23 Februari 2024

8 Rekomendasi Susu untuk Kucing yang Aman dan Murah

Jangan asal memberikan merek susu
8 Rekomendasi Susu untuk Kucing yang Aman dan Murah

Foto: Istockphoto.com

Seperti halnya manusia, anak kucing yang baru saja lahir maupun yang sudah besar pun membutuhkan asupan gizi yang cukup untuk proses pertumbuhan. Susu untuk kucing adalah produk yang bisa Moms gunakan untuk mendukung kucing perliharan tumbuh dengan sehat.

Apalagi, saat ini sudah banyak merk susu untuk kucing yang bagus dan murah.

Tetapi, jangan sembarangan menggunakan merek susu untuk kucing karena bisa menimbulkan berbagai penyakit.

Selain itu, Moms juga tidak bisa sembarangan memberikan susu olahan sapi.

Menurut Dr. Sarah Wooten seperti pada tulisannya di laman PetMD.com mengatakan bahwa pemberian susu sapi pada kucing seharusnya dihindari.

Pasalnya kucing tidak memiliki cukup enzim dalam sistem pencernaannya yang sanggup mencerna laktosa yang terdapat dalam kandungan susu sapi.

Susu sapi untuk kucing sendiri dapat menyebabkan permasalahan kesehatan, seperti diare dan dehidrasi.

Lantas, seperti apa merek susu kucing yang bagus dan murah? Simak rekomendasinya di bawah ini.

Baca Juga: 9 Inspirasi Dress Natal yang Cantik untuk Memeriahkan Suasana Sukacita Bersama Keluarga

Rekomendasi Susu untuk Kucing

Tidak semua merek susu untuk kucing bisa dikonsumsi dengan baik oleh kucing perliharaan Moms, terutama oleh kucing yang baru saja lahir.

Salah memberikan produk susu akan membuat kucing menjadi sakit.

Berikut rekomendasi susu untuk kucing.

Merk susu untuk kucing murah dan aman pertama adalah Growssy Milk.

Susu untuk kucing ini cocok digunakan untuk kucing yang baru saja lahir sampai berumur dua bulan.

Seperti diketahui, bayi kucing memang memerlukan nutrisi lebih agar kucing dapat tumbuh dengan baik.

Tidak hanya digunakan untuk anak bayi saja, namun susu untuk kucing ini juga bisa dijadikan makanan pengganti untuk kucing yang sedang menyusui maupun kucing sakit.

Susu untuk kucing ini aman dikonsumsi karena tidak mengandung laktosa sehingga mudah dicerna oleh kucing.

Produsen makanan kucing Super Cat juga tawarkan produk susu untuk kucing yang berkualitas.

Susu untuk kucing ini hadir dalam kemasan bubuk yang mudah dibuat, Moms cukup menyeduh susu ini dengan air hangat.

Susu Super Cat ini kaya akan kandungan vitamin A, D3, dan vitamin E yang bagus banget buat menunjang pertumbuhan kitten.

Selain itu, kandungan vitamin di dalam susu untuk kucing ini juga bisa bantu memperkuat kekebalan tubuhnya.

Susu untuk kucing ini juga mengandung nutrisi yang bagus banget buat bantu mempercepat proses pemulihan anabul yang sedang sakit.

Moms bisa beli susu ini dengan harga 8 ribuan per-sachet. 

Baca Juga: 25+ Parfum Wanita Wangi Tahan Lama dan Disukai Pria, Ada Favorit Moms?

Tahukah Moms bahwa usia kitten adalah masa keemasan untuk pertumbuhannya?

Setelah lahir, sistem saraf anak kucing akan terus mengalami perkembangan.

Kandungan DHA pada Royal Canin Babycat Milk ini dapat menjadi asupan untuk menyempurnakan perkembangan fungsi kognitifnya agar kucing Moms tumbuh sehat dan lincah.

Komposisi rendah laktosa yang dikombinasikan dengan probiotik FOS membuat susu untuk kucing ini tak hanya mudah dicerna, tetapi sekaligus menjaga kesehatan sistem pencernaan kucing.

Selain itu, bubuk susunya mudah terhidrolisis, Moms pun takkan kesulitan mengaduk setiap kali membuat susu.

Salah satu produk susu untuk kucing selanjutnya adalah Long Life.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb