18 Januari 2024

12 Daftar Tempat Angker di Indonesia, Berani Datang ke Sini?

Dari tampilannya saja sudah terlihat seram nih!
12 Daftar Tempat Angker di Indonesia, Berani Datang ke Sini?

10. Komplek Kota Tua Jakarta

Komplek Kota Tua Jakarta
Foto: Komplek Kota Tua Jakarta (wikimedia.org)

Tempat angker di Indonesia yang terakhir adalah Komplek Kota Tua Jakarta.

Bagi Moms yang berdomisili di area Jakarta dan sekitarnya pasti mengenal destinasi wisata populer yang satu ini.

Komplek Kota Tua Jakarta masuk dalam list tempat angker di Indonesia karena di kawasan ini terdapat banyak sekali bangunan zaman kolonial Belanda yang usianya sudah ratusan, bahkan ribuan tahun lamanya.

Meski bangunan lama, tapi tempat ini dirawat dengan baik sehingga menjadi museum-museum yang kita kenal seperti saat ini.

Konon di Komplek Kota Tua Jakarta masih terdapat makam para pejabat Belanda.

Lokasi: Kawasan Kota Tua, Taman Fatahillah No.1, RT.7/RW.7, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat, Jakarta 11110

Jam Buka: Senin-Minggu 06.00-22.00

Harga Tiket Masuk: gratis

11. Pabrik Gula Colomadu

Pabrik Gula Colomadu
Foto: Pabrik Gula Colomadu (Puromangkunegaran.com)

Pabrik Gula Colomadu, yang terletak di Solo, Jawa Tengah, telah lama dikenal sebagai salah satu tempat angker di Indonesia.

Pabrik ini mempunyai sejarah panjang dan mengesankan sebagai salah satu pabrik gula tertua di Indonesia, tetapi juga dianggap sebagai tempat yang angker dan misterius.

Hal ini karena pabrik ini dikenal angker akibat pernah menjadi tempat pembantaian para buruh.

Konon, arwah para buruh tersebut sering menampakkan diri dan terdapat suara-suara aneh di sekitar pabrik tersebut.

Lokasi: Jl. Adi Sucipto No.2-12, Paulan Wetan, Malangjiwan, Kec. Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

12. TPU Jeruk Purut

TPU Jeruk Purut
Foto: TPU Jeruk Purut (LINE Today)

TPU Jeruk Purut yang terletak di Jakarta, merupakan salah satu tempat yang menduduki daftar tempat angker di Indonesia.

Menurut legenda yang beredar, tempat ini dihantui oleh roh seorang pastor yang tragisnya kepalanya dipenggal.

Dipercaya bahwa hantu tersebut berkeliling dengan kepala yang dipegang di tangannya.

Selain kisah misterius itu, ada juga tempat angker lain yang sangat terkenal di dalam kompleks ini, yaitu pohon kembar jeruk purut yang tumbuh tinggi.

Pohon ini diyakini sebagai tempat berkumpulnya kuntilanak, lho Moms.

Lokasi: Jl. Madrasah 1, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12560.

Itulah beberapa tempat angker di Indonesia yang terlihat sangat menyeramkan.

Moms sendiri ingin uji nyali ke tempat wisata yang mana?

  • https://www.99.co/blog/indonesia/situs-wisata-tempat-angker/
  • https://www.traveloka.com/id-id/explore/destination/destinasi-wisata-horor-di-indonesia-acc/30477
  • https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20211012144215-275-706669/7-tempat-wisata-angker-di-indonesia
  • https://www.celebrities.id/read/tempat-angker-di-indonesia-Q7V9y3
  • https://www.kabarwisatabali.com/desa-trunyan-kintamani-keunikan-lokasi-dan-tiket-masuk/#Harga_Tiket_Masuk_Desa_Trunyan_Bali
  • https://www.idntimes.com/travel/destination/yaya-hifzhi/6-tempat-angker-di-indonesia-yang-menyimpan-kisah-tragis-c1c2
  • https://www.viva.co.id/gaya-hidup/inspirasi-unik/1420217-dijamin-merinding-ini-10-tempat-wisata-paling-angker-di-indonesia

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb