17 Januari 2024

9 Arti Bunga Tulip Berdasarkan Warna, Jangan Keliru!

Dari lambang persahabatan hingga lambang duka
9 Arti Bunga Tulip Berdasarkan Warna, Jangan Keliru!

Bunga tulip terdiri dari banyak warna yang cantik. Arti bunga tulip ternyata bisa berbeda tergantung dari warnanya, lho Moms.

Bunga tulip adalah jenis bunga yang terbilang langka di Indonesia, karena bunga ini kebanyakan tumbuh di Asia Tengah dan Eropa.

Kebanyakan orang mengira kalau bunga ini aslinya berasal dari Belanda.

Padahal, melansir dari laman Amsterdan Tulip Museum, pegunungan Pamir dan Tien Shan di Asia Tengah yang membentang dari selatan Rusia hingga dataran tinggi di Turki dan Iran.

Karena perkembangan perdagangan antar negara, tulip pun dibawa ke negara lain seperti Jerman, Austria, Perancis, dan Inggris, sebelum masuk ke Belanda.

Bunga ini semakin marak digemari pada sekitar awal abad ke-17.

Bunga tulip memiliki tampilan yang unik dan berbeda dari bentuk bunga kebanyakan.

Ciri khasnya dilihat dari bentuknya yang lonjong menguncup ke atas seperti bunga yang belum mekar.

Sudah tahu arti bunga tulip berdasarkan warnanya? Simak penjelasannya berikut ini, ya!

Baca Juga: Selain Mawar, Ini 23+ Pilihan Tanaman Hias Bunga untuk Mempercantik Rumah

Arti Bunga Tulip Berdasarkan Warna

Bunga ini banyak digunakan sebagai tanaman hias serta buket bunga, karena tampilan warnanya yang memikat dan bentuknya yang unik.

Hati-hati saat ingin memberikan bunga tulip pada seseorang, ya Moms.

Pasalnya, beda warna bunga tulip ternyata beda juga arti di baliknya.

Sebelum memberikan bunga tulip pada seseorang, cek dulu yuk arti bunga tulip berdasarkan warnanya di bawah ini!

1. Arti Bunga Tulip Kuning

Bunga Tulip Kuning
Foto: Bunga Tulip Kuning (Homefortheharvest.com)

Bunga tulip kuning menjadi warna tulip yang paling populer karena lebih mudah dijumpai.

Arti bunga tulip kuning bisa melambangkan dua hal, yakni persahabatan yang murni dan cinta yang ditolak atau cinta yang tak berbalas.

Jadi, makna bunga tulip warna kuning tergantung dari kepada siapa Moms memberikannya.

Jika memberikannya kepada sahabat, maka bisa bermakna kalau Moms menganggapnya sebagai sahabat sejati.

Namun, kalau memberikan bunga tulip kuning kepada orang yang Moms cintai, tandanya Moms tahu kalau orang tersebut tidak akan membalas cinta Moms.

Baca Juga: Arti Bunga Lavender dan Manfaatnya untuk Kehidupan

2. Arti Bunga Tulip Putih

Bunga Tulip Putih
Foto: Bunga Tulip Putih (Unsplash.com/Albert S)

Sesuai dengan filosofi warna putih yang menandakan kesucian, arti bunga tulip putih juga menandakan kesucian, kepolosan, dan kerendahan hati.

Tak heran kalau bunga tulip putih sering dijumpai pada pesta pernikahan, karena ingin menyimbolkan sucinya pernikahan.

Selain memiliki makna kesucian, bunga tulip putih ini juga melambangkan rasa simpati atau permintaan maaf, pengampunan, dan penyesalan.

Karena itulah, jenis tulip ini kerap digunakan pada acara pemakaman.

3. Arti Bunga Tulip Pink

Bunga Tulip Pink
Foto: Bunga Tulip Pink (Unsplash.com/Lynn Danielson)

Selanjutnya ada warna bunga tulip yang bisa menandakan kebahagiaan.

Jika biasanya warna pink melambangkan rasa kasih sayang dan cinta, arti bunga tulip pink justru melambangkan sebuah harapan bahagia dan penghargaan kepada seseorang.

Di negara Belanda, bunga tulip pink sering digunakan sebagai rangkaian bunga yang diberikan kepada pemenang saat pertandingan olahraga.

Pemberian rangkaian bunga tulip pink ini dilakukan sebagai ungkapan penghargaan atas kemenangan yang telah diraih oleh atlet tersebut.

Baca Juga: Arti Bunga Daisy Berdasarkan Warnanya, Melambangkan Ketulusan Hati

4. Arti Bunga Tulip Merah

Bunga Tulip Merah
Foto: Bunga Tulip Merah (Unsplash.com/Leonardo Iheme)

Arti bunga tulip merah melambangkan rasa cinta yang sangat mendalam kepada seseorang.

Jadi kalau ingin mengungkapkan perasaan cinta kepada seseorang, Moms bisa memberikannya bunga tulip merah.

Di negara Persia, saat orang memberikan bunga tulip merah berarti orang tersebut sedang menyatakan cinta.

Hal yang sama juga berlaku jika Moms memberikan tulip warna merah kepada seseorang.

Orang tersebut akan menganggap kalau Moms sedang menyatakan cinta.

5. Arti Bunga Tulip Oranye

Bunga Tulip Orange
Foto: Bunga Tulip Orange (Thespruce.com)

Makna dari bunga tulip oranye bisa menandakan kebahagiaan dan kehangatan.

Selain itu, bunga tulip oranye juga bisa menandakan keberuntungan.

Masyarakat Eropa akan memberikan bunga tulip oranye sebagai hadiah untuk ibu yang baru saja melahirkan.

Harapannya, hidup sang bayi akan terus dipenuhi keberuntungan.

Jika diberikan kepada sahabat, bunga tulip oranye juga bisa menandakan penyemangat supaya tetap ceria.

Baca Juga: 6 Arti Bunga Matahari dalam Kehidupan dan Cinta Berdasarkan Warna

Bunga tulip ungu memiliki arti yang klasik dan menawan.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb