09 Februari 2024

9 Cara Menghilangkan Mabuk Alkohol dan Rasa Pusingnya

Ketahui juga cara mencegah agar tidak sampai mabuk
9 Cara Menghilangkan Mabuk Alkohol dan Rasa Pusingnya

8. Minum Cairan Elektrolit

Cara menghilangkan mabuk alkohol selanjutnya yang bisa Moms dan Dads coba ialah dengan mengonsumsi cairan elektrolit.

Terlebih alkohol bisa menyebabkan dehidrasi sehingga minum elektrolit dapat membantu.

Minuman elektrolit menggantikan elektrolit, natrium, kalium, dan magnesium yang hilang akibat konsumsi alkohol dan muntah.

Namun, perlu diingat bahwa minuman elektrolit bukanlah cara langsung untuk menghilangkan alkohol dari tubuh.

Alkohol membutuhkan waktu untuk diurai dan dikeluarkan dari tubuh melalui proses metabolisme yang alami.

Minum elektrolit hanya membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh dan dapat membantu mengurangi beberapa gejala mabuk seperti rasa haus, pusing, atau kelelahan.

9. Mandi Air Hangat

Mandi Air Hangat
Foto: Mandi Air Hangat (Wtpsports.com)

Cara menghilangkan mabuk alkohol lainnya adalah dengan mandi air hangat.

Mandi air hangat dapat memberikan sensasi relaksasi dan mungkin dapat membantu meredakan beberapa gejala mabuk alkohol, terutama jika Moms merasa tegang atau cemas.

Mandi air hangat dapat membantu melemaskan otot-otot dan membuat tubuh terasa lebih nyaman selama pemulihan dari mabuk.

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Anyang-anyangan setelah Berhubungan

Makanan Penghilang Mabuk Alkohol

Setelah Moms mengetahui cara menghilangkan mabuk alkohol, ketahui juga makanan untuk menghilangkan mabuk.

1. Sup Ayam atau Kaldu

Resep Sup Ayam
Foto: Resep Sup Ayam (Endeus.tv)

Kaldu hangat, seperti sup ayam, tidak hanya menenangkan tetapi juga menyediakan elektrolit dan nutrisi penting yang mungkin hilang.

Kaldu juga bisa membantu menstabilkan perut.

2. Buah-buahan dan Jus Buah

Buah-buahan seperti pisang dan jeruk kaya akan potasium, sebuah elektrolit yang sering hilang karena efek diuretik alkohol.

Jus buah juga dapat membantu meningkatkan kadar gula darah dan memberikan sedikit energi.

3. Oatmeal

Oatmeal adalah sumber karbohidrat yang baik, yang dapat membantu meningkatkan energi dan mendukung kadar gula darah.

Oatmeal juga mengandung vitamin B yang penting, mineral, dan omega-3 sehingga bisa menjadi cara menghilangkan mabuk alkohol.

4. Yoghurt

Yogurt mengandung bakteri baik yang dapat membantu menyeimbangkan sistem pencernaan dan mengurangi perasaan tidak nyaman di perut.

5. Telur

Telur mengandung cysteine, asam amino yang bisa membantu memecah acetaldehid, zat kimia yang bertanggung jawab atas beberapa gejala mabuk.

Baca Juga: Waspadai 5+ Bahaya Alkohol untuk Pernapasan dan Tubuh!

Cara Mencegah agar Tidak Mabuk saat Minum Alkohol

Mabuk Alkohol
Foto: Mabuk Alkohol (Independent.co.uk)

Jika Moms dan Dads sangat ingin minum alkohol, ingat beberapa hal berikut untuk mencegah mabuk alkohol.

  • Tidak minum melebihi batas kemampuan tubuh.
  • Tidak minum dalam kondisi perut kosong. Usahakan untuk makan makanan berkarbohidrat sebelumnya untuk bantu memperlambat penyerapan alkohol.
  • Tidak minum minuman beralkohol dengan warna gelap karena bisa mengiritasi pembuluh darah dan jaringan di otak sehingga efek hangover lebih parah.
  • Minum air putih di sela minum alkohol untuk membuat Moms lebih bisa mengendalikan asupan alkohol.
  • Minum air putih sebelum tidur.

Untuk menghindari hangover, akan lebih baik jika Moms menerapkan berbagai tips di atas, terutama tidak minum berlebihan.

Pasalnya, efek yang ditimbulkan setelahnya pun sama sekali tak menguntungkan untuk tubuh, bukan?

  • https://www.health.harvard.edu/staying-healthy/7-steps-to-cure-your-hangover-and-ginkgo-biloba-whats-the-verdict
  • https://www.healthline.com/nutrition/best-hangover-cures
  • https://www.nhs.uk/live-well/alcohol-support/hangover-cures/
  • https://www.nhs.uk/live-well/alcohol-support/hangover-cures/
  • https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hangovers/diagnosis-treatment/drc-20373015
  • https://health.clevelandclinic.org/how-to-cure-a-hangover/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/24458173/
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/20559749/
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC6780234/
  • https://www.eatingwell.com/article/8043337/electrolytes-and-hangover/#:~:text=and%20stomach%20pain.-,Can%20Electrolytes%20Help%3F,and%20nutrition%20writer%20for%20Living.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb