25 Juli 2022

9 Potret Rumah Oki Setiana Dewi, Bernuansa Islami dengan Desain Minimalis!

Rumah kakak Ria Ricis ini juga didesain agar keranda bisa masuk dengan mudah
9 Potret Rumah Oki Setiana Dewi, Bernuansa Islami dengan Desain Minimalis!

Foto: instagram.com/okisetianadewi

Rumah artis memang menarik untuk dikulik, ya Moms! Kali ini rumah Oki Setiana Dewi yang sangat bernuansa Islami ini kerap mengundang perhatian netizen.

Oki Setiana Dewi sendiri merupakan aktris yang memulai kariernya di film Ketika Cinta Bertasbih. Selain menjadi artis, dirinya juga menjadi pendakwah dan penceramah di beberapa stasiun televisi.

Rumah Oki yang kini ia tempati berada di Tangerang Selatan. Dirinya tumbuh dan besar di Batam, Kepulauan Riau. Di rumah yang ia tempati ini didesain khusus untuk menggelar pengajian.

Bahkan artis satu ini sudah mendesain rumah yang muat untuk keranda, lho Moms! Rumah yang sangat menarik untuk disimak, ya Moms.

Yuk, intip rumah Oki Setiana Dewi di sini!

Baca Juga: 5+ Kontroversi Oki Setiana Dewi, Terbaru Dinilai "Normalisasi" KDRT

Potret Rumah Oki Setiana Dewi

Ini dia Moms rumah bernuansa Islami yang bisa dijadikan inspirasi untuk Moms dan Dads yang sedang ingin membangun rumah impian.

1. Sekat Lafadz Allah

rumah oki setiana dewi
Foto: rumah oki setiana dewi

Foto sekat lafadz Allah (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Sesaat memasuki rumah Oki, Moms bisa langsung melihat desain rumah yang berlatar putih dan warna kelabu. Selain itu, menariknya di rumah ini terdapat sekat lafadz Allah.

Sekat ini akan dibuka ketika pengajian berlangsung sehingga bisa sejajar dengan dinding. Fungsi lainnya, agar ketika ada yang meninggal, tidak mempersulit keranda untuk keluar masuk, lho Moms!

Baca Juga: Viral Oki Setiana Dewi Normalisasi KDRT, Ini Hukum KDRT dalam Islam, Wajib Tahu!

2. Wallpaper Kabah

wallpaper kabah
Foto: wallpaper kabah

Foto wallpaper Kabah (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Di sebelah kiri dari pintu masuk, langsung disambut oleh wallpaper ilustrasi Mekkah dengan keindahan Kabahnya. Fungsi dari wallpaper ini adalah sebagai penanda kiblat.

Oki juga mengaku dengan adanya wallpaper ini berguna untuk mengajarkan anak-anaknya untuk mengenal tentang Islam sekaligus Kabah.

Selain itu ia juga berencana untuk menambahkan wallpaper Madinah di lantai 2.

3. Rak Buku

ruang keluarga di rumah oki setiana dewi
Foto: ruang keluarga di rumah oki setiana dewi

Foto rak buku (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Ruang tamu di rumah Oki Setiana Dewi dilengkapi dengan banyak rak buku di setiap kanan dan kirinya, lho Moms. Bukan sembarangan buku, buku yang ditata ini merupakan buku Islami.

Namun Oki mengatakan bahwa buku yang berada di ruangan ini jarang dibaca, yang sering dibaca berada di kamarnya agar lebih mudah untuk dibaca.

Baca Juga: Baru Dilahirkan, Anak Keempat Oki Setiana Dewi Alami Kondisi TTN, Apa Itu?

4. Ruang Tamu dan Ruang Keluarga

ruang tamu dan ruang keluarga
Foto: ruang tamu dan ruang keluarga

Foto ruang tamu dan keluarga (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Secara keseluruhan di lantai 1, rumah Oki Setiawan Dewi akan tampak seperti ini, Moms. Sangat minimalis dengan nuansa putih dan abu-abunya, ya Moms.

Rumahnya sendiri terlihat memiliki banyak cermin sehingga terasa rumahnya semakin luas. Lampu-lampu hias di atas menambahkan kesan mewah dan esetik.

5. Lemari Pajangan

lemari pajangan
Foto: lemari pajangan

Foto lemari pajangan (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Tanpa adanya lemari pajangan tentunya rumah akan terasa sangat membosankan, ya Moms. Di rumah Oki terdapat lemari pajangan yang menempel di dinding.

Di lemari ini terdapat miniatur Kabah dan lafadz tulisan Arab yang dibingkai, hingga beberapa miniatur hewan sekaligus piala-piala lainnya.

Piala tersebut merupakan pemberian dari pesantren Darul Qur'an sebagai pemenang keluarga Qur'ani.

Baca Juga: 10 Potret Rumah Ernest Prakasa, Ada Playroom Sampai Rooftop!

6. Lemari Sepatu

lemari sepatu
Foto: lemari sepatu

Foto lemari sepatu (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Masih bernuansa putih dan abu-abu, lemari sepatu di rumah Oki Setiawan Dewi tidak jauh dari dapur dan meja makan. Menariknya ruangan lemari sepatu ini langsung bisa menuju ke lantai 3 tempat ART.

Nuansa putih di ruangan lemari sepatu ini membuat kesan minimalis, cerah, dan bersih, ya Moms!

7. Tangga Minimalis

tangga minimalis di rumah oki setiana dewi
Foto: tangga minimalis di rumah oki setiana dewi

Foto tangga minimalis (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Tangga di rumah Oki pun terlihat sangat minimalis dengan warna putih. Tangga ini akan menuju ke lantai 2 dan 3, Moms.

Kaca yang berada di sampingnya menambahkan kesan mewah dan cerah.

Baca Juga: 11 Hiasan Rumah Minimalis, Buat Rumah Makin Manis!

8. Lemari Mainan Anak-Anak

lemari mainan anak-anak
Foto: lemari mainan anak-anak

Foto lemari mainan (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Moms, biasanya ruangan anak-anak bermain terlihat cukup berantakan dan penuh, ya. Namun ruangan anak-anak sekaligus lemari mainan di rumah Oki terlihat sangat rapih.

Bahkan setiap bagian di lemari ini dipisah berdasarkan jenis mainannya. Sehingga ruangan ini tidak terlihat berantakan dan sesak, ya Moms.

9. Ruang Kerja

ruang kerja
Foto: ruang kerja

Foto ruang kerja (Sumber: youtube.com/The Sungkars)

Ruang kerja ini menjadi ruang favorit Oki Setiana, lho Moms. Sebab di ruangan inilah Oki biasanya mengadakan pengajian secara online di masa pandemi.

Selain itu rak buku di sampingnya merupakan buku yang selalu Oki baca setiap hari yang bertema Islami.Biasanya ia melakukan pengajian seacara online mulai dari jam 6 pagi hingga jam 7 pagi.

Nah itu dia Moms 9 potret rumah Oki Setiana Dewi yang berlokasi di Tangerang Selatan yang penuh dengan nuansa Islami hingga didesain agar muat dengan keranda.

  • https://www.youtube.com/watch?v=j_q7w9-oFrU

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb