19 April 2022

Ini Deretan Game io yang Seru untuk Mengisi Waktu Senggang

Gamenya sangat sederhana tetapi seru!
Ini Deretan Game io yang Seru untuk Mengisi Waktu Senggang

Pernahkah mendengar game sederhana yang memiliki nama .io? Game io adalah mini-game khusus yang bisa menggunakan browser sebagai platformnya.

Karena sangat sederhana, game io bisa dimainkan di mana saja dengan lancar, bahkan lewat smartphone yang tergolong lemot sekali pun.

Selain itu, ada juga game io multiplayer yang bisa dilakukan bersama orang lain.

Game ini juga erat dengan grafis lebih sederhana tetapi mampu membuat para pemainnya merasa ketagihan.

Sederhana tetapi seru, game io justru semakin populer, naik daun, serta wajib untuk dicoba.

Kini juga sudah banyak YouTuber dan Twitch streamer yang memainkan game ini.

Yuk, simak beberapa game io terbaik yang bisa dimainkan di smartphone!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Game Memasak Seru di iOS dan Android

Rekomendasi Game Io yang Seru

Berikut ini adalah beberapa rekomendasinya:

1. Gartic.io

game io garctic
Foto: game io garctic

Foto: kumparan.com

Game io multiplayer yang pertama ini adalah Gartic.io.

Ia sangat populer karena banyak streamer dan YouTuber memainkannya.

Bahkan tidak hanya bisa dimainkan di browser saja, tetapi ia kini juga tersedia di layanan PlayStore.

Cara memainkan game ini dengan menggunakan konsep tebak gambar dan salah satu pemain harus menggambar.

Sebelum memulai untuk menggambar, pemain harus menentukan tema serta tebakan dari gambar tersebut.

2. Agar.io

Game ini juga unik dan seru dan tentunya bisa menjadi pilihan terbaik.

Agar.io ini adalah permainan ringan yang membawa grafis lebih sederhana, tetapi tetap seru.

Dalam game io multiplayer ini, Moms akan memainkan lingkaran kecil dan memangkas lingkaran kecil yang lain agar lingkaran milik bisa semakin besar.

Pilihannya hanya ada dua, yakni makan atau dimakan.

3. Wings.io

Selain Gartic.io dan Agar.io, ada game lain yang berjudul Wings.io yang merupakan game yang populer namun tidak ada di Playstore.

Oleh karena itu, jika ingin memainkannya, Moms harus menggunakan browser, lalu membuka situs resminya.

Cukup sederhana dan santai, permainan ini cocok untuk penghilang rasa penat.

Selain itu, dalam permainan ini, kita akan melihat sensasi saat di langit dan ada pesawat yang siap untuk tempur.

Kita juga harus bisa menembak pesawat milik lawan agar dapat memenangkan permainan itu.

Namun, kita juga harus bisa menghindari sejumlah tembakan dari awan agar pesawat tidak hancur.

Baca Juga: 9 Game Horror di PC, Android/iOS dan Online, Berani Main?

4. Magica.io

game io magica
Foto: game io magica

Foto: malavida.com

Game io yang gratis di Android selanjutnya adalah Magica.io.

Ini adalah permainan karya dari Casual Azur Games.

Permainan ini membawa gameplay battle royale yang sangat sejuk dengan tampilan grafis polygon yang penuh warna.

Dalam game ini, Moms nantinya akan saling serang bersama pemain lain menggunakan berbagai macam skill magic.

Selain itu, Magica.io juga memiliki beberapa pilihan lokasi untuk tempat pertempuran yang membuat game ini lebih seru.

5. Top Guns.io

Ini adalah game offline yang hampir sama seperti game battle royale lainnya.

Sebab, tugasnya adalah bertahan sampai akhir.

Permainan ini hadir dengan suguhan grafis kartun dengan berbagai jenis senjata yang mengesankan.

Game ini gratis dan akan semakin seru lagi karena kehadiran beberapa pilihan map yang dapat dipilih sendiri.

Bahkan untuk bisa memainkan game dari Play Flows Games ini, Moms juga tidak harus membutuhkan koneksi internet.

Baca Juga: Jenis Game Puzzle Anak dan Manfaatnya yang Wajib Moms Ketahui

6. Slither.io

game io slither
Foto: game io slither

Foto: bignox.com

Apakah Moms penggemar permainan Snake?

Slither.io ini adalah modifikasi game tersebut.

Kita akan mencoba menjadi ular terpanjang dan terbesar dengan poin tertinggi.

Namun, hati-hati, sebab ular terkecil pun bisa menghancurkan jika menabrak badannya.

7. Truck.io

Ini adalah game yang membawa tema kendaraan dan mengusung konsep battle royale yang tak kalah seru.

Dalam permainan, kita nanti akan serang dengan truk lain agar bisa menjadi truk terakhir yang bertahan.

Permainan dari The Hill Games ini juga menawarkan banyak pilihan map yang menghadirkan visual yang warna-warni.

Dengan mudah, Moms bisa mempercantik tampilan truk menggunakan beragam skin yang ada dalam game.

8. Gats.io

Ini adalah game Counter Strike versi .io.

Kita akan memilih satu senjata dan pelindung, lalu berburu pemain lain di tengah labirin jalan.

Pada game ini, kemampuan refleks dan kecepatan bermain akan diuji.

9. Brutal.io

Mirip dengan agar.io, tapi bedanya setiap kali kamu makan sesuatu, akan ada lebih banyak bola yang memutar di sekitarmu.

Menggunakan bola itu, kamu akan mencoba menabrakkannya ke musuh untuk membunuhnya.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Board Game yang Bisa Dimainkan Bersama Keluarga

10. Warbot.io

game io warbot
Foto: game io warbot

Foto: pocketgamer.com

Ini adalah permainan yang lebih canggih daripada game io lainnya.

Desainnya sudah 3D sehingga lebih nyaman memainkannya.

Misi dari permainan ini adalah menjadi mecha dan mencoba saling menghancurkan dengan pemain lain.

11. Zombs.io

Ini adalah permainan simulasi zombie versi .io.

Moms akan membangun perlindunganmu sendiri dan mencoba menjadi penghuni terakhir yang berhasil selamat.

Ini adalah permainan pertarungan daya tahan dan bertahan hidup yang menyenangkan dan cocok mengisi waktu senggang.

12. Wings.io

Dalam permainan ini, Moms akan dibawa menuju langit ke tujuh.

Konsep permainannya seperti game pesawat zaman dahulu yang menembakkan satu tembakan dan berharap ada yang kena.

Selanjutnya, kita harus menghindari tembakan itu dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga: Ini Dia Laptop Asik Untuk Main Game dan Nonton Film!

13. Deeeep.io

Apakah Moms pernah bermain Feeding Frenzy?

Deeeep.io ini adalah penyederhanaan game tersebut yang membuat Moms menjadi ikan.

Nah, kita harus mengumpulkan poin paling banyak serta menjadi ikan paling besar.

Selain itu, variasi bentuk ikannya juga cukup banyak sehingga kamu tidak akan bosan mengulanginya.

Memang desainnya hanya lingkaran atau kotak, akan tetapi percayalah bahwa permainan ini sangat seru.

Selamat mencoba, ya!

  • https://screenrant.com/best-io-browser-games-unblocked/
  • https://www.pcgamesn.com/best-io-games
  • https://www.digitaltrends.com/gaming/best-io-games/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb