25 April 2022

5 Cara Menghilangkan Gosong di Panci dengan Bahan Rumahan, Coba Yuk!

Bisa menggunakan bahan alami
5 Cara Menghilangkan Gosong di Panci dengan Bahan Rumahan, Coba Yuk!

Sisa kerak gosong pada panci menjadi salah satu masalah yang sering dihadapi Moms di dapur. Karena susah dihilangkan, Moms mungkin akan merelakan alat masak tersebut dan dibuang. Namun, hal itu tidak akan terjadi jika Moms mengikuti cara menghilangkan gosong di panci berikut ini.

Baca juga: Jangan Bingung, Begini 8 Cara Membersihkan Setrikaan Gosong

Cara Menghilangkan Gosong di Panci

Cara menghilangkan gosong di panci ditentukan dari jenis bahan pembuatnya. Namun, kebanyakan panci terbuat dari bahan alumunium, baja anti karat atau bahan enamel.

Jika panci tersebut gosong, mungkin Moms akan menggunakan sabut alumunium untuk menghilangkannya.

Padahal cara tersebut dapat merusak lapisan panci bahkan membuatnya tidak dapat digunakan lagi karena bocor.

Moms yang tidak ingin kehilangan panci kesayangan hanya karena gosong, sebaiknya ikutin cara menghilangkan gosong di panci berikut ini ya.

1. Gunakan Air Panas

cara menghilangkan gosong di panci dengan air panas
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan air panas

Foto: instagram.com/ the_oldmillhouse

Cara menghilangkan gosong di panci yang pertama adalah menggunakan air panas.

Hal ini dianggap sangat ampuh untuk panci dengan bahan stainless steel atau enamel.

Pengaplikasiannya juga cukup mudah, Moms cukup panaskan panci yang sudah gosong di atas kompor. Kemudian, jika sudah mengeluarkan asap masukan air panas hingga mendesisi di atasnya.

Tuangkan air secara bertahap ke dalam panci dan biarkan mendidih sebentar.

Moms juga dapat menambahkan sabun cuci piring atau soda kue. Kemudian gunakan sendok kayu atau spatula nilon untuk mengikis area yang terbakar sementara air mengendurkannya.

2. Gosok Panci dengan Tablet Pencuci Piring

cara menghilangkan gosong di panci dengan tablet cuci piring
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan tablet cuci piring

Foto: instagram.com/soullightireland

Moms juga bisa menggunakan tablet pencuci piring sebagai salah satu cara menghilangkan gosong di panci.

Cara ini mungkin tidak umum di Indonesia, tetapi Moms bisa mencoba dengan membeli tablet mesin pencuci priing di swalayan.

Cara mengaplikasikan terbilang cukup mudah Moms. Panaskan panci dengan menutupi bagian bawahnya di atas kompor dengan api kecil. Kemudian, angkat panci dari api dan gosok tablet pencucui piring di bagian yang terbakar. Bilas dan cuci panci menggunakan air hangat.

Baca juga: 7 Resep dan Cara Menggoreng Kacang Mete yang Renyah, Anti Gosong!

3. Rendam Panci

cara menghilangkan gosong di panci dengan merendam
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan merendam

Foto: instagram.com/clairescleanhouse

Cara menghilangkan gosong di panci juga bisa dilakukan dengan cara merendamnya dalam beberapa waktu.

Pindahkan panci yang terbakar ke tempat cuci piring menggunakan serbet kemudian siram dengan air mengalir.

Isi panci dengan air hingga penuh kemudian diamkan selama beberapa saat.

Buang air setelah berubah warna kemudian berikan sabun pencuci piring cari. Gosok menggunakan bagian yang lembut sambil ditekan.

Jika kerak gosong terlalu tebal, Moms bisa merendamknya kembali dengan menambahkan citroen atau baking soda ke seluruh bagian kerak panci. Diamkan kembali selama beberapa menit hingga kerak terangkat.

4. Rebus dengan Lemon

cara menghilangkan gosong di panci dengan air rebusan lemon
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan air rebusan lemon (edisoninst.com)

Foto: Orami Photo Stock

Moms juga bisa menggunakan buah lemon untuk menghilangkan gosong pada panci.

Kandungan asam yang ada di dalam lemon dianggap ampuh mengangkat kerak gosong pada panci.

Cara menghilangkan gosong di panci menggunaan lemon cukup mudah lho, Moms.

Ambil satu buah lemon kemudian potong menjadi beberapa bagian. Selanjutnya rebus buah lemon selama 5-10 menit dengan setngah bagian panci air hingga mendidih.

Setelah mendidih, buang air dan juga buah lemon kemudian bilas dengan air bersih. Tambahkan beberapa tetes sabun cuci piring cair kemudian gosok menggunakan spons halus.

5. Menggunakan Cuka

Menggunakan dapur
Foto: Menggunakan dapur

Foto: Orami Photo Stock

Cara menghilangkan gosong di panci lain yang bisa Moms coba adalah menggunakan cuka. Caranya juga cukup mudah lho, Moms. Campuraka n satu cangkir air dengan satu cangkir cuka ke dalam panci yang gosong. Kemudian panaskan hingga mendidih.

Setelah itu, matikan api kemudian tambahkan dua sendol makam soda kue. Diamkan sesaat hingga air berubah warna. Selanjutnya, buang cairan dan cuci panci dengan spons gosok.

Jika masih ada potongan yang menempel, tambahkan lebih banyak soda kue dan campuran air dengan soda. Kemudian diamkan lagi beberapa menit, lalu cuci lagi dengan sabut gosok dan sabun cuci piring.

Baca juga: Sedang Tren Digunakan, Ketahui Manfaat Cuka Kelapa

Bahan Dapur untuk Menghilangkan Gosong pada Panci

Gosong pada panci merupakan masalah yang sering dialami Moms di rumah. Walaupun cukup sulit, tetapi hal ini bisa dihilangkan menggunakan bahan-bahan alami berikut ini lho. Yuk simak!

1. Garam

garam merupakan bahan menghilangkan gosong di panci
Foto: garam merupakan bahan menghilangkan gosong di panci (medicalxpress.com)

Foto: Orami Photo Stock

Garam, terutama garam Kosher kasar, sangat bagus digunakan sebagai cara menghilangkan gosong di panci. Tak hanya itu, garam Kosher juga bisa menghilangkan lemak bekas minyak di wajan atau di panci.

Untuk mendapat hasil yang efektif, Moms bisa mencampurkan garam dengan sabun pencuci piring kemudian rendam dengan air panas.

Setelah air dingin, buang airnya dan bilas dengan air bersih. Kemudian Moms dapat menggosoknya dengan spons yang sudah diberi sabun cuci piring cair.

2. Krim Tartar

cara menghilangkan gosong di panci dengan krim tartar
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan krim tartar

Foto: instagram.com/mortonbassettspices

Journal of Medical Toxicology menjelaskan, krim tartar merupakan bahan makanan yang sudah lama digunakan oleh masyarakat.

Biasanya, bumbu masak ini dijadikan sebagai pengganti baking soda yang bersifat abrasive dan dapat digunakan sebagai cara menghilangkan gosong di panci.

Cara menggunakannya cukup mudah, campur satu sendok makan krim tartar dengan secangkir air dan didihkan dalam panci hangus.

Biarkan air mendingin. Kemudian gosok panci menggunakan spons dan sabun pencuci piring untuk membuatnya kembali bersinar.

Baca juga: 5 Tips Mudah Membersihkan Alat Dapur Berbahan Stainless Steel

3. Saus Tomat

cara menghilangkan gosong di panci dengan saus tomat
Foto: cara menghilangkan gosong di panci dengan saus tomat (Orami Photo Stock)

Foto: Orami Photo Stock

Kalau bahan dapur yang satu ini mungkin belum terlalu populer sebagai cara menghilangkan gosong di panci, yaitu saus tomat.

Walaupun kandungan asamnya tidak terlalu tinggi, tetapi banyak Moms percaya kalau saus tomat bisa membantu menghilangkan gosong pada wajan atau panci di rumah.

Oleskan seluruh bagian panci yang gosong dengan saus tomat secara menyeluruh. Kemudian diamkan selama 15 menit hingga kerak mulai terangkat. Selanjutnya bilas panci menggunakan air bersih. Gosok panci dengan spons lembut untuk hasil yang lebih bersinar.

Baca juga: Mengenal Garam Epsom atau Garam Inggris Beserta Manfaatnya

Demikian pembahasan mengenai cara menghilangkan gosong di panci yang bisa Moms coba. Semoga bermanfaat ya, Moms.

  • https://www.thekitchn.com/skills-battle-best-way-to-clean-burnt-pan-23003919
  • https://www.hgtv.com/lifestyle/clean-and-organize/how-to-clean-scorched-burnt-pan
  • https://www.thekitchn.com/5-ways-to-clean-a-scorched-pan-252295

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb