16 November 2023

10 Tempat Wisata Batam, Ada Jembatan Barelang dan Pantai!

Mulai dari wisata alam sampai wisata sejarah, ada di Batam
10 Tempat Wisata Batam, Ada Jembatan Barelang dan Pantai!

Ada berbagai destinasi wisata Batam yang menarik.

Batam adalah kota di Kepulauan Riau yang wajib jadi destinasi wisata saat liburan.

Selain dekat dengan Singapura dan Malaysia, wisata Batam juga tak kalah seru untuk dikunjungi.

Dikutip dari BP Batam, Batam adalah wilayah kepulauan yang pastinya memiliki keindahan alam luar biasa dan dapat dinikmati wisatawan atau penduduk lokal.

Keindahan resort, pantai, laut, dan juga wisata sejarah dapat dinikmati ketika berkunjung ke kota yang berada di sebelah barat Pulau Bintan.

Moms juga bisa menikmati wisata kuliner seafood yang segar dan dimasak dengan rasa khas Melayu. Pastinya berbeda dari masakan seafood lainnya.

Baca Juga: 16 Makanan Khas Sumatera Barat selain Rendang dan Sate Padang

Wisata Batam Terbaru 2023

Di Batam, ada juga resort atau penginapan dekat dengan pantai, sehingga Moms dan keluarga bisa berlibur sekaligus mencari tempat menenangkan diri.

Pulau-pulau sekitar Kota Batam juga tak kalah mengasyikkan untuk masuk ke daftar liburan lho, Moms.

Nah berikut ini adalah berbagai Tempat wisata Batam yang wajib dikunjungi:

1. Jembatan Barelang

Wisata Batam
Foto: Wisata Batam (Bpbatam.go.id)

Belum sah berkunjung ke Batam jika belum menginjakkan kaki di jembatan Barelang. Jembatan yang menghubungkan pusat kota Batam dengan pulau-pulau sekitar.

Barelang adalah singkatan dari Batam-Rempang-Galang. Ada 6 jembatan yang menghubungkan Kota Batam dengan Pulau Rempang dan Pulau Galang.

Jembatan 1 Barelang adalah yang paling ikonik dan banyak dikunjungi untuk sekadar berswafoto dengan ikon Kota Batam.

Pemandangan laut yang indah membuat pengunjung suka untuk menikmati semilir angin di Jembatan 1 Barelang.

Ini merupakan wisata Batam dekat bandara. Hanya butuh waktu sekitar 30 menit dari Bandara Hang Nadim Batam untuk sampai ke Jembatan 1 Barelang.

2. Pantai Melayu, Batu Besar

Ada banyak pantai di Batam yang bisa dikunjungi. Salah satunya adalah Pantai Melayu yang ada di Batu Besar, Nongsa, Batam.

Letaknya dekat Bandara Hang Nadim Batam, sekitar 7 kilometer. Nongsa adalah kampung wisata Batam.

Di kawasan Nongsa, terdapat banyak resort yang bisa dikunjungi dan dijadikan lokasi staycation.

Ada satu lagi Pantai Melayu, tetapi lokasinya berada di Pulau Rempang.

Moms akan disuguhi laut berwarna biru dan ombak yang tidak terlalu besar. Banyaknya pepohonan membuat suasana makin teduh.

3. Pantai Ocarina

Gazebo di Pantai Ocarina.
Foto: Gazebo di Pantai Ocarina. (Instagram.com/new.ocarina)

Pantai Ocarina terletak dekat dengan pusat kota. Bisa dibilang pantai ini dekat Bandara Hang Nadim. Waktu tempuh yang diperlukan hanya sekitar 30-40 menit.

Ocarina dekat dengan Pelabuhan Batam Center. Tak heran jika berkunjung ke pantai tersebut Moms akan melihat kapal feri menuju dan dari Singapura hilir mudik.

Bukan sekadar wisata pantai, di Ocarina ada banyak permainan seru yang cocok untuk Si Kecil.

Ada saung atau gubuk kecil yang bisa digunakan beristirahat sembari menikmati sepoi-sepoi angin pantai.

4. Kawasan Welcome To Batam

Kawasan "Welcome To Batam" ini berada di pusat kota. Berada dekat dengan Masjid Agung kota Batam, pusat perbelanjaan, dan pelabuhan Batam Center.

Jika Moms dan keluarga berkunjung ke Batam, dari bandara bisa singgah sejenak untuk sekadar berfoto dengan latar belakang tulisan “Welcome To Batam”.

Baca Juga: 10+ Makanan Khas Riau yang Menggoyang Lidah, Wajib Dicoba!

Letaknya berada di ujung Pulau Batam. Lokasi yang jauh dari pusat kota cocok untuk tempat...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb