03 Agustus 2022

Intip Rekomendasi Klinik Akupuntur di Medan dan Manfaatnya!

Punya banyak layanan untuk kesehatan dan kecantikan
Intip Rekomendasi Klinik Akupuntur di Medan dan Manfaatnya!

Akupuntur di Medan menjadi salah satu pilihan pengobatan alternatif favorit, lho!

Teknik pengobatan asal China ini dipercaya mampu menyembuhkan berbagai penyakit yang ringan hingga berat.

Seiring perkembangan zaman, akupuntur dijadikan sebagai salah satu perawatan untuk kecantikan, seperti perut, lengan dan lainnya.

Bagi yang sedang mencari akupuntur di Medan, simak terus artikelnya sampai selesai, ya!

Baca Juga: Terapi Pijat untuk Meningkatkan Kesuburan

Rekomendasi Klinik Akupuntur di Medan

Perawatan Akupuntur
Foto: Perawatan Akupuntur (http://klinikmutiara.blogspot.com/2013/06/mutiara-akupuntur-klinik-kesehatan.html)

Foto Perawatan Akupuntur di Medan (Orami Photo Stock)

Berikut ini adalah rekomendasi akupuntur di Medan terbaik, dengan berbagai jenis perawatan, yaitu:

1. Klinik Hidup Baru

Klinik Hidup Baru merupakan salah satu tempat akupuntur di Medan terbaik, lho!

Tempat perawatan akupuntur ini dikenal dengan sistem pengobatannya yang tidak sakit, serta dikerjalan oleh profesional.

Tak hanya itu, pengobatan akupuntur dengan nama Adominalacupunture ini juga disebut efektif dan sudah digunakan sejak 30 tahun lalu.

Jika ingin melakukan akupuntur di tempat ini, Moms harus datang sesuai jam pelayanannya, setiap Senin hingga Sabtu, mulai pukul 09.00 – 19.00 WIB.

Alamat: Jl. Gaharu No.12, Gaharu, Kec. Medan Tim., Kota Medan, Sumatera Utara 20235

2. Praktek Umum dan Akupuntur dr Wiyogo

Tempat akupuntur di Medan terbaik berikutnya, yaitu Praktek Umum dan Akupuntur dr. Wiyogo.

Saat melakukan perawatan disini, Moms akan dilayani oleh dokter akupuntur yang sudah tersertifikasi dan terakreditasi oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI), lho!

Klinik akupuntur ini dikenal dapat mengobati berbagai penyakit, tanpa menimbulkan efek samping apapun.

Uniknya lagi, klinik akupuntur di Medan ini juga memiliki perawatan bagi pasangan yang sedang menunggu kehadiran buah hati.

Dalam pelayanannya, klinik akupuntur ini juga memiliki kerjasama dengan berbagai laboratorium terkemuka untuk pemeriksaan lain, lho.

Jika ingin melakukan perawatan di tempat ini, Moms juga bisa langsung datang atau membuat janji via WhatsApp.

Pelayanan klinik ini dibuka setiap hari Senin-Jumat mulai pukul 17.00 WIB dan Sabtu pukul 9.00 hingga 15.00 WIB.

Alamat: Asam Kumbang, Medan Selayang, Komplek TASBI Blok UU No. 57, Asam Kumbang, Kec. Medan Selayang, Kota Medan, Sumatera Utara 20133

3. Accurate Health Center Medan

Accurate Health Center Medan adalah salah satu tempat untuk melakukan terapi akupuntur.

Moms yang ingin berobat di tempat ini, tidak perlu khawatir karena semua perawatannya dilakukan oleh profesional yang sudah tersertifikasi.

Di sini, Moms dapat melakukan pengobatan mulai dari sakit punggung hingga perawatan kecantikan, lho!

Selain perawatan akupuntur, tempat ini juga memiliki layanan pengobatan untuk penyakit mental.

Karena tempat ini juga memberikan pelayanan psikologis untuk anak-anak, hingga dewasa.

Klinik ini buka setiap hari, mulai pukul 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Alamat: Jl. Tilak no 76 (Sp. Demak) Medan , Sumatera Utara (Dekat RS Methodist Thamrin)

4. Akupuntur Meridian Medan

Klinik Akupuntur Meridian Medan merupakan salah satu tempat pengobatan alternatif yang bisa jadi pilihan.

Tempat ini dikenal dengan pelayanannya yang cukup lengkap, baik untuk kesehatan atau kecantikan.

Selain itu, perawatan di tempat ini juga dilakukan oleh profesional yang sudah tersertifikasi dan didampingi oleh dokter berpengalaman.

Jam buka klinik ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu Senin–Jumat pukul 09.00–12 WIB dan 16.00–18.00 WIB, kecuali hari Sabtu yang buka hanya satu sesi, yaitu 09.00–12.00 WIB.

Alamat: Komp.Setiabudi Center B/19-20, Tanjung Rejo, Medan Sunggal, Medan City, North Sumatra 20122

Baca Juga: Seberapa Efektif Akupuntur untuk Kesuburan?

Biaya Akupuntur di Medan

Akupuntur
Foto: Akupuntur (http://klinikmutiara.blogspot.com/2013/06/mutiara-akupuntur-klinik-kesehatan.html)

Foto Perawatan Akupuntur di Wajah (Orami Photo Stock)

Untuk biaya perawatan akupuntur di Medan beragam.

Mulai dari Rp.75 ribu hingga jutaan rupiah tergantung dari jenis perawatan yang diinginkan.

Klinik akupuntur membanderol harga berdasarkan dari keluhan dari pasien yang ingin melakukan perawatan.

Biasanya, perawatan kecantikan lebih mahal dari penyembuhan penyakit.

Baca Juga: Bagaimana Cara Melahirkan Normal Setelah Caesar? Simak Penjelasannya

Manfaat Akupuntur bagi Kesehatan

manfaat akupuntur.jpg
Foto: manfaat akupuntur.jpg

Foto: Perawatan Akupuntur di Tubuh (Orami Photo Stock)

Bagi yang ingin melakukan terapi akupuntur di Medan, yuk cari tahu manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan berikut ini.

1. Mengatasi Masalah Jerawat

Akupuntur berfungsi menyeimbangkan hormon serta mengurangi jerawat bruntusan pada wajah.

Ahli dermatologi asal New York, Shellie Goldstein menuturkan, permasalahan jerawat berasal dari dalam tubuh.

Misalnya, seperti masalah pencernaan yang kurang baik atau hormon yang tidak seimbang.

Karena berasal dari dalam tubuh, perawatan akupuntur dipercaya dapat mengatasi masalah tersebut dari dalam.

2. Mengurangi Iritasi pada Kulit

Sama seperti jerawat, akupuntur dapat meredakan iritasi pada kulit seperti alergi dan kemerahan atau rosacea.

Berdasarkan ilmu kesehatan Cina, rosacea juga disebabkan oleh masalah pencernaan.

Melakukan terapi akupuntur dapat mengatasi permasalah tersebut dengan membersihkan area pencernaan dari dalam.

Akupuntur dapat meminimalkan kemerahan dan iritas pada bagian epidermis kulit.

Baca Juga: Iritasi Kulit karena Parfum, Apa Sebabnya?

3. Mencerahkan Kulit yang Kusam

Selain dapat mengatasi segala permasalahan kulit seperti jerawat dan iritasi, akupuntur juga mampu berfungsi untuk mencerahkan wajah.

Akupuntur dapat menstimulasi sirkulasi darah pada kulit, melancarkan sistem limfatik, dan meningkatkan produksi kolagen.

Kulit kusam biasanya disebabkan oleh tidak lancarnya sirkulasi darah di dalam tubuh.

Akupuntur dapat membantu menyeimbangkan dan meningkatkan energi dari dalam yang terpancar pada kulit bagian luar.

4. Mengatasi Garis Halus dan Keriput

Setelah memasuki usia 30-an elastisitas kulit menjadi berkurang, hal ini menimbulkan munculnya garis halus dan keriput.

Akupuntur dapat mengencangkan kulit dan menyamarkan tanda penuaan seperti garis halus serta keriput.

Menurut Goldstein, akupuntur dapat merelaksasi kulit bagian dalam hingga luar, sehingga membuat tekstur kulit menjadi lebih kencang.

Baca Juga: Terapi Online, Apakah Sama Dengan Terapi Tatap Muka?

5. Mengatasi Wajah yang Sembap

Kulit wajah sembap merupakan tanda bahwa tubuh memiliki masalah pencernaan, alergi, atau sistem limfatik yang tidak berjalan lancar.

Goldstein memaparkan akupuntur dapat mengatasi permasalahan ini dari dalam, sehingga mengurangi kulit wajah sembap dan menyegarkannya.

Kulit wajah juga tampak lebih muda dan terhindar dari berbagai penyakit akibat masalah pencernaan lainnya.

Itulah rekomendasi klinik akupuntur di Medan dan manfaatnya.

Tertarik untuk mencoba?

  • https://www.instagram.com/akupuntur.meridian/
  • http://accuratehealth.blogspot.com/
  • http://wiyogo-akupuntur.blogspot.com/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb