01 September 2023

10+ Rekomendasi Serum untuk Kulit Kombinasi, Wajib Punya!

Cari tahu juga tips perawatan kulit kombinasi
10+ Rekomendasi Serum untuk Kulit Kombinasi, Wajib Punya!

Avoskin Your Skin Bae Panthenol 5% menjadi rekomendasi serum untuk kulit kombinasi berikutnya yang bisa Moms pilih.

Serum Avoskin Your Skin Bae Panthenol 5% memiliki komposisi yang cocok untuk kulit kombinasi dengan masalah kulit berminyak dan berjerawat.

Dengan kandungan utama panthenol, ekstrak mugwort, dan centella asiatica, serum ini menawarkan sejumlah manfaat bagi Moms yang memiliki kulit kombinasi.

Kandungan panthenol membantu menjaga kelembaban kulit yang sesuai untuk kulit kombinasi yang cenderung berminyak di beberapa area.

Selain itu, sifat anti-inflamasi dan antioksidan mugwort membantu meredakan peradangan dan potensial iritasi pada kulit berjerawat.

Kemudian, kandungan Centella Asiatica memiliki efek penyembuhan dan anti-inflamasi, membantu meredakan kemerahan dan mempercepat penyembuhan luka kecil.

Baca Juga: 9+ Bahan Skincare untuk Kulit Kering, Terbukti Melembapkan dan Menutrisi!

Whitelab A-Dose+ Glowing Serum adalah serum untuk kulit kombinasi selanjutnya.

Produk ini mengandung berbagai bahan aktif untuk mencerahkan, meratakan warna kulit, mengurangi peradangan jerawat, dan menjaga kelembapan kulit wajah.

Dengan kandungan utama seperti Arbutin 2%, Chromabright Molecule, Niacinamide 2%, HyaluComplex-10, dan Marine Collagen, produk ini memiliki ragam manfaat.

Seperti, kandungan Arbutin dan Chromabright Molecule membantu mencerahkan kulit yang terlihat kusam, serta menyamarkan noda atau bercak gelap bekas jerawat.

Kemudian, niacinamide 2% membantu mengurangi peradangan pada jerawat, memberikan hasil yang lebih halus dan merata pada kulit.

Dalam penggunaannya, serum ini dapat digunakan pada pagi dan malam hari sebelum penggunaan krim wajah.

Rekomendasi serum untuk kulit kombinasi selanjutnya adalah Y.O.U Golden Age Refining Serum.

Ini adalah serum anti-penuaan dengan ekstrak Pomegranate (buah delima) dan Hyaluronic Acid.

Produk ini diformulasikan untuk menjaga keseimbangan minyak dan air kulit serta mengurangi garis halus dan kerutan.

Selain itu, serum ini mengandung lainnya, seperti ekstrak daun agave biru, minyak biji jojoba yang bekerja untuk meningkatkan kelembapan dan merawat tekstur kulit.

Cara penggunaannya adalah dengan mengaplikasikan secara merata pada wajah dan leher setelah mencuci muka dan toner.

Serum untuk kulit kombinasi selanjutnya adalah Laneige Fresh Calming Serum yang cocok untuk usia 20-25 tahun.

Serum ini mampu memulihkan kembali kondisi kulit dengan cara melembapkan dan menguatkan lapisan pelindungnya.

Selain itu, produk ini bebas dari mineral oil dan pewarna sehingga pas untuk merawat kulit yang mudah teriritasi.

Produk yang menyegarkan ini juga telah lolos uji dermatologi dan hypoallergic.

Baca Juga: Ini Dia Perbedaan Essence, Ampoule, Serum & Emulsion!

Serum ini telah memiliki sertifikat USDA Organic, sehingga sangat pas sebagai rekomenadsi serum...

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb