27 April 2024

Arti Kedutan Bibir Kiri Bawah Menurut Primbon dan Medis

Berikut penjelasan lengkapnya dalam dunia medis
Arti Kedutan Bibir Kiri Bawah Menurut Primbon dan Medis

Moms yang pernah mengalami kedutan bibir kiri bawah mungkin bertanya-tanya, apakah ada arti atau pertanda dari kondisi tersebut?

Pasalnya, kedutan di beberapa bagian tubuh, termasuk kedutan bibir kiri bawah dipercaya sebagai suatu pertanda entah itu kebaikan atau keburukan.

Mulai dari tanda-tanda akan datangnya rezeki atau bahkan sebuah pengingat untuk berhati-hati karena akan ada peristiwa buruk yang menimpa Moms.

Lalu, apa arti dan penyebab dari kedutan bibir kiri bawah, ya Moms?

Untuk itu, simak penjelasannya berikut ini.

Baca Juga: 12 Contoh Tema Pesantren Kilat di Sekolah saat Ramadan

Arti Kedutan Bibir Kiri Bawah Menurut Primbon Jawa

Ilustrasi Kedutan Bibir Kiri Bawah (Orami Photo Stock)
Foto: Ilustrasi Kedutan Bibir Kiri Bawah (Orami Photo Stock)

Berikut beberapa makna yang dipercaya berdasarkan primbon Jawa apabila Moms mengalami kedutan bibir kiri bawah secara terus-menerus.

1. Tanda Datangnya Keberuntungan

Kedutan bibir kiri bawah yang terjadi secara terus-menerus bisa menjadi sebuah pertanda bahwa Moms akan mendapatkan rezeki dari hal yang tak terduga.

Maka, berdoalah pada Tuhan dan jangan lupa untuk bekerja keras dalam hal apapun sehingga keberuntungan yang diharapkan benar-benar datang.

Baca Juga: Arti Kedutan Mata Bawah Kanan, Benarkah Pertanda Baik?

2. Pengingat Akan Adanya Kemalangan

Selain menjadi isyarat keberuntungan, kedutan bibir kiri bawah juga dapat menjadi pertanda akan datangnya kemalangan.

Dalam hal ini Moms mungkin akan kehilangan barang berharga karena adanya pencurian.

Oleh karena itu, Moms perlu berhati-hati dalam menyimpan harta atau barang yang dinilai berharga.

Berdoalah juga pada Tuhan agar dijauhkan dari hal-hal buruk yang tak diinginkan.

3. Pertanda Bertemu Orang Baru

Kedutan bibir kiri bawah yang diinterpretasikan sebagai pertanda bertemu orang baru.

Ini adalah salah satu dari banyak keyakinan dan mitos dalam budaya primbon Jawa.

Menurut keyakinan ini, jika bibir kiri bawah Moms berkedut, itu bisa dianggap sebagai tanda bahwa Moms akan segera bertemu dengan seseorang yang baru.

Orang ini mungkin bisa menjadi teman, kenalan, atau bahkan seseorang yang akan memiliki pengaruh penting dalam hidup.

Baca Juga: Moms Sering Mengalami Kedutan Bibir Kanan Atas? Berikut Penjelasannya

Kedutan Bibir Kiri Bawah Menurut Medis

Kedutan Bibir Kiri Bawah (Orami Photo Stock)
Foto: Kedutan Bibir Kiri Bawah (Orami Photo Stock)

Sementara menurut dunia kedokteran, penyebab paling umum dari kedutan kecil di bibir pada orang yang sehat adalah fasikulasi jinak.

Melansir MediHealth, fasikulasi adalah penembakan sel saraf yang kecil dan tidak disengaja. Ini bisa disebabkan oleh konsumsi kafein yang berlebihan, stres, dan kelelahan.

Sensitivitas terhadap gluten juga bisa menjadi penyebab bibir berkedut bersama dengan kedutan otot tak sadar lainnya.

Kondisi ini dapat diatasi dengan menghilangkan beberapa makanan yang memicu timbulnya kedutan.

Selain itu, fasikulasi dapat disebabkan oleh ketidakseimbangan elektrolit. Kalium diperlukan untuk melakukan dan mengirimkan impuls saraf ke otot.

Jika ada kekurangan kalium dalam darah seseorang, otot-otot di bibir dan di tempat lain di tubuh bisa mulai berkedut.

Beberapa makanan yang kaya kalium untuk mencegah fasikulasi adalah buah ara kering, rumput laut, kacang-kacangan, pisang, bayam, dan daging sapi.

Namun, perlu diperhatikan porsinya karena mengonsumsinya secara berlebihan bisa berbahaya.

Hal lain yang bisa menyebabkan fasikulasi, yakni paparan kortikosteroid, obat-obatan tertentu dan polutan logam berat, serta sleep apnea yang bisa menyebabkan bibir berkedut.

Baca Juga: Arti Ungkapan Buah Bibir dan Contohnya dalam Keseharian


Penyebab Kedutan Bibir Kiri Bawah

Selain karena fasikulasi, beberapa kondisi di bawah ini juga bisa menyebabkan kedutan bibir kiri bawah.

1. Rendahnya Kadar Kalsium dalam Darah

Makanan yang Mengandung Kalsium
Foto: Makanan yang Mengandung Kalsium (shutterstock)

Kalsium rendah dalam darah, atau hipokalsemia, dapat menyebabkan bibir berkedut.

Kondisi ini bisa diobati dengan kalsium, baik dari infus ataupun suplemen vitamin.

2. Gangguan Gerakan Neurologis

Beberapa gangguan gerakan neurologis juga dapat menyebabkan kedutan bibir. Salah satu kondisi yang menyebabkan kejang otot yang kuat di satu sisi wajah disebut kejang hemifacial (HFS).

Terkadang, kedutan bibir juga bisa disebabkan oleh kelainan pada pembuluh darah, cedera pada saraf, atau tumor di otak.

Baca Juga: Cek Arti Mimpi Ciuman Bibir, Pertanda Buruk atau Baik?

3. Penyakit Parkinson

Penyakit Parkinson
Foto: Penyakit Parkinson (shutterstock)

Beberapa kasus kedutan bibir juga dapat dikaitkan dengan penyakit Parkinson, tetapi hubungan antara penyakit ini dengan kedutan belum diketahui secara pasti.

4. Bell's Palsy

Bell's palsy adalah suatu kondisi di mana otot-otot tiba-tiba menjadi lemah di satu sisi wajah.

Penyebab Bell’s palsy tidak diketahui secara pasti, tetapi dapat dipicu oleh perawatan gigi, virus, atau cedera dan peradangan pada saraf yang mengontrol otot-otot wajah.

Cederanya saraf akibat Bell's palsy menyebabkan perubahan pada otot yang dikontrolnya dan sel-sel di saraf.

Saraf yang awalnya sering beregenerasi, bisa saja menjadi tidak beregenerasi dengan sempurna sehingga mengakibatkan kedutan di wajah atau bibir.

Kebanyakan orang dengan Bell's palsy pulih secara normal, tetapi 15% -20% berakhir dengan kejang atau masalah regenerasi pada saraf.

Baca Juga: 13 Dokter Saraf Terbaik di Jakarta serta Tempat Praktiknya

5. Sindrom Tourette

Sindrom Tourette (Orami Photo Stock)
Foto: Sindrom Tourette (Orami Photo Stock)

Sindrom Tourette adalah suatu kondisi yang ditandai dengan tics atau kedutan yang tidak disengaja, di samping gejala lainnya.

Menurut National Institute of Neurological Disorders and Stroke pria memiliki risiko sebesar 3-4 kali lebih besar untuk mengalami sindrom Tourette dibandingkan wanita, dan gejala biasanya muncul di masa kanak-kanak.

Baca Juga: Cek Arti Kedutan Pipi Kiri Menurut Medis dan Primbon

Cara Mengatasi Kedutan Bibir Kiri Bawah

Kedutan pada bibir biasanya tidak disebabkan oleh kondisi yang serius.

Namun, jika hal ini berlanjut selama lebih dari beberapa hari atau Moms melihat adanya kelemahan otot atau gejala mengganggu lainnya, sebaiknya segeralah menemui dokter.

Dokter mungkin akan memutuskan untuk melakukan tes darah, tes konduksi saraf, dan pemeriksaan neurologis sebagai bagian dari pemeriksaan medis sehingga dapat menentukan perawatan yang tepat.

Jika Moms atau dokter merasa bahwa Moms mengonsumsi terlalu banyak kafein, kurang tidur, atau minum terlalu banyak alkohol, maka kebiasaan ini perlu diubah untuk mengatasi kedutan.

Baca Juga: Cek Ramalan Jodoh Berdasarkan Tanggal Lahir dan Weton Jawa

Nah, itu dia penjelasan mengenai kedutan bibir kiri bawah berdasarkan primbon dan penjelasannya menurut dunia medis.

Jangan menebak-nebak sendiri kondisi Moms, jika khawatir, segera tanyakan ke dokter, ya!

  • https://www.emedihealth.com/nervous-system/brain/lip-twitching
  • https://www.ninds.nih.gov/Disorders/Patient-Caregiver-Education/Fact-Sheets/Tourette-Syndrome-Fact-Sheet

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb