25 Januari 2024

Cara Membuat Tteokbokki tanpa Gochujang, Anti Ribet!

Mudah dan tidak meninggalkan cita rasa Koreanya
Cara Membuat Tteokbokki tanpa Gochujang, Anti Ribet!

Foto: pinterest.com

Cara membuat tteokbokki tanpa gochujang ternyata mudah karena bahan yang digunakan pun cukup sederhana.

Terbuat dari tepung beras dan memiliki rasa pedas, ternyata dahulu tteokbokki ialah hidangan para raja, lho Moms!

Tteokbokki biasanya disajikan dengan saus gochujang yang pedas manis dengan warna merah menggiurkan.

Sayangnya, tak semua orang bisa memakan makanan pedas sehingga mengurungkan niat untuk menyantap tteokbokki.

Jika Moms salah satunya, jangan khawatir karena bisa menyantap dan membuat tteokbokki tanpa gochujang sendiri di rumah.

Lantas, bagaimana cara membuat tteokbokki tanpa gochujang? Mari simak penjelasannya di bawah ini!

Baca Juga: Penyebab dan Langkah Mudah Atasi Kulit Kering Mengelupas

Apa Itu Tteokbokki?

Tteokbokki
Foto: Tteokbokki (Istockphoto.com)

Sebelum mengetahui cara membuat tteokbokki tanpa gochujang, Moms harus tahu tteokbokki itu sendiri.

Melansir Korea.net, tteok berarti kue beras dan bokki berarti makanan yang ditumis.

Jadi, tteokbokki adalah kue beras yang ditumis.

Makanan asal Korea ini memiliki bentuk seperti lontong berukuran lebih kecil.

Tteokbokki banyak dijual oleh pedagang kaki lima dengan menggunakan pojangmacha, tempat kecil bertenda.

Konon tteokbokki sudah ada sejak dinasti Joseon.

Saat itu, makanan ini disajikan sebagai obat dan salah satu hidangan istimewa di istana kerajaan.

Kalau Moms bertanya kepada orang Korea seputar apa makanan favorit masa kecil, kebanyakan dari mereka pasti akan menyebut tteokbokki.

Hal ini karena tteokbokki mudah ditemukan di pinggir jalan Korea.

Makanan ini memiliki rasa manis dan gurih dengan sedikit rasa pedas.

Awalnya, tteokbokki menjadi makanan ringan di pinggir jalan yang dimakan dengan cara ditusuk menggunakan tusuk sate.

Namun seiring dengan berjalannya waktu, makanan ini disajikan seperti hidangan mewah dalam panci dengan bahan lainnya seperti sayur, mi, dan sosis.

Baca Juga:
Setelah mengenal sekilas mengenai pengertian dan cara membuat tteokbokki tanpa gochujang, Moms...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb