11 Agustus 2023

Ini 10 Cara Memilih Salon Kecantikan Terbaik dan Profesional

Jangan sampai salah pilih dan nyesel ya Moms!
Ini 10 Cara Memilih Salon Kecantikan Terbaik dan Profesional

7. Pelayanan yang Ramah

Siapa yang tak kesal kalau baru saja bertanya akan pelayanan apa saja yang ada di salon tersebut, malah sudah dijuteki oleh resepsionisnya?

Bisa-bisa, Moms tidak mendapatkan penjelasan yang jelas akan perawatan yang Moms inginkan.

Saat menerapkan cara memilih salon kecantikan, tentulah faktor pelayanan kepada pengunjung harus diperhatikan.

Moms tentu akan senang dan nyaman jika pengunjung di salon tersebut diperlakukan dengan spesial oleh para pekerja salon.

Saat baru menginjakkan kaki, senyum dari karyawan akan tersebar untuk pelanggan.

Selain itu, hairstylist yang sudah profesional akan langsung menanyakan dengan ramah tentang perawatan apa yang ingin Moms inginkan.

Menyenangkan bukan jika datang ke salon dengan pelayanan seperti ini?

8. Cek Profesionalitas Staf Salon

Keramas di Salon
Foto: Keramas di Salon (Freepik.com)

Saat menerapkan cara memilih salon kecantikan, cobalah untuk mengecek pengalaman dan sertifikasi staf salon kecantikan tersebut.

Dengan mengecek pengalaman staf salon, maka Moms bisa tahu apakah staf tersebut profesionalitas atau tidak.

Terapis atau penata rambut professional biasanya sudah dididik melalui sekolah atau pelatihan kecantikan yang bersertifikat.

Selain itu, mereka juga mempunyai izin dan lisensi untuk terjun langsung di salon kecantikan.

Hal inilah yang nantinya bisa menunjukkan reputasi dan kualitas dari salon tersebut.

Baca Juga: 7+ Macam Perawatan di Salon dan Rekomendasi Tempatnya, Cocok untuk Me Time!

9. Lihat Tampilan Staf Salon

Tidak hanya profesionalitas yang harus dilihat dari staf salon, tapi tampilannya juga harus Moms lihat.

Tampilan di sini bukan dari tampilan fisik ya Moms, tapi lebih ke arah tampilan kebersihan dari staf tersebut hingga bagaimana cara mereka berpenampilan.

Namanya juga bekerja di salon, mau tak mau mereka harus memperhatikan penampilan supaya pelanggan bisa mempercayakan diri mereka kepada staf salon.

Staf salon yang memiliki tampilan bersih dan rapi pastinya bisa menimbulkan rasa percaya dari para pelanggannya.

Baca Juga: 11 Cara Mengatasi Rambut Berminyak Tanpa Perlu Ke Salon, Yuk Coba!

10. Cek Produk yang Digunakan

Perawatan Rambut di Salon
Foto: Perawatan Rambut di Salon (Orami Photo Stocks)

Cara memilih salon kecantikan yang terakhir adalah mengecek produk yang digunakan.

Hal ini bisa menjadi sangat penting jika Moms termasuk orang yang memiliki kulit atau rambut yang sensitif sehingga alergi terhadap merek-merek tertentu.

Saat alergi terhadap produk kecantikan tertentu, pastinya Moms tidak bisa melakukan perawatan di salon tersebut.

Jadi pastikan kalau Moms mengecek terlebih dahulu produk yang akan digunakan nantinya saat berada di salon.

Itulah beberapa cara memilih salon kecantikan terbaik dan profesional. Semoga dengan adanya cara-cara di atas, Moms bisa memilih salon kecantikan terbaik dengan mudah.

Sumber

  • https://www.styleandgracecu.com/tips-for-finding-the-best-beauty-salon
  • https://steelpony.com/blogs/news/important-things-to-look-for-when-choosing-a-new-beauty-salon
  • https://5bestincity.com/blog/8-helpful-tips-while-choosing-a-beauty-salon/
  • https://nooora.ae/blog/things-to-consider-when-choosing-beauty-salon
  • https://biguineindia.co.in/how-to-choose-a-salon/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb