17 September 2022

5 Resep Cumi Bakar, Dijamin Enak dan Mudah Dibuat!

Variasi menu cumi bakar untuk santapan keluarga di rumah
5 Resep Cumi Bakar, Dijamin Enak dan Mudah Dibuat!

Foto: Shutterstock.com

Apakah Moms salah satu penggemar cumi bakar?

Sesekali, cobalah untuk membuat sendiri sajian tersebut di rumah.

Tenang, Moms tidak perlu cemas. Ada berbagai macam resep cumi bakar yang bisa Moms buat dan kreasikan.

Pastinya, cumi bakar buatan sendiri akan lebih higienis dan terjamin mutu serta gizinya.

Sudah tak sabar ingin membuat cumi bakar sendir di rumah? Yuk, intip resepnya di bawah ini!

Baca Juga: 13 Manfaat Kerang Hijau, Seafood yang Banyak Penggemarnya!

1. Udang Cumi Bakar Madu Pedas

cumi bakar Foto: cookpad.com/AnggelaAyik
Siap dalam 45 menit
Sajian 3 porsi

Cumi bakar rasanya tidak akan komplit tanpa adanya udang.

Jadi, kenapa tidak bikin udang cumi bakar madu pedas saja? Jangan sampai tidak tahu, ini resep terbaik dari Anggela Ayik!

Bahan-bahan

  • 1/2 kg cumi
  • 10 ekor udang
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus sambal
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdm madu
  • Secukupnya garam dan merica

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 cabe merah besar
  • 1 ruas jahe

Cara membuat:

  1. Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah, cuci bersih cumi dan udang. Setelah itu kucuri dengan jeruk nipis dan taburkan garam untuk menghilangkan bau amis.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan udang hingga berubah warna, lalu masukkan cumi -+ 3 menit. Pastikan jangan terlalu lama, agar tidak alot.
  3. Tusuk cumi dan udang sesuai selera ya. Setelah itu oleskan panggangan dengan margarin dan bakar hingga bumbu meresap. Nah, bumbu sisa di tumisan jangan dibuang ya, tambahkan saat memanggang!
  4. Udang cumi bakar madu pedas siap disajikan dan jadi santapan keluarga!

2. Cumi Bakar Isi Tahu

Cumi Bakar
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Resep cumi bakar memang bervariasi. Selain dengan udang, Moms bisa mengombinasikan cumi bakar dengan tahu.

Untuk masak cumi bakar dengan mudah, yuk ketahui resep cumi bakar isi tahu dari Amallea berikut ini!

Bahan-bahan

  • 3 ekor cumi ukuran sedang-besar
  • 3 buah tahu ukuran kecil
  • 1 butir telur
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • Sejumput garam

Bumbu Bakar:

  • 1 sdm saus tomat
  • Secukupnya air
  • 1/2 sdm kecap manis
  • 2 sdm minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 2 sdm gula merah

Perkedel Tahu:

  • 1 sdm tepung bumbu serbaguna
  • Minyak untuk menggoreng

Pelengkap

  • Sambal
  • Selada

Cara membuat:

  1. Campur tahu, telur, bawang putih bubuk, merica bubuk, kaldu bubuk, dan garam. Hancurkan dan aduk rata.
  2. Siapkan cumi yang sudah dibersihkan perutnya. Isi dengan tahu sambil dipadatkan sampai penuh. Tutup dengan kepala cumi. Sematkan dengan tusuk gigi.
  3. Siapkan bahan bumbu halus dan ulek sampai halus. Campur dengan saus tomat. Tambahkan sedikit air.
  4. Rebus cumi dengan bumbu saus tadi sampai meresap dan cumi terlihat berubah warna. Rebus sambil dibolak-balik ya, Moms! Pastikan juga sampai air menyusut dan bumbu tersisa sedikit.
  5. Campur sisa bumbu dengan kecap manis dan minyak goreng. Olesi cumi dengan bumbu ini. Bakar cumi sambil diolesi bumbu. Bakar sampai terlihat bumbu sudah meresap.
  6. Sajikan cumi bakar dengan perkedel tahu, sambal, dan daun selada.
Baca Juga:

3. Cumi Bakar Bumbu Gulai

Cumi Bakar Foto: cookpad.com/OliveSetiadi
Siap dalam 1 jam
Sajian 4 porsi

Ingin mencoba cumi bakar bumbu gulai ala nasi Padang? Bisa banget Moms!

Tidak perlu beli, Moms bisa masak sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah untuk didapatkan.

Yuk, bikin keluarga di rumah makan dengan lahap pakai resep cumi bakar bumbu gulai dari Olive Setiadi!

Bahan-bahan

  • 1 kg cumi segar pilih yang besar
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah tofu atau bisa diganti dengan tahu sutra
  • 1 butir telur
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu jamur

Bumbu Halus:

  • 10 buah cabai merah keriting (kalau suka pedas boleh campur rawit)
  • 7 siung bawang merah ukuran besar
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah kemiri
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 ruas jari jahe
  • 2 ruas jari lengkuas

Bumbu Utuh:

  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 batang serai digeprek
  • 2 sdm minyak untuk menumis
  • 800 ml santan (kalau pakai kara 200ml+air 600ml)

Cara membuat:

  1. Bersihkan cumi, lepaskan kepalanya, buang isi perut dan tintanya. Jika suka, Moms juga bisa kupas kulit arinya. Setelah itu cuci bersih, lumuri air jeruk nipis, diamkan 10 menit, bilas dan tiriskan. Siapkan bumbu halusnya.
  2. Hancurkan tahu dengan garpu. Setelah itu masukkan telur. Jika sudah, bumbui dengan 1/2 sdt garam dan 1 sdt penuh bumbu halus. Lalu, aduk rata.
  3. Masukkan bahan isi ke dalam perut cumi, tutup dengan kepala cumi, semat ujungnya dengan tusuk gigi, lakukan sampai habis.
  4. Tumis sisa bumbu halus sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk, daun kunyit dan tuangi santan.
  5. Aduk terus dan masak santan hingga benar-benar mendidih agar tidak pecah.
  6. Setelah mendidih, bumbui dengan garam dan kaldu jamur cek rasa dan aduk rata.
  7. Lalu, masukkan cumi masak dengan api sedang sambil sesekali dibalik pelan cuminya hingga matang (tandanya cumi sudah mulai menggembung sempurna).
  8. Masak hingga kuahnya menyusut dan kental. Sebelum diangkat tes rasa sekali lagi. Dan cumi isi pun siap disajikan
  9. Siapkan teflon, panaskan mentega bakar di atas teflon hingga matang. Cumi bakar siap dinikmati!

4. Cumi Bakar Pedas

Cumi Bakar 4 Foto: cookpad.com/AmbarShaf
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Keluarga Moms suka makanan pedas? Kenapa tidak coba untuk membuat cumi bakar pedas di rumah!

Selain rasanya yang sudah pasti sesuai selera keluarga, cara membuatnya pun mudah.

Jangan sampai kelewatan, berikut resep cumi bakar pedas dari Ambarshaf!

Bahan-bahan

  • 500 gr cumi Bangka
  • 1 buah jeruk nipis
  • 5 lembar daun jeruk
  • Secukupnya kecap manis
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu jamur
  • Secukupnya minyak goreng

Bumbu Halus:

  • 7 buah cabai merah keriting
  • 7 buah cabai rawit domba
  • 8 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 ruas jahe
  • 2 ruas kunyit
  • 1 buah serai

Cara membuat:

  1. Bersihkan cumi, buang kulit merahnya. Lalu kerat-kerat sebelah sisinya. Lumuri dengan garam dan air jeruk nipis secara merata.
  2. Panaskan wajan beri minyak secukupnya. Tumis bumbu halus beserta daun jeruk.
  3. Setelah bumbu matang, masukkan cumi aduk rata.
  4. Tambahkan kecap manis secukupnya. Aduk rata kembali.
  5. Masak cumi hingga setengah matang.
  6. Lalu pindahkan cumi ke grill pan, bakar hingga bumbunya menyerap kering.
Baca Juga:

5. Cumi Bakar Saus Tiram

cumi bakar saus tiram Foto: cookpad.com/Rhee
Siap dalam 45 menit
Sajian 3 porsi

Bukan hanya kerang, cumi bakar juga enak banget kalau ditambah bumbu saus tiram.

Yuk intip resep dari Rhee ini!

Bahan-bahan

  • 10 buah cumi segar (kupas, kerat-kerat, masukkan kepala ke perutnya)
  • 1 sdm bumbu seasoning
  • 2 sdm saus tiram
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 bh jeruk nipis
  • 150 ml santan kental
  • 2 lembar daun jeruk

Haluskan :

  • 5 buah cabai merah keriting
  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 2 butir kemiri
  • 1/2 sdt merica

Cara membuat:

  1. Bumbui cumi dengan perasan jeruk nipis dan seasoning, sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus beserta daun jeruk hingga harum.
  3. Tambahkan cumi, saus tiram, kecap manis dan santan, aduk rata, masak hingga bumbu meresap.
  4. Siapkan alat panggangan lalu susun cumi di atasnya . Jika sudah, lalu bakar hingga matang dan harum.
  5. Sajikan cumi bakar saus tiram segera dengan sambal sesuai selera.

Nah, itu dia Moms resep cumi bakar yang bisa dikreasikan di rumah. Yuk, langsung dicoba!

  • https://cookpad.com/id/resep/14811867-cumi-udang-bakar-madu-pedas%F0%9F%8D%A2
  • https://cookpad.com/id/resep/14395485-cumi-bakar-isi-tahu
  • https://cookpad.com/id/resep/14431437-cumi-bakar-bumbu-gulai-ala-rm-padang
  • https://cookpad.com/id/resep/14918768-cumi-bakar-pedas
  • https://cookpad.com/id/resep/14976323-cumi-bakar-saos-tiram

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb