10 Agustus 2016

Jerawat Auuuuw!

Agar si Kecil lebih ‘tangguh’ saat menghadapi ‘musim jerawat’.
Jerawat Auuuuw!

Anak-anak sekarang ini memang tumbuh dengan cepat. Jika jerawat dahulu baru menyerang anak remaja --- wah saya ingat bagaimana dulu menjadi bulan-bulanan kakak sepulu jika jerawatan --- kini banyak data menunjukkan anak berusia 10 tahun, bahkan yang lebih muda, sudah mulai mengalami masalah kulit.

jerawat auuuuw
Foto: jerawat auuuuw

Orangtua biasanya semangat membantu anak-anak pra remaja untuk mengembalikan kulit sehalus kulit bayi dengan membimbing dan mengingatkan mereka cara merawat kulit yang baik. Misalnya ingatkan dia untuk mencuci wajah dua kali sehari, pada pagi dan malam hari dan juga mencuci tangan karena anak-anak biasanya suka memegang wajah tanpa peduli tangannya bersih atau tidak. Tip-tip menarik lain, saya cantumkan di bawah ini ya…

♦︎ Ingatkan dengan fakta: anak-anak biasanya suka diberitahu fakta-fakta yang seru. Misalnya soal bakteri yang mampir di tangan kalau tak cuci tangan. Atau bagaimana tubuh memproduksi minyak berlebihan yang akan menjadi makanan bakteri penyebab jerawat.

♦︎ Minta anak-anak mandi dan mencuci muka: terutama setelah mereka bermain atau berolahraga sampai berkeringat. Jangan lupa ini juga membantu menghilangkan bau badan looo.

♦︎ Jangan menggosok terlalu keras: wajah anak-anak masih halus, jadi jangan gunakan sabun yang mengandung buliran scrub. Pilih sabun yang oil free dan berlabel non-comedogenic.

♦︎ Jelaskan pada anak perempuan Anda untuk berhati-hati memakai make up, karena akan menutupi pori-pori.

♦︎ Biasakan memakai tabir surya yang bebas minyak. Cari yang sifatnya tidak mengakibatkan komedo dan pastikan SPFnya minimal 30.

♦︎ Berikan pengertian bila jerawatnya bertambah parah, maka mereka harus ‘berani’ diajak ke dokter kulit.

♦︎ Ajak anak-anak rileks setiap minggunya, stress juga bisa memicu jerawat.

banner mbak chichi 1 baris
Foto: banner mbak chichi 1 baris

Memulai karier sejak tahun 1995 di sebuah grup media ternama di Jakarta, Pangesti 'Chichi' Bernardus konsisten berada di jalur editorial sampai saat ini. Kini dia dipercaya untuk memimpin sebuah majalah bergenre kesehatan, Women's Health dan Men's Health Indonesia. Selain berkecimpung di media, Chichi yang biasa dipanggil Mima oleh keempat anaknya, Bongbong, Kitkit, Lala, dan Meimei juga seorang yogi dan entrepreneur di bidang craft. Chichi adalah pemilik usaha kerajinan Monster bag bernama OMB (Ojo Medheni Bocah) dan Siotjia Djawa --- Chinoiserie by Chichi Bernardus. Oh ya, satu lagi, wanita yang memiliki kediaman di Lenteng Agung ini juga seseorang yang concern dengan aromaterapi. Get updates from Mima Chichi here.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb