08 Mei 2019

Lezat dan Mudah, Ini 4 Ide Bekal Sederhana untuk Anak di Bulan Puasa

Contek yuk Moms, resep sederhana dan mudah untuk anak saat bulan puasa
Lezat dan Mudah, Ini 4 Ide Bekal Sederhana untuk Anak di Bulan Puasa

Mendekati bulan puasa, Moms harus cepat mempersiapkan menu-menu yang akan digunakan untuk bekal sekolah Si Kecil nanti nih.

Karena saat bulan puasa Moms tidak memiliki banyak waktu untuk membuat bekal anak, sebaiknya Moms membuatkan menu-menu yang sederhana saja.

Jangan lupa untuk membuat berbagai variasi menu juga ya Moms, agar anak tidak merasa bosan dengan menu itu-itu saja.

Nah, menu-menu sederhana apa sih yang bisa Moms coba? Jika Moms tidak tahu, jangan bingung dan jangan sedih. Berikut ini ada beberapa rekomendasi menu yang bisa Moms siapkan untuk bekal Si Kecil.

Baca Juga: 7 Inspirasi Bekal Sehat dan Lezat untuk Si Kecil

1. Sandwich

respe2
Foto: respe2

Menu paling sederhana yang tidak memerlukan banyak teknik memasak ini bisa jadi menu yang sempurna di kala Moms harus membuatkan. Bahan-bahan yang diperlukan pun cukup mudah dan gampang ditemukan.

Moms perlu menyiapkan roti tawar, daging ham, salada, tomat dan pastinya keju. Jika daging hamnya perlu dimasak, Moms bisa menggorengnya sebentar.

Selanjutnya, Moms hanya perlu menyusun semua bahan-bahan ini di atas roti tawar, tambahkan sedikit saus dan mayones, jadi deh, sandwich enak dan mudah.


2. Mie Goreng Sayuran

resep2
Foto: resep2

Anak mana yang tidak menyukai mie goreng? Hampir semuanya pasti suka. Tapi mie goreng yang dimaksud di sini bukan mie goreng instan ya Moms, melainkan mie goreng dengan berbagai campuran seperti kacang polong, wortel, paprika dan sayuran.

Sehingga, nutrisi yang diperlukan Si Kecil juga bisa terpenuhi dengan side dish sebagai campurannya.

Proses memasaknya pun cukup mudah. Rendam mie terlebih dahulu. Setelah itu Moms bisa mencampur dan menumis semua bahan, dan menambahkan sedikit kecap manis.

Cara lainnya, rebus bahan side dish nya terlebih dahulu juga, agar sedikit lebih empuk. Sesuaikan dengan selera Si Kecil ya Moms.

Baca Juga: 7 Masakan Mie Khas Negara di Asia yang Paling Enak, Sudah Coba Semua?

3. Nasi dengan Sosis Mie

resep3
Foto: resep3

Yang perlu Moms persiapkan hanya sosis mienya saja. Siapkan mie instan atau mie yang biasa Moms gunakan, beberapa potong sosis yang sudah matang (bisa digoreng terlebih dahulu) dan sayuran.

Rebus terlebih dahulu hingga matang, lalu lilitkan mie tersebut ke sosis yang sudah terpotong. Mie bisa diberi bumbu terlebih dahulu atau tidak, tergantung selera anak. Kemudian goreng kembali hingga agak cokelat, tiriskan.

Rebus sayuran hingga matang, letakkan sayuran untuk sedikit menghiasi makanan. Tadaaa, susun nasi bersama sosis dalam kotak makan Si Kecil, bekal sederhana pun siap disantap.

Baca Juga: 3 Resep Jus Buah dan Sayur yang Mudah dan Enak


4. Nasi Merah dan Omelet Sayuran

resep1
Foto: resep1

Hanya omelet sayuran yang perlu Moms persiapkan di kotak bekal ini.

Caranya, siapkan telur, potongan wortel dan sayuran, bawang bombay dan paprika. Rebus semua sayuran hingga matang terlebih dahulu.

Sambil menunggu, dadarlah telur seperti membuat telur dadar biasanya, setelahnya, campur semua sayuran ke dalam telur dan kocok sebentar.

Terakhir, goreng telur seperti Moms biasa menggoreng telur dadar, selesai deh. Sebagai penghias, Moms bisa taburkan bebapa kacang polong yang sudah direbus di atas nasi ya.


Moms, itu dia menu sederhana yang bisa Moms coba untuk bekal makan Si Kecil selama bulan puasa. Selamat mencoba ya Moms!

(AWD)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb