12 July 2021

5 Rekomendasi Emulsion untuk Berbagai Jenis Kulit

Emulsion merupakan produk perawatan wajah yang memiliki banyak manfaat
5 Rekomendasi Emulsion untuk Berbagai Jenis Kulit

Pecinta skincare pasti tidak asing dengan produk emulsion yang ada di dalam rangkaian perawatan wajah. Tak hanya di Asia, produk satu ini juga banyak digunakan oleh orang barat lho, Moms.

Emulsion adalah pelembap berbahan dasar air yang ringan. Produk ini juga tidak lengket dan dipercaya dapat membantu wajah untuk menyerap produk perawatan wajah lainnya.

Selain itu, emulsion juga membantu mempertahankan tingkat hidrasi dan mencegah hilangnya kelembapan dari permukaan kulit Moms. Produk perawatan ini sangat bagus untuk Moms yang memiliki kulit berminyak, karena berbahan dasar air, tidak menyebabkan masalah penyumbatan pori.

Baca juga: 9+ Bahan Skincare untuk Kulit Kering, Terbukti Melembapkan dan Menutrisi!

Perbedaan Emulsion dan Krim Pelembap

Perbedaan emulsion dan krim pelembap
Foto: Perbedaan emulsion dan krim pelembap

Foto: Orami Photo Stock

Walaupun sering disebut krim pelembap, tetapi emulsion memiliki tekstur yang lebih ringan karena berbahan dasar air. Kendati demikian, beberapa produk juga dijual dalam bentuk gel atau hampir cair.

Perbedaan antara emulsion dan krim pelembap biasa adalah kemampuannya menyerap ke dalam kulit yang jauh lebih cepat, sehingga tidak meninggalkan kesan lengket di wajah.

Manfaat Emulsion

Manfaat Emulsion
Foto: Manfaat Emulsion

Foto: Orami Photo Stock

Manfaat emulsion hampir sama dengan krim, hanya saja formula di dalamnya yang lebih ringan. Selain itu, formula yang ada di dalam produk ini juga bisa mengunci kelembapan kulit dan menjaga agar tetap terhidrasi dengan sempurna.

Teksturnya terbilang cukup unik, karena tidak seringan serum dan tidak seberat krim. Selain itu, produk ini juga tidak terkonsentrasi seperti tetapi lebih terkonsentrat daripada krim pada umumnya.

Jadi, tidak heran kalau emulsion dapat digunakan setiap hari setelah mengaplikasikan seru. Tapi ingat ya Moms, perhatikan jenis kulit sebelum memilih produk skincare.

Baca juga: Menarik!! Ini 6 Face Oil yang Layak Masuk Jajaran Skincare Moms

Jenis Kulit yang Cocok

jenis kulit
Foto: jenis kulit

Foto: Orami Photo Stock

Jawaban singkat untuk pertanyaan ini adalah ya, produk perawatan wajah ini dapat bekerja untuk merawat dan melembabkan untuk semua jenis kulit. Karena berbahan dasar air, prosuk ini sangat ringan dan mudah diserap oleh kulit.

Selain itu, Moms yang memiliki kulit berjerawat juga disarankan untuk menggunakan produk ini. Karena produk perawatan wajah ini dapat membantu kulit berminyak untuk tetap terhidrasi tanpa meninggalkan kesan lengket setelahnya. Emulsion juga dapat digunakan sebagai pelembap saat musim panas tiba.

Moms yang memiliki jenis kulit normal, kering atau kombinasi juga dapat mencoba manfaat produk perawatan wajah ini. Karena penambahan produk ini dalam rangkaian perawatan wajah membantu kulit untuk tetap terhidrasi sepanjang hari. Apalagi kebanyakan emulsion berbahan dasar air sehingga sangat ringan saat digunakan.

Baca juga: Jangan Salah Pilih Skincare, Begini Cara Mengetahui Tipe Kulit Kita

Rekomendasi Emulsion Sesuai dengan Jenis Kulit

Moms yang ingin mencoba manfaat emulsion, sebaiknya disesuaikan dengan jenis kulit ya. Jurnal Dermatologic Clinic menjelaskan dengan mengetahui jenis kulit, seseorang akan lebih mudah menemukan produk perawatannya.

Berikut rekomendasi Emulsion terbaik sesuai dengan jenis kulit yang bisa Moms coba.

1. Dr. Oracle A-Thera Emulsion

Dr. Oracle A-Thera Emulsion
Foto: Dr. Oracle A-Thera Emulsion

Foto: Amazon.com

Moms yang memiliki kulit berminyak dapat mencoba emulsion dari Dr. Oracle A-Thera Emulsion.

Produk ini sangat direkomendasikan untuk Moms yang memiliki kulit berminyak karena diformulasikan dengan ekstrak bambu untuk menghidrasi kulit sekaligus menyeimbangkan minyak. Kemudian, kandungan teh hijau yang ada di dalamnya bermanfaat untuk menenangkan, menyegarkan, dan menghilangkan kotoran.

Produk ini lebih ringan dari pelembab, sehingga Moms mendapatkan semua manfaat hidrasi dan kelembapan tanpa merasa berminyak atau menghalangi pori-pori.

Teksturnya sangat ringan dan halus hampir menyerupai air. Karena teksturnya yang ringan, sangat cocok untuk jenis kulit berminyak yang ingin menghidrasi tanpa menimbulkan atau memicu jerawat.

2. The Cosrx Natural BHA Skin Returning Emulsion

The Cosrx Natural BHA Skin Returning Emulsion
Foto: The Cosrx Natural BHA Skin Returning Emulsion

Foto: beautytap.com

Moms yang memiliki kulit kombinasi dan berjerawat dapat mencba The Cosrx Natural BHA Skin Returning Emulsion.

Produk ini memiliki kandungan BHA alami yang menjaga kulit bersih dari sel-sel kulit mati dan sebum berlebih, sementara ekstrak centella asiatica dan asam hialuronat memberikan hidrasi dan kelembapan tanpa menghasilkan lebih banyak minyak.

Jundishapur Journal of Natural Parameceutical Products kandungan BHA dalam konsentrasi 1-2% bekerja sangat baik pada wajah. Moms dapat mengoleskan produk ini ke seluruh wajah tanpa menambahkan produk lainnya.

Jika Moms merasa kulit terlalu kering, Moms tetap dapat menambahkan krim lain itu semua terserah Moms. Emulsion dari COSRX ini lebih ringan daripada pelembap tetapi masih sangat menghidrasi kulit, dan menenangkan tambalan kering sambil menjaga sebum dan jerawat tetap terkendali.

Selain itu, produk ini memiliki tekstur seperti serum dan terasa ringan berkat asam hialuronat, sehingga sangat ideal untuk menghidrasi kulit dan membersihkan pori-pori tanpa menimbulkan iritasi.

Baca juga: Skincare Brightening dan Lightening, Ketahui Perbedaan dan Manfaatnya untuk Wajah

3. SUR.MEDIC+ Super Hyaluronic 100TM Aqua Emulsion

SUR.MEDIC+ Super Hyaluronic 100TM Aqua Emulsion
Foto: SUR.MEDIC+ Super Hyaluronic 100TM Aqua Emulsion

Foto: Amazon.com

Pemilik kulit normal dapat mencoba perawatan dari SUR.MEDIC+ Super Hyaluronic 100TM Aqua Emulsion. Penggunaan produk ini dapat meningkatkan hidrasi kulit, mencerahkan dan memberikan kulit yang lebih bersina serta segar setelah penggunaannya.

Formulanya yang ringan dan cepat menyerap dapat menenangkan sekaligus menghidrasi, membuatnya sempurna untuk penggunaan sepanjang tahun.

Selain itu, produk ini juga sangat cocok digunakan saat musin dingin karena terbilang masih cukup ringan jika digunakan. Sementara itu saat musim panas, produk ini juga tidak membuat kulit terasa lengket saat digunakan.

Karena diformulasikan dengan asam hialuronat dan ceramide, produk ini juga bisa membuat kulit agar selalu lembap dan mencegah penuaan dini.

4. The Re:P Nutrinature All in One Multitem

The Re:P Nutrinature All in One Multitem
Foto: The Re:P Nutrinature All in One Multitem

Foto: TheBeautySpy.com

Untuk kulit pemilik sensitive dapat mencoba The Re:P Nutrinature All in One Multitem. Produk ini sangat ideal untuk menyeimbangkan pH kulit, mencerahkan, dan melembabkan tanpa membuat kulit iritasi.

Selain itu, produk ini juga sangat ringan dan tidak terasa terlalu berat, namun penambahan niacinamide menambahkan penghalang penguat untuk melindungi kulit dan membuatnya lebih kuat sementara antioksidan mulai bekerja menutrisi dan membersihkan kulit sensitif.

Produk ini dapat digunakan sebagai toner, esensi, dan emulsion sekaligus. Kandungannya di dalamnya dapat meningkatkan elastisitas serta meratakan warna dan tekstur kulit.

5. Etude House Moistfull Collagen Emulsion

Etude House Moistfull Collagen Emulsion
Foto: Etude House Moistfull Collagen Emulsion

Foto: Althea.com

Untuk kulit kering, Etude House Moistfull Collagen Emulsion sangat cocok untuk meningkatkan kelembapan dan nutrisi pada kulit serta membuatnya terasa terhidrasi dan elastis.

Emulsion memiliki partikel kecil air kolagen super dan air baobab yang menyerap dengan cepat ke dalam kulit. Walaupun ringan, tetapi produk ini dapat melembapkan, dan dengan konsistensi seperti jeli dan formula halus, Moms akan merasakan kulit menjadi terhidrasi dan segar segera.

Untuk kelembapan lebih, Moms juga dapat mencampur minyak wajah ke dalam produk ini karena memiliki bahan dasar air. Sehingga Moms dapat memiliki hasil yang lebih efektif.

Baca juga: Perhatikan, Ini 5 Bahan Skincare yang Berbahaya Bagi Kulit Sensitif

Cara Menggunakan Emulsion dalam Rangkaian Perawatan Wajah

cara menggunakan skincare
Foto: cara menggunakan skincare

Foto: Orami Photo Stock

Jika ingin mendapatkan hasil maksimal, Moms sebaiknya mengaplikasikan emulsion dalam urutan yang benar. Umumnya, produk ini harus digunakan sebagai salah satu langkah terakhir dalam rutinitas perawatan kulit sebagai cara untuk mengunci bahan apa pun yang sudah diberikan pada kulit untuk mengatasi masalah tertentu.

Baca juga: Mengenal Alkohol Denat pada Skincare, Amankah?

Demikian penjelasan mengenai emulsion dan juga rekomendasi produk yang bisa Moms coba. Semoga bermafaat ya.

  • https://thejbeautycollection.com/blogs/news/what-is-emulsion-how-to-add-it-to-my-skincare-routine
  • https://theklog.co/what-is-an-emulsion/
  • https://www.byrdie.com/emulsion-skincare-4774292

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb