30 Januari 2024

18 Makanan Mempercepat Penyembuhan Luka Operasi Caesar

Kenali juga pantangan yang harus dihindari
18 Makanan Mempercepat Penyembuhan Luka Operasi Caesar

Pantangan Makanan Mempercepat Penyembuhan Luka Operasi

Jika Moms enggan mengatur pola makan, penyembuhan luka operasi caesar bisa saja akan menjadi lebih lama karena tidak diikuti dengan konsumsi gizi seimbang.

Secara umum, Moms harus menghindari makanan olahan dan tinggi lemak, karena aktivitas fisik Moms yang masih rendah pasca operasi caesar.

Berikut beberapa makanan yang menjadi pantangan dalam mempercepat penyembuhan luka operasi caesar:

1. Minuman dan Makanan Bersoda

Minuman Soda (Orami Photo Stocks)
Foto: Minuman Soda (Orami Photo Stocks)

Minuman berkarbonasi jelas dapat menyebabkan gas dan perut kembung.

Maka, jangan pilih sayur yang menyebabkan gas di perut seperti kol dan brokoli.

Memang, minuman bersoda membuat tenggorokan menjadi lebih segar seketika.

Namun ini tidak cukup sehat untuk mempercepat penyembuhan luka operasi caesar.

Dikutip dari Mom Junction, Moms bisa memilih kacang merah, buncis, kacang hitam, dan kacang hijau dalam jumlah kecil dan satu varietas.

Hal ini sekaligus sebagai makanan mempercepat penyembuhan luka operasi caesar.

2. Makanan yang Sebabkan Sembelit

Konstipasi atau sembelit adalah musuh paling berat Moms yang baru melahirkan dan operasi caesar.

Konstipasi akan membuat usus Moms tegang dan terasa sakit karena merasa sulit untuk buang air besar.

Mengutip Being The Parent makanan yang sebaiknya dihindari adalah makanan cepat saji, makanan beku, makanan tinggi karbohidrat, dan gula.

Termasuk makanan gorengan, daging merah lemak, dan produk olahan susu.

3. Makanan Pemicu Batuk

Wanita Batuk (Orami Photo Stocks)
Foto: Wanita Batuk (Orami Photo Stocks)

Batuk akan menjadi sangat mengesalkan ketika Moms memiliki luka caesar.

Betapa tidak, saat Moms batuk maka luka akan tertarik dan itu menyebabkan perih luar biasa.

Makanan pemicu batuk yang menjadi pantangan penyembuhan luka antara lain yaitu makanan yang mengandung pemanis dan pewarna buatan.

Moms bisa menggantinya dengan buah-buahan yang alami dan sudah pasti lebih sehat.

Baca Juga: Penyakit Kulit Kutil: Penyebab, Pengobatan, dan Pencegahan yang Bisa Dilakukan

4. Makanan Pedas

Jika Moms suka mengonsumsi makanan pedas, maka sebaiknya hentikan dulu untuk sementara waktu.

Mengonsumsi makanan pedas berlebihan dapat membuat perut Moms mulas dan memungkinkan terjadinya diare.

Bukan menjadi makanan mempercepat penyembuhan luka operasi caesar, makanan pedas justru akan membuat Moms sering ke toilet dan terus mengejan atau memberi tekanan pada perut.

Ini membuat penyembuhan luka operasi caesar menjadi lebih lama dan tentu bukan hal yang mudah dilakukan saat luka di perut Moms belum pulih dengan benar.

5. Minuman Berkafein

Kopi (Orami Photo Stocks)
Foto: Kopi (Orami Photo Stocks)

Minuman berkafein seperti kopi tentu nikmat untuk diminum pada pagi hari.

Namun, tahukah Moms bahwa minuman berkafein menjadi salah satu pantangan bagi Moms yang baru saja melakukan operasi caesar?

Melansir Gut and Gastroenterology, menemukan bahwa 29% dari orang yang minum secangkir kopi, akan pergi ke kamar mandi dalam waktu 20 menit setelahnya.

Kafein adalah stimulan alami yang membantu seseorang tetap waspada.

Departemen Pertanian AS menyebutkan satu cangkir kopi yang diseduh, memberikan sekitar 95 mg kafein.

Meskipun kafein adalah penambah energi yang baik, kafein juga dapat merangsang keinginan untuk buang air besar.

Penelitian dalam jurnal National Institute of Health menunjukkan bahwa, kopi atau minuman berkafein dapat mengaktifkan kontraksi pada otot usus dan usus.

Kontraksi di usus besar mendorong isi perut ke arah rektum, yang merupakan bagian akhir dari saluran pencernaan manusia.

Bisa Moms ketahui bahwa efek dari mengonsumsi minuman berkafein hampir mirip dengan efek mengonsumsi makanan pedas.

Oleh karena itu, minuman berkafein harus Moms hindari karena bukan bagian dari makanan yang mempercepat penyembuhan luka operasi caesar.

Melainkan sebaliknya, ini justru bisa menunda penyembuhan luka di perut Moms.

Baca Juga: 14 Cara Menghilangkan Kerutan di Bawah Mata agar Awet Muda

Yuk, segera masukkan daftar makanan mempercepat penyembuhan luka operasi caesar ke dalam menu harian!

Ingat, penyembuhan luka memang tiada yang instan atau cepat.

Namun selama apa yang dikonsumsi sesuai anjuran, luka operasi caesar akan berangsur membaik, lho.

  • https://www.ajog.org/article/S0002-9378(13)00238-X/fulltext
  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/2338272/
  • https://ods.od.nih.gov/factsheets/Calcium-HealthProfessional/
  • https://ods.od.nih.gov/factsheets/Iron-HealthProfessional/
  • https://ods.od.nih.gov/factsheets/VitaminC-HealthProfessional/
  • https://www.healthpages.org/health-a-z/nutrition-diet-after-cesarean-birth/
  • https://healthy.kaiserpermanente.org/washington/health-wellness?
  • https://www.medicalnewstoday.com/articles/299502#procedure
  • https://www.healthline.com/nutrition/foods-that-help-you-heal#2.-Eggs
  • https://parenting.firstcry.com/articles/diet-after-c-section-delivery-foods-to-eat-and-avoid/
  • https://www.momjunction.com/articles/diet-tips-for-mothers-after-a-cesarean-delivery_00355929/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb