14 Januari 2024

Cara Cek Nomor Kartu Keluarga Online, Mudah dan Anti Ribet!

Ketahui juga di mana letaknnya ya!
Cara Cek Nomor Kartu Keluarga Online, Mudah dan Anti Ribet!

Foto: Orami Photo Stock

3. Cara Cek Nomor Kartu Keluarga Melalui WhatsApp

Cara lain yang bisa Moms gunakan untuk mengecek nomor kartu keluarga adalah melalui aplikasi WhatsApp.

Moms bisa menghubungi nomor resmi Dukcapil melalui WhatsApp atau SMS di +628118005373.

Format yang harus digunakan saat mengirim pesan adala: #NIK #Nama_Lengkap #Nomor_Kartu_Keluarga #Nomor_Telp dan #Keluhan.

Setelah mengirim pesan, Moms hanya perlu menunggu balasannya.

Biasanya, pesan akan dibalas dalam waktu 1×24 jam kerja.

4. Cara Cek Nomor Kartu Keluarga Melalui Media Sosial

Saat ini, fungsi media sosial tidak lagi terbatas pada hal-hal yang berkaitan dengan hiburan.

Melainkan juga sebagai sumber informasi, termasuk untuk mengetahui nomor kartu keluarga Moms.

Caranya pun cukup mudah. Moms hanya perlu menghubungi Halo Dukcapil di Facebook atau @ccdukcapil di Twitter.

Kenapa Nomor Kartu Keluarga Bisa Berubah, tetapi NIK Tidak?

Moms mungkin bertanya-tanya selama ini, mengapa nomor kartu keluarga bisa berubah, tapi NIK tidak?

Hal ini ternyata karena fungsi keduanya berbeda, dan bisa terkait dengan domisili pemiliknya.

Jadi, NIK tidak perlu berubah saat pindah domisili, tetapi nomor KK bisa saja berubah.

Jika dilihat dari definisinya, NIK adalah nomor identitas penduduk yang bersifat unik atau khas.

Nomor ini juga bersifat tunggal dan melekat pada seseorang yang terdaftar sebagai penduduk Indonesia.

Nomor ini berlaku seumur hidup dan selamanya, yang diberikan oleh Pemerintah setelah dilakukan pencatatan biodata.

Jadi, NIK memiliki masa berlaku seumur hidup dan selamanya, tidak berubah dan tidak mengikuti perubahan domisili.

Meski Moms telah melakukan semua perubahan elemen data diri, NIK tidak akan berubah dan tetap seperti semula.

Baca Juga: Intip Begini Cara Melihat Status WA Tanpa Diketahui, Mudah!

Berbeda dengan NIK, nomor kartu keluarga bisa berubah saat pindah alamat, atau mengalami perubahan status dan transaksi kependudukan lainnya.

Oleh karena itu, Moms harus selalu mengupdate KK ketika ada perubahan administrasi.

Baik itu penambahan anggota keluarga baru atau pergantian status.

Itulah pembahasan mengenai cara mengecek nomor kartu keluarga dan informasi penting lain yang perlu diketahui. Semoga bermanfaat!

  • https://indonesiabaik.id/infografis/kenapa-nomor-kk-bisa-berubah-tetapi-nik-tidak
  • https://www.cekpremi.com/blog/cara-cek-nomor-kk-online/
  • https://www.qoala.app/id/blog/keuangan/administrasi/cek-nomor-kartu-keluarga/
  • https://www.fortuneidn.com/news/suheriadi/cek-kk-online
  • https://www.buwoh.com/2017/08/letak-nomor-nik-kk-kartu-keluarga.html

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb