
Kondisi tidak cocok susu sapi adalah reaksi berlebihan atau hipersensitivitas imun tubuh terhadap protein susu sapi yang dapat menimbulkan gejala dan dapat menghambat si Kecil untuk tumbuh maksimal*.
Gejala yang muncul bisa bermacam-macam, antara lain pada:
Jika si Kecil mengalami gejala tersebut setelah mengonsumsi susu sapi, Moms jangan panik ya dan segera lakukan 3K+, yaitu:
Dengan melakukan 3K+, Moms bisa tetap dukung si Kecil yang tidak cocok susu sapi tumbuh maksimal dan siap jadi Anak Generasi Maju!*
Foto: Jangan Sampai Terjadi, Ini 4 Dampak Anak Kekurangan Zat Besi.jpg
Foto: Orami Photo Stocks
Tahukah Moms, si Kecil yang tidak cocok susu sapi ternyata memiliki risiko mengalami kekurangan Zat Besi yang lebih tinggi.
Hal ini karena kondisi tidak cocok susu sapi menyebabkan adanya pembatasan makanan.
Hal ini akan membuat si Kecil tidak dapat mengonsumsi sumber makanan yang bervariasi dan pada akhirnya akan menganggu pemenuhan asupan nutrisi harian si Kecil termasuk Zat Besi.
Selain itu, kondisi tidak cocok susu sapi juga menyebabkan inflamasi atau peradangan pada saluran cerna.
Akibat gejala yang tidak ditangani sehingga dapat mengganggu proses penyerapan nutrisi penting yang dibutuhkan oleh si Kecil termasuk Zat Besi.
Baca Juga: Anemia Defisiensi Besi pada Anak: Penyebab, Gejala, Pengobatan, dan Cara Mencegah
Foto: 4 Cara Ampuh Meningkatkan Motivasi Belajar Anak 2.jpg
Foto: Orami Photo Stocks
Zat Besi merupakan salah satu nutrisi penting untuk mendukung proses belajar si Kecil.
Di mana Zat Besi berperan dalam pembentukan selaput saraf yang membantu proses penerimaan informasi pada otak.
Tentunya ini akan berpengaruh pada kemampuan si Kecil dalam berkonsentrasi dan menyerap informasi ketika sedang belajar dan bermain.
Selain itu, Zat Besi juga mendukung pertumbuhan fisik si Kecil diantaranya menjaga stamina dan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit.
Beberapa dampak yang dapat muncul akibat kekurangan Zat Besi antara lain:
Maka dari itu, pastikan kebutuhan asupan Zat Besi si Kecil yang tidak cocok susu sapi terpenuhi ya Moms untuk dukung ia tetap tumbuh maksimal!*
Foto: Anak makan protein (Freepi)
Foto: Orami Photo Stocks
Terdapat 2 hal penting yang bisa Moms lakukan untuk memastikan kebutuhan nutrisi penting dan Zat Besi pada si Kecil berusia di atas 1 tahun yang tidak cocok susu sapi tetap terpenuhi sehingga ia bisa tumbuh maksimal, yaitu:
Protein bisa diperoleh dari sumber protein hewani seperti telur, daging, makanan laut, susu pertumbuhan atau dari sumber protein nabati misalnya kacang kedelai.
Untuk si Kecil yang tidak cocok susu sapi, konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan diagnosa dan pilihan alternatif nutrisi yang tepat ya, Moms.
Perlu Moms ketahui bahwa anak usia di atas 1 tahun membutuhkan 7-10 mg Zat Besi per harinya.
Beberapa sumber makanan yang tinggi Zat Besi, yaitu daging merah, kerang-kerangan, ikan, hati, susu yang diperkaya Zat Besi, kacang kedelai dan kacang-kacangan lain, bayam, tahu, kentang, brokoli, seledri, telur, jagung, dan lain-lain.
Selain memastikan asupan Zat Besi, penting juga untuk mengoptimalkan penyerapan Zat Besi.
Nah, konsumsi Vitamin C dapat membantu penyerapan Zat Besi lho, Moms.
Sumber Vitamin C dapat diperoleh dari sayuran dan buah-buahan.
Baca Juga: Simak Moms! Ini Usia Anak Belajar Keuangan yang Paling Tepat
Selain itu, kombinasi unik Zat Besi dan Vitamin C dengan rasio molar yang sesuai terbukti dapat meningkatkan ketersediaan Zat Besi dalam tubuh.
Pada si Kecil yang tidak cocok susu sapi, pastikan alternatif nutrisinya juga mengandung kombinasi Zat Besi dan Vitamin C dengan takaran yang tepat ya Moms.
Hal ini agar kebutuhan nutrisi si Kecil yang tidak cocok susu sapi dapat terpenuhi dan dukung ia tetap tumbuh maksimal.
Moms, kini produk soya No.1 pilihan Bunda Indonesia hadir dengan inovasi baru SGM Eksplor Soya Pro-gress Maxx.
Ini untuk anak di atas 1 tahun dengan kombinasi unik Zat Besi dan Vitamin C, IronC, serta kandungan nutrisi penting yang sama baiknya dengan susu sapi seperti Isolat Protein Soya, Minyak Ikan, Omega 3&6, Kalsium dan Tinggi Vitamin D untuk dukung si Kecil yang tidak cocok susu sapi tumbuh maksimal!*
Jadi, Moms sekarang tidak perlu khawatir untuk mengatasi gejala tidak cocok susu sapi si Kecil sekaligus menghindari risiko kekurangan Zat Besi.
Moms bisa cari tahu lebih dalam tentang kandungan nutrisi SGM Eksplor Soya Pro-gress Maxx dan tips untuk dukung tumbuh kembang si Kecil yang tidak cocok susu sapi di sini: https://www.generasimaju.co.id/alergianak/kendalikan.
*) dengan dukungan nutrisi dan stimulasi yang tepat
(ADV)