27 April 2024

Jamur Kulit Tak Kunjung Sembuh? Coba 'Obat' Ini Moms!

Jangan biarkan jamur kulit begitu saja, yuk langsung obati!
Jamur Kulit Tak Kunjung Sembuh? Coba 'Obat' Ini Moms!

2. Hindari Menggunakan Pakaian atau Handuk Bersama

Handuk
Foto: Handuk (wikimedia.org)

Jamur kulit merupakan penyakit yang bisa menular dengan mudah.

Jadi, sebaiknya Moms menghindari penggunaan pakaian atau handuk bersama.

Penggunaan barang bersama bisa meningkatkan risiko tertular jamur kulit dari orang yang menderitanya.

Jadi kalau ada salah satu anggota keluarga yang terkena jamur kulit dan Moms menggunakan handuk bersamaan, ini berisiko tertular.

Begitu juga apabila Moms menggunakan lap tangan yang sama setelah mencuci tangan, tidak menutup kemungkinan bisa ikut terkena jamur kulit.

Baca Juga: Jamur Kuku: Penyebab, Jenis, Gejala, hingga Penanganannya

3. Selalu Mencuci Tangan Setelah Bepergian atau Memegang Hewan

Jika memiliki hewan peliharaan, maka sebaiknya Moms selalu mencuci tangan setelah memegang hewan peliharaan.

Hewan peliharaan sangat rentan terkena jamur kulit sehingga setelah Moms memegangnya atau bermain bersamanya, sebaiknya langsung mencuci tangan.

Hal yang sama juga berlaku jika Moms bepergian, maka setelah dari luar sebaiknya langsung mencuci tangan dan kaki.

4. Selalu Ganti Pakaian Bersih Setiap Harinya

Ganti Baju
Foto: Ganti Baju (www.chronogram.com)

Cara pencegahan yang terakhir adalah dengan selalu berganti pakaian bersih setiap harinya.

Berganti pakaian bersih bisa membuat Moms terhindar dari jamur kulit.

Selain pakaian, Moms juga perlu memperhatikan penggunaan kaus kaki.

Area sela-sela kaki sering kali terkena jamur kulit sehingga lebih bagus jika Moms selalu menggunakan kaus kaki yang bersih setiap harinya.

Hal ini untuk mencegah terjadinya penyebaran jamur kulit.

Baca Juga: Fungal Acne, Jerawat Gatal Akibat Infeksi Jamur di Kulit, Ketahui Cara Mengatasinya di Sini!

5. Gunakan Pakaian yang Longgar

Selain pakaian bersih, Moms juga bisa menggunakan pakaian yang longgar.

Ini dilakukan untuk membuat kulit Moms bisa bernapas dengan leluasa.

Selain itu, pakaian yang longgar juga bisa mengurangi kelembapan di area kulit.

Baca Juga: 20+ Inspirasi Nama Bayi Laki-Laki yang Lahir di Bulan Ramadan

Itulah sedikit penjelasan mengenai jamur kulit tak kunjung sembuh yang perlu Moms ketahui.

Semoga dengan adanya informasi di atas, Moms bisa memahami dengan baik bagaimana cara mengatasi jamur kulit ini!

  • https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/fungal-infections-skin
  • https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/4276-skin-fungus
  • https://www.healthline.com/health/fungal-skin-infection
  • https://www.bupa.co.uk/health-information/healthy-skin/fungal-skin-infections
  • https://www.msdmanuals.com/home/skin-disorders/fungal-skin-infections/overview-of-fungal-skin-infections

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb