08 September 2023

Cara Membuat Gelas Unik Berbahan Dasar Bambu, Mudah Dicoba!

Lengkapi perabot rumah tangga dengan sesuatu yang unik!
Cara Membuat Gelas Unik Berbahan Dasar Bambu, Mudah Dicoba!

Keunggulan Menggunakan Gelas dari Bambu

Bambu
Foto: Bambu (pinterest.com)

Indonesia merupakan penghasil bambu terbesar di dunia dengan peringkat ketiga.

Ini karena bambu mudah didapatkan, Banyak masyarakat Indonesia yang menuangkan berbagai idenya dengan cara membuat gelas unik berbahan dasar bambu.

Ada beberapa keunggulan jika Moms menggunakan gelas dari bambu, yaitu:

1. Kuat dan Kokoh

Bambu lebih kuat dalam struktur dibandingkan beton dan memiliki sifat fisik dan mekanik yang baik.

Bambu juga dikenal sebagai bahan bangunan yang elastis dan sanggup menahan beban tarik, geser, tekuk, dan tekan.

Hal ini membuat bambu mudah untuk dipotong dan dibentuk.

Lain hal dengan gelas kaca, jika jatuh akan mudah pecah dan tidak bisa digunakan kembali.

2. Terbuat dari Bahan Alami

Gelas unik berbahan dasar bambu terbuat dari tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia.

Teknik pembentukannya sendiri masih tradisional, meskipun menggunakan pernis namun umumnya hanya pada bagian luarnya saja.

Hal ini untuk meminimalisir terlarutnya zat kimia yang ada di dalam cat.

Saat menyeduh kopi di gelas bambu, aromanya kan semakin nikmat, karena perpaduan antara keduanya.

Jika ingin mendapatkan rasa lebih alami, bisa menggunakan perabot ini yang tanpa campuran stainless steel dan dinilai akan lebih alami.

Baca Juga: 9 Jenis Minuman Herbal untuk Diet yang Menyehatkan, Mudah Dibuat di Rumah Lho!

3. Anti Karat

Berbeda dengan besi, bambu tidak akan berkarat atau menjadi korosif saat diekspos ke zat asam.

Gelas dari plastik juga sebenarnya bersifat anti karat dan tidak korosif, tetapi plastik tidak memiliki toleransi terhadap panas.

Zat kimia dari plastik sangat mudah untuk tergerus dan terkonsumsi melalui makanan ke dalam tubuh.

4. Artistik

Selain fungsi, kreatifitas dan desain berseni dari gelas unik berbahan dasar bambu memberikan penampilan yang cantik dan elegan.

Tidak heran jika gelas dari kayu ini dipajang menjadi dekorasi dapur karena unik dan menarik.

Jika teman atau kerabat Moms senang masak, gelas dari kayu ini bisa dijadikan pilihan kado yang bukan saja berguna. Namun, secara estetika pun enak dipandang mata.

Baca Juga: Moms, Ini Ide Desain Pantry yang Cantik untuk Diaplikasikan di Rumah!

Itu dia Moms cara membuat serta kelebihan gelas unik berbahan dasar bambu. Tertarik mencoba?

  • https://wahapy.com/bamboo-cup/
  • https://www.instructables.com/Old-School-Bamboo-Cups/
  • https://www.trung-nguyen-online.com/how-to-make-bamboo-coffee-cups/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb