09 Februari 2024

6+ Ide Dekorasi Cafe yang Kekinian dan Menarik Perhatian

Cocok untuk Moms yang tertarik buka bisnis cafe
6+ Ide Dekorasi Cafe yang Kekinian dan Menarik Perhatian

6. Dekorasi Cafe Tema Pantai

Dekorasi Cafe Tema Pantai
Foto: Dekorasi Cafe Tema Pantai (Instagram.com/coffeshop_kekinian)

Dekorasi cafe selanjutnya adalah bertema pantai. Moms tidak harus membangun cafe di dekat pantai untuk menggunakan dekorasi ini.

Moms, cukup dekorasi menggunakan furniture, seperti meja, kursi, dan lampu hias yang terbuat dari kayu dan rotan sehingga membuat suasana seperti makan di pinggir pantai.

7. Dekorasi Tema Industrial

Industrial Cafe
Foto: Industrial Cafe (pinterest.com)

Selain berbagai tema di atas, tema dekorasi industrial juga sangat populer saat ini.

Tema ini menjadi pilihan di kalangan cafe dan coffee shop karena desainnya yang unik, tetapi harganya terjangkau. 

Tidak terlalu sulit mendekorasinya, cukup gunakan kayu, pipa, atau bahan sisa bangunan lainnya.

Untuk mempercantik, bisa ditambahkan sentuhan lighting yang tepat, juga meja atau kursi logam.

Warna untuk tema cafe industrial ini bisa menggunakan hitam, abu-abu, silver, putih, dan warna gelap.

Tips Dekorasi Cafe

Tips Dekorasi Cafe
Foto: Tips Dekorasi Cafe (Pinterest.com)

Dekorasi cafe minimalis akan membantu Moms dalam menciptakan cafe yang nyaman, menarik, enak dipandang, dan tentunya terlihat luas, meskipun ukurannya kecil.

Kunci dekorasi cafe minimalis adalah kombinasi antara pemilihan perabot, penataan barang, dan pencahayaan yang sesuai.

Berikut adalah tips mendekorasi, yaitu:

1. Konsep Cafe

Hal pertama yang perlu dipertimbangkan sebelum merencanakan dekorasi adalah konsep.

Jenis cafe apa yang diinginkan, berapa harganya, jenis kopi apa yang akan disajikan, dan apakah Moms menjadi cafe ramah lingkungan atau komersial.

Meskipun demografi pelanggan akan berubah-ubah, jenis pelanggan yang mengunjungi cafe harga menengah akan sedikit berbeda dari yang mengunjungi kelas atas.

Untuk memberikan lingkungan terbaik, pikirkan tentang lingkungan apa yang diharapkan.

Miliki rencana dekorasi sebelum benar-benar mendesain tempat.

2. Suasana

Moms, setelah mengetahui konsep, selanjutnya adalah suasana yang ingin diciptakan. Ini akan tergantung pada 4 faktor utama, yaitu warna dan pencahayaan.

Dekorasi yang bagus adalah memperhitungkan efek yang akan dimiliki setiap elemen dan menyeimbangkannya dalam proporsi yang tepat untuk mencapai hasil yang diinginkan.

Suasana kafe akan memainkan peran penting dalam rencana desain interior kafe.

3. Meja dan Kursi

Tips yang tidak kalah penting dalam dekorasi adalah memperhatikan meja dan kursi yang digunakan.

Pilihlah meja dan kursi yang sesuai dengan konsep maupun suasana cafe.

Penggunaan meja dan kursi rendah, sangat cocok bagi pengunjung yang ingin bersantai.

Sedangkan meja dan kursi yang tinggi cocok digunakan untuk acara yang komersil atau bersifat formal.

Baca Juga: Ketahui Penyebab Jerawat di Dagu dan Cara Mengatasinya

Nah, itu dia Moms dekorasi cafe yang bisa dijadikan inspirasi. Jangan lupa, sesuaikan dengan ruangan dan konsep yang Moms inginkan ya.

  • http://researchgate.net/publication/266382150_Effects_of_Restaurant_Interior_Elements_on_Social_Dining_Behavior
  • https://www.posist.com/restaurant-times/singapore/cafe-interior-design-tips.html
  • https://furnizing.com/article/tips-mendesain-cafe

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb