15 Januari 2024

20 Inspirasi Warna Rambut yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

Intip rekomendasi warnanya untuk pria dan wanita
20 Inspirasi Warna Rambut yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

7. Brunette

Warna Rambut Brunette
Foto: Warna Rambut Brunette (Stylevore.com)

Warna brunette di Indonesia mungkin tidak seterkenal warna-warna rambut lainnya.

Namun, warna ini bisa menjadi warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang.

Brunette adalah warna yang merupakan perpaduan dari cokelat tua dan muda.

Biasanya warna ini akan diberi tambahan highlight dengan warna cokelat tua atau muda sehingga tampilannya jadi lebih trendy.

8. Golden Brown

Warna Rambut Golden Brown
Foto: Warna Rambut Golden Brown (Latest-hairstyles.com)

Pilihan warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang selanjutnya adalah golden brown.

Warna rambut yang satu ini memiliki dasar warna cokelat kalem sehingga cocok untuk pemilik kulit sawo matang dengan warm undertone.

Kemudian, terdapat perpaduan warna keemasan yang bisa membuat penampilan Moms kian menarik.

Pilihan warna rambut yang satu ini akan tampak semakin berkilau ketika Moms berada di bawah sinar matahari.

9. Cinnamon

Warna Rambut Cinnamon
Foto: Warna Rambut Cinnamon (Allthingshair.com)

Cinnamon menjadi salah satu pilihan warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang berikutnya.

Warna cinnamon akan membuat tampilan pemilik kulit sawo matang kian bersinar, lho.

Perpaduan warna cokelat, merah, dan oranye pada jenis warna cinnamon ini pun patut untuk Moms coba.
Baca Juga: 11+ Rekomendasi Cat Rambut Terbaik, Warnanya Sempurna!

10. Midnight Blue

Warna Rambut Midnight Blue
Foto: Warna Rambut Midnight Blue (Glaminati.com)

Moms yang memiliki kulit sawo matang dan ingin mengganti warna rambut agar kian fresh, bisa coba memilih warna midnight blue.

Warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang ini merupakan perpaduan antara warna hitam dan biru gelap.

Dengan memilih warna rambut yang gelap, pemilik kulit sawo matang pun akan terlihat lebih cerah.

Sekilas, warna midnight blue ini akan terlihat seperti warna hitam atau cokelat tua.

Namun ketika di bawah sinar matahari atau cahaya yang terang, sentuhan warna biru pada rambut akan tampak berkilau.

11. Mauve

Warna Rambut Mauve
Foto: Warna Rambut Mauve (Hairstylehub.com)

Warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang lainnya adalah mauve.

Ini merupakan pilihan warna rambut yang cocok untuk Moms jika menyukai warna keunguan.

Moms yang memiliki kulit sawo matang bisa, lho, mengubah tampilan rambut menjadi ungu sesuai warna favorit.

Dengan catatan, pilihlah warna ungu yang cenderung gelap seperti mauve.

Meski tidak seterang warna ungu pada umumnya, akan tetapi mauve akan serasi dengan tone kulit sawo matang.

12. Bubblegum Pink

Warna Rambut Bubblegum Pink
Foto: Warna Rambut Bubblegum Pink (Chatters.ca)

Pilihan warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang selanjutnya adalah bubblegum pink.

Ini merupakan pilihan warna rambut pink pudar yang lembut dan tidak terkesan mencolok.

Jadi, tetap pas untuk pemilik warna kulit sawo matang.

Moms pun bisa memilih warna rambut bubblegum pink untuk jenis rambut panjang maupun pendek.

Baca Juga: Jangan Lewatkan 13 Rekomendasi Face Wash Pria untuk Dads!

13. Dark Red

Warna Rambut Dark Red
Foto: Warna Rambut Dark Red (Hadviser.com)

Apakah Moms suka warna merah dan tertarik ingin mencobanya sebagai pilihan warna rambut, tetapi ragu untuk kulit sawo matang?

Tenang saja Moms, warna dark red atau merah gelap mungkin bisa jadi pilihannya.

Warna dark red ini akan tetap menarik jika diaplikasikan pada rambut pemilik kulit sawo matang, lho.

Warna Rambut yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang Pria

Tidak hanya wanita saja yang bisa memiliki warna rambut beragam, pria juga bisa memiliki warna rambut yang berbeda.

Bagi pria yang sedang mencari warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang, lihat rekomendasi warnanya di bawah ini!

14. Chocolate Brown

Warna Rambut Chocolate Brown
Foto: Warna Rambut Chocolate Brown (Wixstatic.com)

Warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang bagi pria adalah chocolate brown.

Warna ini paling umum digunakan karena bisa membuat tampilan menjadi lebih eksotis.

Warna rambut chocolate brown adalah warna cokelat yang tone berada di antara cokelat muda dengan cokelat tua.

Two tone blonde juga cocok dijadikan sebagai warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb