03 Januari 2024

Mengenal 7 Satelit Jupiter, Belajar Bersama Si Kecil, Yuk!

Ada ireguler dan reguler, apa bedanya?
Mengenal 7 Satelit Jupiter, Belajar Bersama Si Kecil, Yuk!

5. Thermisto

Planet Jupiter
Foto: Planet Jupiter (Space.com)

Selain reguler, Jupiter juga memiliki satelit ireguler yang dikenal dengan nama Themisto.

Satelit tersebut pertama kali ditemukan pada 1975 oleh Charles T. Kowal dan Elizabeth Roemer.

Karena sifatnya ireguler, satelit ini sempat hilang dan akhirnya pada tahun 2000 Scott S. Sheppard, David C. Jewitt, Yanga R. Fernández dan Eugene A. Magnier kembeli menemukannya.

Sebelum disebut Themisto, satelit ini diberinama sementara S/1975 J 1. Kemudian setelah ditemukan kembali, akhirnya satelit ini diberinama Themisto.

Berbeda dengan satelit lainnya, Themisto mengorbit sendirian dan terletak di tengah-tengah antara satelit-satelit Galileo dan Kelompok Himalia.

Baca Juga: 10+ Tokoh Sumpah Pemuda yang Berjasa, Kenali Yuk!

6. Kelompok Himalia

Kelompok Himalia merupakan sekelompok satelit yang mengikuti orbut mirip dengan Himalia.

Beberapa peneliti juga menyebut, satelit ini memiliki asal usul yang sama.

Satelit ireguler ini, tersebar dengan jarak lebih dari 1,4 Gm pada sumbu semi-mayor, 1,6° pada inklinasi (27,5 ± 0,8°), dan ekesentrisitas antara 0,11 dan 0,25.

Diperkirakan bahwa kelompok tersebut mungkin merupakan sisa dari pecahnya asteroid dari sabuk asteroid.

Jari-jari asteroid induk mungkin sekitar 89 km, hanya sedikit lebih besar dari Himalia, yang mempertahankan sekitar 87% dari massa asteroid induk.

Baca Juga: Ini 8 Urutan Planet yang Melakukan Rotasi Paling Cepat

7. Amalthea

Amalthea adalah salah satu satelit Jupiter alami yang cukup besar.

Namanya diambil dari mitologi Yunani, di mana Amalthea adalah seorang nymph yang merawat dewa Zeus ketika dia masih bayi.

Satelit ini ditemukan pada tahun 1892 oleh ilmuwan Amerika, Edward Emerson Barnard.

Satelit Jupiter bernama Amalthea ini mengorbit Jupiter dalam jarak yang relatif dekat.

Periode orbitnya sekitar 11 jam 57 menit, yang membuatnya menjadi salah satu satelit tercepat dalam Tata Surya.

Amalthea memiliki bentuk yang tidak beraturan dan permukaan yang kasar.

Permukaannya penuh dengan kawah, tebing, dan bentuk geologis lainnya yang mengindikasikan bahwa satelit ini telah mengalami sejumlah besar tumbukan selama sejarahnya.

Baca Juga: 12 Rasi Bintang Zodiak, Elemen dan Karakteristiknya

Itu dia artikel tentang satelit Jupiter yang perlu diketahui.

Semoga bisa menambah informasi Moms serta Si Kecil, ya!

  • https://airandspace.si.edu/exhibitions/exploring-the-planets/online/solar-system/jupiter/moons.cfm
  • https://solarsystem.nasa.gov/moons/jupiter-moons/in-depth/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb