29 December 2023

5+ Cafe di Makassar yang Murah dan Instagrammable

Banyak pilihan untuk nikmati liburan akhir tahun
5+ Cafe di Makassar yang Murah dan Instagrammable

Selain keindahan alam, cafe di Makassar juga menjadi salah satu tujuan favorit para wisatawan.

Seperti yang diketahui, cafe di Makassar mulai menjamur dan menyuguhkan berbagai experience masing-masing.

Pengunjung kafe di Makassar saat ini juga sudah mulai beragam lho, Moms.

Mulai dari anak muda hingga keluarga yang ingin menghabiskan waktu sambil minum kopi di kafe-kafe tersebut.

Moms yang sedang mencari rekomendasi cafe di Makassar, simak terus artikel ini, ya!

Baca Juga: 5 Resep Sop Saudara Khas Makassar, Gurih dan Sedap di Lidah!

Pilihan Cafe di Makassar yang Murah dan Instagrammable

Harga makanan dan minuman menjadi andalan cafe di Makassar berikut ini.

Selain murah, kafe-kafe ini juga mengusung konsep Instagramable, Moms.

1. Cafe BabaThe

Cafe BabaThe (instagram.com/babathe_mks)
Foto: Cafe BabaThe (instagram.com/babathe_mks)

Cafe BabaThe merupakan salah satu cafe di Makassar yang dikenal murah.

Selain menyediakan berbagai jenis miniman kekinian, berbahai menu khas Cina peranakan juga ada di tempat ini, Moms.

Ruangan kafe ini juga terkenal sangat luas karena terdiri dari dua lantai dan ruang VIP dengan kapasitas 30 orang.

Tak heran, jika banyak warga Makassar yang sering memilih tempat ini untuk berpesta atau kumpul dengan sahabat.

Uniknya lagi, di kafe ini tidak menyediakan tempat untuk merokok, Moms.

Jadi, Moms yang memang ingin nongkrong tanpa terganggu oleh asap rokok, cocok datang ke kafe ini.

Untuk harga makanannya juga tidak terlalu mahal, mulai dari Rp20.000 saja per porsinya, Moms.

Kafe ini buka setiap hari, mulai pukul 12.00 siang hingga 10.00 malam.

Lokasi: Jl. Toddopuli Raya Timur No.15, Borong, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231

2. Red Corner Cafe

Red Corner Cafe (instagram.com/redcorner.id)
Foto: Red Corner Cafe (instagram.com/redcorner.id)

Moms yang suka dengan warna merah, wajib datang ke cafe di Makassar ini, ya.

Sesuai dengan namanya, interior Red Corner Cafe didominasi warna merah, Moms.

Tak hanya dekorasi yang unik, lokasi kafe ini juga sangat mudah untuk ditemukan, bahkan oleh wisatawan, Moms.

Sajian menu di tempat ini pun cukup beragam, muali dari hidangan western hingga jajanan tradisional khas Indonesia, Moms.

Jadi, Moms tidak perlu khawatir saat mengajak keluarga untuk kumpul di tempat ini.

Kafe ini buka pada pukul 08.00 hingga 23.00 WITA setiap harinya.

Lokasi: Jl. Yusuf Daeng Ngawing, Tidung, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222

3. Partygirl

Partygirl Cafe di Makassar (instagram.com/partygirls_bubble)
Foto: Partygirl Cafe di Makassar (instagram.com/partygirls_bubble)

Cafe di Makassar berikutnya yang wajib Moms kunjungi adalah Partygirl.

Tempat ini dikenal dengan sajian menu beragam dan juga murah, jadi jangan heran jika banyak anak sekolah yang datang, ya.

Karena harga makanan di tempat ini, dibanderol mulai dari Rp16 ribuan aja Moms.

Selain dari harga dan menunya, kafe ini juga memiliki ruangan yang sangat luas, sehingga sering dijadikan tempat kumpul komunitas atau pesta ulang tahun.

Partygirl buka mulai pukul 11.00 hingga 23.00 WITA setiap harinya.

Lokasi: Jl. Boulevard No.ruko jasper, Masale, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231

Baca Juga: Rekomendasi Restoran Martabak di Jakarta, Ada yang Sudah Melegenda!

Cafe di Makassar yang terkenal murah dan instagramable adalah Mark Trees.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb