajah, Sudah Coba?

4. Warm Hijab Style

Warm Hijab Style (Orami Photo Stocks)
Foto: Warm Hijab Style (Orami Photo Stocks)

Selain untuk menutupi aurat, sebenarnya hijab pashmina juga bisa untuk menghangatkan diri di musim hujan, lho.

Contohnya tutorial hijab pashmina model warm yang sering digunakan oleh para influencer hijaber.

Selain membuat Moms terlihat stylish, aksen tali lilit di bagian lehernya juga bisa membantu menghangatkan tubuh.

5. Minimalis

Tutorial Hijab Pashmina Minimalis (Orami Photo Stocks)
Foto: Tutorial Hijab Pashmina Minimalis (Orami Photo Stocks)

Ingin mencoba tutorial hijab pashmina yang lebih simpel dengan model ikat? Yuk coba gaya hijab minimalis yang satu ini.

Buat kegiatan santai sehari-hari, model hijab pashmina minimalis ini juga bisa jadi andalan.

Padankan dengan pakaian atasan bermotif trendy seperti polkadot, stripes, atau gingham.

Moms mau pergi ke acara pesta setelahnya? Tambahkan anting panjang atau aksesori lainnya saja sudah bisa membuat Moms tampil cantik dan anggun.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Warna Jilbab yang Bikin Wajah Putih dan Tips Mengenakannya

6. X Line Style

Model Hijab Pashmina X Line Style (Orami Photo Stocks)
Foto: Model Hijab Pashmina X Line Style (Orami Photo Stocks)

Model tutorial hijab pashmina X Line ini juga bisa jadi andalan untuk Moms yang mau tampil lebih tertutup, tapi berani tampil beda.

Caranya mudah, cukup silangkan dan ikat kedua ujung pashmina ke depan leher.

Model hijab yang satu ini cocok untuk Moms yang ingin menonjolkan tulang pipi.

Sebaiknya gunakan baju polos agar tidak ‘menabrak’ kerudung yang sudah tampil ramai ini.

7. Crinkle Pashmina

Hijab Pashmina Crinkle (Orami Photo Stocks)
Foto: Hijab Pashmina Crinkle (Orami Photo Stocks)

Terlihat seperti kain lecek atau tidak rapi, ini justru menjadi salah satu tren hijab yang marak diminati, lho!

Tutorial hijab pashmina dengan sebutan crinkle ini cukup mudah dan simpel untuk dicoba.

Tekstur kain yang terkesan tidak rapi ini cocok untuk dipakai sebagai daily outfit untuk ke kantor ataupun hangout.

Cukup ikat salah satu tali pashmina ke belakang dan biarkan satunya menjuntai ke depan, ya.

Baca Juga: Ini Perbedaan Concealer dan Foundation, Jangan Sampai Tertukar!

8. Sporty Hijab

Model Sporty Hijab (Orami Photo Stocks)
Foto: Model Sporty Hijab (Orami Photo Stocks)

Sedang berolahraga tapi ingin tetap tampil keren dan stylish?

Yuk, coba tutorial pashmina dari salah satu influencer satu ini.

Sivia Azizah ialah salah satu trendsetter model hijab dengan gaya sporty yang kini banyak disukai.

Warna hitam yang menjadi favoritnya ini membuat outfit daily-nya tampak tetap classy.

Cara pakainya adalah dengan melipat tali pashmina ke belakang, lalu masukkan ke dalam pakaian dengan rapi.

Pastikan leher Moms tertutup rapat, ya. Tutorial pashmina ini juga memberikan kesan wajah lebih tirus, lho!


9. Turban Pashmina

Turban Pashmina (Orami Photo Stocks)
Foto: Turban Pashmina (Orami Photo Stocks)

Moms, salah satu ide untuk memakai hijab lainnya adalah dengan model turban.

Model hijab ini sekilas seperti tutorial memakai turban, ya. Akan tetapi, gaya ini sedikit memberikan aksen formal.

Tutorial hijab pashmina yang satu ini cocok dilakukan untuk acara formal, seperti pernikahan atau menghadiri pesta.

Model turban pashmina ini cocok bagi Moms yang memiliki wajah berbentuk oval.

Pasalnya, wajah akan tampak lebih panjang dan membuat tampilan terlihat lebih fresh.

Baca Juga: Cara Merias Wajah Oval, Dijamin Cantik sesuai Keinginan!

10. Bucket Hat Hijab

Bucket Hat Hijab Model (Orami Photo Stocks)
Foto: Bucket Hat Hijab Model (Orami Photo Stocks)

Bucket hat adalah aksesori para hijabers yang sering dikenakan saat ini.

Saat Moms ingin mencoba tutorial pashmina bucket hat, lebih baik gunakan hijab berbahan ringan, ya.

Salah satu contohnya bahan chiffon yang tidak memberikan volume berlebih di bagian kepala.

Tips ini bisa dicoba agar tampilan hijab Moms terlihat lebih simple dan cocok untuk bepergian santai.

Selain itu, gunakan warna-warna cerah dan motif yang lucu untuk membuat outfit lebih stylish dan fun, ya!

11. Plisket Pashmina

Plisket Pashmina (Orami Photo Stocks)
Foto: Plisket Pashmina (Orami Photo Stocks)

Style pashmina plisket kini sedang diincar oleh banyak wanita berhijab.

Umumnya, bahan plisket ini dipakai untuk atasan atau bawahan, namun sekarang sering dipakai untuk tutorial hijab pashmina.

Karena bahannya ringan, hijab plisket ini mudah dibentuk ke berbagai rupa.

Jika ingin mengikuti tutorial hijab pashmina plisket ala selebgram, Moms bisa mencobanya dengan mengikat pashmina ke belakang atau menjuntai ke bawah menutupi dada.

Warna dari pashmina ini juga beragam, biasanya terdiri dari warna earth tone yang menjadi incaran hijabers saat ini.

Baca Juga: 11 Rekomendasi OOTD Rok Plisket, Padukan dengan Cardigan, Kemeja, atau Sweter, Moms!

12. Pashmina Syar’i

Tutorial Hijab Pashmina Syari
Foto: Tutorial Hijab Pashmina Syari (Allthingshair.com)

Tak perlu bingung saat ingin memakai hijab pashmina, namun ingin tetap tampil syari.

Tak perlu banyak peralatan, Moms hanya perlu 2 jarum pentul.

Dalam foto ini, hijab yang bisa digunakan adalah pashmina berbahan sifon.

Moms juga bisa memilih pashmina berbahan ringan lainnya seperti seperti sifon ceruti atau diamond Italiano.

Gunakan bantuan ciput ninja atau ciput berbahan kaos atau rajut yang menutupi semua bagian kepala untuk menghindari bagian yang terlihat.

Bahan ciput tersebut akan membuat hijab lebih menempel dan tidak mudah bergerak.

Baca Juga: 8 Inspirasi OOTD Kondangan Hijab yang Simpel Tapi Tetap Elegan

Kemudian, gunakan pashmina di kepala dengan satu sisi lebih pendek dibanding sisi lainnya.

Setelah itu, rekatkan hijab di bawah dagu menggunakan peniti atau jarum pentul.

Lalu, tarik ke belakang bagian pashmina yang lebih pendek dan rapikan hingga hijab tidak menggelembung di bagian leher.

Jika sudah, ambil sisi hijab yang panjang ke arah yang berseberangan, tarik ke belakang dengan rapi, lalu sematkan jarum pentul di bagian belakang dengan rapi.

Terakhir, rapikan hijab di bagian depan hingga menutupi dada dan rapikan bagian leher agar tidak menumpuk.

13. Pashmina Kondangan

Model Pashmina Kondangan
Foto: Model Pashmina Kondangan (Hijab.id)

Menghadiri kondangan atau undangan pernikahan biasanya membutuhkan effort tersendiri.

Nah, Moms bisa mencoba tutorial hijab pashmina kondangan yang sama sekali tidak sulit, bahkan tidak membutuhkan jarum pentul!

Siapkan dulu semua kebutuhan seperti hijab, ciput ninja, dan outfit yang akan dikenakan untuk pergi ke kondangan.

Sebagai tips, gunakan ciput ninja dengan warna senada dengan hijab.

Moms bisa memilih warna yang lebih terang atau warna yang lebih gelap, dan sesuaikan dengan tema pakaian yang dikenakan.

Selanjutnya, pakai hijab pashmina dan sampirkan pada sisi kanan dan kiri.

Hindari bahan katun karena biasanya bahannya sangat licin dan mudah jatuh.


14. Pashmina Asimetris

Model Pashmina Asimetris
Foto: Model Pashmina Asimetris (Sahijab.com)

Ada juga gaya pashmina asimetris sebagai selingan penampilan ketika akan pergi ke kondangan. Ini akan terlihat unik, namun tetap trendi.

Caranya, gunakan ciput atau bandana terlebih dahulu, kemudian pasang pashmina dengan ukuran yang lebih panjang pada salah satu sisi.

Setelah itu, sematkan hijab menggunakan jarum pentul atau peniti di bawah dagu.

Kemudian, ambil sisi yang lebih panjang dan masukkan ke dalam bahu di belakang baju.

Sementara sisi yang lebih pendek dibiarkan menjuntai dan sematkan hiasan bros pada dada bagian samping untuk mempercantik penampilan.

Gaya ini cocok digunakan untuk perempuan yang memiliki wajah bulat agar terlihat lebih tirus.

Digunakan ke kondangan oke, dipakai ke acara non formal pun tetap terlihat kece.

15. Pashmina Tanpa Jarum

Pashmina Tanpa Jarum
Foto: Pashmina Tanpa Jarum (Youtube.com/@yaya mutiara)

Untuk Moms yang mencari alternatif praktis tanpa harus berurusan dengan jarum pentul yang ribet dan terkadang menusuk, pashmina jersey bisa menjadi pilihan yang sempurna.

Berkat bahan jersey yang lentur dan mudah menempel pada kulit, Moms bisa tampil modis dengan sangat mudah.

Jika ingin menciptakan gaya simpel yang elegan, Moms hanya perlu mempersiapkan pashmina jersey Moms, pastikan kedua ujungnya memiliki panjang yang sama.

Mulailah dengan menyampirkan kedua bagian pashmina ke belakang bahu, kemudian silangkan bagian kiri pashmina ke belakang leher, sementara bagian kanan tetap dibiarkan di depan.

Selanjutnya, bawa bagian kiri yang telah disilangkan ke belakang kepala dan letakkan sisi kanan pashmina ke belakang kepala juga.

Tarik bagian kiri yang sekarang berada di sisi kanan Moms ke arah depan, menutupi dada dengan elegan.

Untuk memberikan sentuhan glamor, Moms bisa menambahkan bros cantik pada bagian yang Moms inginkan.

Jika ingin tampilan yang lebih berdimensi, buatlah layer dengan menggunakan inner hijab.

Moms juga bisa bereksperimen dengan variasi lilitan di bagian depan untuk menciptakan gaya yang berbeda dan unik.

Dengan pashmina jersey, Moms bisa menikmati kepraktisan sekaligus keindahan dalam berhijab, menjadikan setiap penampilan Moms selalu modis tanpa keribetan.

16. Tutorial Pashmina Simpel Ikat

Pashmina Ikat
Foto: Pashmina Ikat (Instagram.com/@Iranndha)

Bagi Moms yang menginginkan gaya hijab pashmina yang simpel namun tetap chic, mencoba tutorial hijab pashmina dengan mengikat kedua sisi ke belakang bisa menjadi pilihan yang menarik.

Langkah awalnya, Moms hanya perlu meletakkan pashmina di atas kepala dengan panjang sisi yang sama di kedua belah sisi.

Kemudian, ambil kedua ujung pashmina tersebut dan bawa ke belakang kepala, mengikatnya dengan simpul yang tidak terlalu ketat agar nyaman digunakan sepanjang hari.

Penyesuaian posisi pashmina di depan dapat dilakukan sesuai selera.

Baik itu dengan sedikit melonggarkan kain di area leher untuk tampilan yang lebih santai atau menariknya sedikit lebih rapat untuk kesan yang lebih rapi dan formal.

Tutorial ini tidak hanya praktis dan cepat untuk dilakukan tetapi juga memberikan kebebasan bagi Moms untuk bereksperimen dengan berbagai aksesori hijab atau bros untuk menambah kesan elegan pada penampilan Moms.

Baca Juga: 10+ OOTD Korean Style Hijab ala Ayana Moon dan Tipsnya, Fashionable!

Di antara beberapa tutorial hijab pashmina tadi, manakah yang paling sering digunakan?

Pastikan modelnya sesuai dengan karakter sehingga akan membuat Moms nyaman dan percaya diri, ya!

  • https://www.allthingshair.com/id-id/gaya-model-rambut/gaya-hijab/tutorial-hijab-syari-pakai-pashmina/
  • https://hijab.id/blog/tutorial-hijab-pashmina-untuk-kondangan-remaja-stylist-dan-modis-d79e6c2275.php

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb