09 April 2024

6+ Arti Mimpi Istri Menikah Lagi, Bisa Jadi Pertanda Baik!

Apa memang ada artinya atau hanya bunga tidur?
6+ Arti Mimpi Istri Menikah Lagi, Bisa Jadi Pertanda Baik!

5. Merasa Hubungan Tidak Aman

Kemungkinan lain dari arti mimpi istri menikah lagi, yaitu Dads sedang merasa kurang pantas bersanding dengan Moms atau tidak dapat memenuhi kebutuhannya.

Misalnya saja, Dads baru didiagnosis ketidaksuburan, pemotongan gaji oleh kantor, dan lain sebagainya.

Perasaan Dads yang sedang merasa tidak dalam posisi yang aman ini dapat memicu ketakutan bahwa Moms tidak dapat menerima Dads apa adanya.

Dads mungkin juga merasa takut bahwa pasangan berharap Dads dapat berubah dari segi fisik atau psikologis.

Rasa rendah diri ini membuat Dads berpikir bahwa Dads tidak pantas dan membuat Moms menikah lagi dengan orang lain.

Jika Dads merasa kurang percaya diri atau takut Moms berubah perasaan, bicarakan perasaan dan kekhawatiran tersebut.

Emosi negatif seperti ini dapat memicu konflik sungguhan apabila dipendam terus-menerus. Yakinlah, bahwa mimpi istri menikah lagi tidak perlu terjadi dalam dunia nyata.

Baca Juga: Lakukan 5 Cara Ini untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri

6. Akan Mendapatkan Kebaikan

Arti mimpi istri menikah lagi juga bisa menjadi pertanda jika Dads atau para suami, akan mendapatkan suatu kebaikan dalam waktu dekat.

Hal ini terutama kebaikan bagi sang istri.

Dipercaya bahwa istri kita akan mendapatkan kabar bahagia yang juga sebelumnya tidak diduga-duga.

7. Harapan yang Baik

Tafsir lainnya untuk mimpi menikah lagi adalah datangnya harapan yang baik.

Mimpi menikah lagi sering diartikan sebagai pertanda baik untuk masa depan pernikahan.

Tak hanya itu, kehidupan pernikahan pun akan semakin meningkat, mulai dari tanggung jawab dan lain sebagainya.

Jadi bersiap ya, Moms dan Dads!

Cara Mengatasi Mimpi Buruk

Cara Mengatasi Mimpi Buruk
Foto: Cara Mengatasi Mimpi Buruk (Freepik.com)

Mimpi buruk seperti mimpi istri menikah lagi, dapat memunculkan perasaan kecemasan terus menerus.

Perasaan cemas membuat tubuh merasa stres dan berdampak pada kesehatan secara keseluruhan.

Cara mengatasi ketakutan dan kecemasan yang efektif adalah dengan membicarakannya agar membuat perasaan lebih lega.

Membicarakan tentang mimpi buruk dengan pasangan juga dapat membuka jalan.

Tujuannya untuk berdiskusi tentang:

  • Ketakutan
  • Kekhawatiran
  • Kebutuhan fisik dan emosional yang sebelumnya tertutup atau tidak diketahui karena terkubur di alam bawah sadar.

Jika mimpi buruk masih berlanjut, cobalah untuk membuat jurnal atau catatan mimpi segera setelah bangun dan sebelum tidur.

Caranya, catatlah mimpi segera dan sebanyak-banyaknya detail yang teringat. Kemudian, cobalah untuk menulis kembali seperti apa mimpi itu seharusnya berjalan.

Cara ini mungkin perlu beberapa kali pengulangan hingga akhirnya dapat bekerja.

Sebelum tidur, Dads juga dapat mencoba menulis kembali apa yang Dads cintai dari Moms atau hal apa saja yang membuat Dads bersyukur.

Cara ini dapat mengurangi perasaan tidak aman yang memicu mimpi buruk.

Baca Juga: 20 Arti Mimpi Potong Rambut, Tanda Siap Hadapi Perubahan

Apabila mimpi buruk membuat kualitas tidur Dads terganggu, bahkan mengalami gangguan tidur seperti insomnia, sebaiknya Dads berkonsultasi dengan ahli.

Kualitas tidur yang buruk dapat berakibat mengganggu kesehatan dan fungsi organ jika dibiarkan begitu saja.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb