04 Mei 2020

Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular? ini Penjelasannya!

Ternyata bisa menular melalui lingkungan lembab atau penggunaan barang pribadi bersama

Tinea cruris adalah infeksi yang disebabkan oleh jamur pada kulit. Jamur yang menyebabkan gatal pada kulit, rambut dan kuku.

Seperti infeksi tinea lainnya dilansir dari American Family Physician, rasa gatal penyakit ini disebabkan oleh pertumbuhan berlebih dari jamur tinea. Kondisi ini paling umum pada pria dan dapat mempengaruhi wanita juga.

Rasa gatal itu disebabkan oleh infeksi jamur kurap. Jamur ini sangat menular dan dapat menyebar dengan mudah melalui penggunaan pakaian dan handuk bersama.

Infeksi juga dapat hidup di permukaan seperti peralatan olahraga, sehingga sangat mudah terinfeksi.

Baca Juga: Perbedaan Ruam Popok Biasa dan Ruam Popok Jamur

Faktor yang Meningkatkan Risiko Tinea Cruris

Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular
Foto: Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular (amazonnews.com)

Foto: amazonnews.com

Jamur yang menyebabkan gatal ini dapat tumbuh subur atau berkembang biak cepat di lingkungan yang hangat dan lembab.

Adapun orang yang berisiko menderita penyakit ini adalah mereka yang sering berkeringat karena olahraga atau lainnya.

Faktor-faktor lain yang meningkatkan risiko tinea cruris, meliputi:

  1. Jenis kelamin, Laki-laki lebih cenderung mengembangkan penyakit ini dibandingkan perempuan
  2. Berat dadan, Orang yang kelebihan berat badan memiliki lebih banyak lipatan kulit, yang akhirnya menjadi tempat terbaik untuk jamur berkembang biak.
  3. Keringat, Jika seseorang berkeringat banyak, jamur akan lebih mudah berkembang biak.
  4. Umur, Remaja lebih cenderung mengembangkan tinea cruris.
  5. Mengenakan pakaian ketat dan pakaian dalam, Pakaian ketat dapat menahan kelembaban pada kulit dan memudahkan jamur berkembang biak.
  6. Sistem kekebalan yang lemah. Orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah lebih mungkin mengembangkan infeksi jamur daripada yang lain.

Selain itu, penderita diabetes juga lebih rentan terhadap infeksi kulit termasuk gatal di selangkangan.

Baca Juga: 4 Jenis Infeksi Tinea pada Balita yang Sering Terjadi

Lalu, Bagaimana Tinea Cruris Ini Menular ke Orang Lain atau Bagian Tubuh Lainnya?

Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular
Foto: Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular (bostonmagazine.com)

Foto: bostonmagazine.com

Melansir dari Cleveland Clinic, gatal-gatal akibat tinea cruris dapat menyebar ke orang lain melalui penggunaan barang-barang pribadi bersama dan tempat yang lembab.

Kain dan plastik dapat terkontaminasi jamur tinea serta menyebarkan infeksi. Pakaian dalam, gelas yang dipakai saat olahraga dan handuk semua bisa menularkan penyakit ini.

Karena itu, jangan pernah berbagai barang-barang pribadi dengan teman, pasangan atau saudara. Terutama peralatan olahraga pelindung seperti cangkir atau bantalan.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mencegah Penyakit Infeksi Saluran Kemih Saat Hamil?

Proses Penyebaran Tinea Cruris ke Bagian Tubuh Lain

Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular
Foto: Benarkah Penyakit Tinea Cruris Menular (buoyhealth.com)

Foto: buoyhealth.com

Gatal-gatal akibat tinea cruris bisa membuat seseorang berisiko terkena infeksi di bagian tubuh lain karena jamur yang sama.

Misalnya, jika kaki Moms terinfeksi tinea cruris. Lalu kaki menyentuh pakaian dalam saat membukanya. Sehingga bagian pakaian yang tersentuh tinea cruris bisa menularkan penyakit ini ke bagian tubuh lain.

Itulah penjelasan tentang tinea cruris. Jagalah selalu kebersihan agar Moms terhindar dari keadaan ini, ya.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.