08 April 2020

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar

Apakah selama ini Moms sudah membersihkan vagina secara benar? Simak cara-caranya di sini
5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar

Menjaga kesehatan vagina adalah hal yang penting untuk diperhatikan oleh wanita.

Maka dari itu, membersihkan area kewanitaan menjadi hal utama yang menjadi fokus semua wanita agar organ reproduksinya tersebut tetap sehat.

Banyaknya produk yang mengiklankan dan mengklaim dapat membersihkan area kewanitaan, tetapi akankah benar demikian?

Cara Membersihkan Vagina

Yuk, simak pembahasan di bawah ini supaya Moms bisa tahu cara membersihkan organ kewanitaan yang benar.

1. Berhenti Menggunakan Douching Vagina

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 1.jpg
Foto: 5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 1.jpg

Foto: freepik.com

Zaman dulu, douching dipercaya dapat membersihkan organ kewanitaan dan hal ini pertama kali diperkenalkan di Prancis.

Douching artinya membersihkan area kewanitaan dengan cairan tertentu, biasanya seperti wine, pewangi, antiseptik atau baking soda atau cairan kimia lainnya.

Biasanya alat ini bentuknya menyerupai kantong dengan selang atau semprotan yang tujuannya untuk membersihkan vagina.

Sebenarnya, menurut penelitian yang dilakukan oleh University of Alabama di Birmingham, dikatakan bahwa douching tidak terbukti dapat membersihkan organ kewanitaan dan sesungguhnya dapat membuat wanita memiliki resiko besar untuk terkena infeksi bakteri di vagina, penyakit radang panggul, kanker serviks dan lainnya.

Jadi, bagi Moms yang masih melakukan douching, lebih baik hentikan mulai sekarang, ya.

Baca Juga: 7 Tipe Keputihan dan Artinya Terhadap Kesehatan

2. Hindari Penggunaan Deodoran atau Tisu Basah dengan Wewangian pada Vagina

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 2.jpg
Foto: 5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 2.jpg

Foto: freepik.com

Beberapa wanita merasa tidak nyaman dengan aroma vagina mereka sehingga memilih untuk menggunakan deodoran atau membersihkan vaginanya dengan tisu basah dengan wangi tertentu.

Pada dasarnya vagina memiliki aroma yang unik, akan tetapi jika memang Moms memiliki masalah pada vagina yang menyebabkan aromanya jadi sangat amis dan disertai gejala keputihan yang tidak wajar, Moms hendaknya menghubungi dokter kandungan untuk memeriksakan kondisi vagina.

National Health Service (NHS) menganjurkan untuk menghindari produk wewangian pada area kewanitaan karena akan mengganggu bakteri alami vagina yang membuatnya tetap bersih dan sehat.

Secara alami, vagina bisa mengeluarkan cairan sekresi yang akan membersihkan dirinya sendiri.

3. Gunakan Air Bersih dan Produk Kewanitaan yang Tidak Berbahaya

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 3.jpg
Foto: 5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 3.jpg

Foto: pixabay.com

Membersihkan vagina dengan air bersih adalah langkah paling tepat yang bisa Moms lakukan di rumah.

Tidak perlu menggunakan produk sabun dan wewangian, hanya dengan air bersih saja, vagina akan terjaga kesehatannya.

Air sebenarnya sudah cukup, akan tetapi jika Moms menggunakan produk sejenis sabun untuk membersihkan vagina bagian luar, gunakanlah sabun yang tidak menggunakan parfum atau wewangian yang nantinya dapat menyebabkan iritasi.

Baca Juga: 10 Penyebab Vagina Terasa Gatal, Bikin Enggak Nyaman!

4. Bersihkan dengan Gerakan Lembut

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 4.jpg
Foto: 5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 4.jpg

Foto: freepik.com

Saat hendak membersihkan vagina bagian luar, yaitu vulva, lakukanlah dengan gerakan lembut dan perlahan tiap harinya.

Membersihkan vagina secara berlebihan dapat mengurangi jumlah bakteri baik di vagina.

Selain itu, selalu membersihkan organ kewanitaan Moms setelah selesai melakukan hubungan seksual.

Gerakan membersihkan juga hendaknya dimulai dari depan (vagina) hingga ke belakang (anus). Setelah dibersihkan, gunakan handuk atau tisu bersih untuk mengeringkan area kewanitaan agar tidak lembap.

5. Memperhatikan Kondisi Vagina

5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 5.jpg
Foto: 5 Cara Membersihkan Area Kewanitaan yang Benar 5.jpg

Foto: freepik.com

Selain belajar cara membersihkan area kewanitaan yang tepat, Moms juga hendaknya memperhatikan kondisi vulva (vagina bagian luar), apakah ada tanda-tanda iritasi, rasa terbakar ataupun terasa gatal.

Perhatikan juga keputihan yang ada. Apakah keputihan tersebut normal atau warnanya sudah terlalu keruh, kuning, atau cenderung hijau dan disertai dengan bau amis tidak sedap yang menyengat. Jika iya, segera konsultasikan ke dokter.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Kebersihan Vagina Selama Menstruasi

Demikianlah beberapa tips cara membersihkan area kewanitaan yang benar.

Kesehatan vagina adalah hal yang perlu diperhatikan setiap wanita. Maka, perlu adanya kesadaran untuk membersihkan area kewanitaan dengan benar.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb