31 Mei 2022

7 SD Swasta di Jawa Barat, Banyak Sekolah Internasional yang Bisa Moms Pilih!

Pilih sesuai dengan kurikulum yang diinginkan ya, Moms
7 SD Swasta di Jawa Barat, Banyak Sekolah Internasional yang Bisa Moms Pilih!

Moms, setiap tahunnya banyak anak sekolah yang mulai memasuki jenjang pendidikan baru mulai dari TK ke SD, SD ke SMP, hingga SMA. SD swasta di Jawa Barat pun kerap menjadi pilihan orang tua.

Moms sendiri ingin menyekolahkan Si Kecil di mana? Sudahkan memilih beberapa di antaranya?

Memilih sekolah pastinya tidak mudah ya, Moms mengingat sekolah yang baik akan menuntun Si Kecil ke masa depan yang baik pula.

Terlebih, sekolah merupakan rumah kedua bagi anak-anak sehingga pastinya Moms mau memberikan yang terbaik, bukan?

SD swasta di Jawa Barat ini bisa menjadi pilihan Moms untuk Si Kecil.

Yuk, Moms simak di sini!

Baca Juga: Moms, Ini Referensi 4 Sekolah Montessori Bekasi untuk Si Kecil

SD Swasta di Jawa Barat

Dipilih, ya Moms, semuanya masuk ke dalam rekomendasi sekolah terbaik.

1. Stamford International School Bandung

Stamford International School bandung
Foto: Stamford International School bandung (http://wikimapia.org/10250429/id/Stamford-International-School)

Foto: wikimapia.org

SD swasta di Jawa Barat yang pertama adalah Stamford International School.

Bisa dibilang, sekolah ini merupakan salah satu sekolah unggulan di Bandung dan cukup terkenal.

Tentunya pelajaran sekaligus budaya yang diterapkan adalah budaya internasional ya, Moms. Terlebih guru yang mengajar berasal dari luar negeri.

Dengan begitu, Si Kecil akan dibiasakan untuk berinteraksi dengan bahasa asing di luar Indonesia. Bahkan Si Kecil pun bisa bertemu dengan teman-teman dari luar Indonesia.

Besaran SPP pertahun yazng harus Moms tanggung berkisar dari Rp28 juta hingga Rp108 juta.

Stamford International School, menyediakan jenjang pendidikan dari TK, SD, SMP, dan SMA dengan kapasitas murid 150 siswa.

Baca Juga: 7 Jenis Sekolah di Indonesia untuk Si Kecil, Mana yang Jadi Pilihan Moms?

2. Bandung Independent School

Bandung Independent School
Foto: Bandung Independent School (https://whatsnewindonesia.com/bandung/directory/bandung-independent-school/)

Foto: whatsnewindonesia.com

Bisa dibilang Bandung Independent School merupakan sekolah yang paling tua di Bandung. Mulanya sekolah ini didirikan khusus untuk siswa ekspat.

Seiring berjalannya waktu, mereka mengembangkannya untuk sasaran umum. SD internasional Bandung yang kedua ini juga termasuk ke sekolah yang memiliki kualitas bagus.

Visi yang diterapkan dari sekolah ini adalah learning, leading, dan community. Dengan harapan anak-anak sekolah bisa mengejar passion dalam hidupnya.

Kapasitas pelajar tergolong cukup banyak yaitu 300 siswa yang terdiri dari berbagai jenjang mulai dai TK hingga SMA. Untuk biaya masuknya sendiri akan dikenakan uang sebesar Rp4 juta sampai Rp10 juta.

Namun untuk angka pastinya Moms bisa tanyakan langsung kepada pihak sekolah atau mengecek melalui website resmi di bisedu.or.id

Kisaran SPP tahunannya kurang lebih sebesar Rp129 juta hingga Rp239 juta.

Baca Juga: Ide Menu Bekal Anak Sekolah Sebulan, Mudah Dibuat dan Antiribet, Yuk Coba!

3. Deutsche Schule Bandung

Deutsche Schule Bandung
Foto: Deutsche Schule Bandung (https://www.dsjakarta.de/blog-deutsche-schule/ideas-worth-sharing)

Foto: dsjakarta.de

SD swasta Bandung yang ketiga adalah sekolah basis Belanda. Mulanya Deutsche Schule Bandung hanya mengikuti standar pendidikan atau kurikulum Belanda.

Namun seiring berjalannya waktu, mereka telah menyesuaikan dengan kurikulum Indonesia.

Sekolah ini akan memudahkan siswa untuk menempuh pendidikan lanjutan di Belanda setelah lulus.

Dengan begitu tentunya fasilitas yang paling dilirik adalah kemudahan untuk studi di Belanda ya, Moms.

Jika Si Kecil telah memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri, bersekolah di sini bisa menjadi solusi.

Selain itu, mereka menyediakan program partnership untuk studi di negara Uni Eropa.

Sama seperti SD internasional di Bandung lainnya, Deutsche Schule Bandung memiliki jenjang pendidikan dari TK hingga SMA. Dengan kapasitas pelajar 200 siswa.

Biaya masuknya sendiri kurang lebih Rp9 juta dan tanggungan SPP tahunan kurang lebih Rp42 juta hingga Rp 98 juta.

Namun untuk masuk ke sekolah ini, setiap anak memiliki persyaratan masuk yang berbeda. Sebab sekolah ini berharap dapat memberikan setiap anak ruang untuk pengembangan diri.

4. Singapore Intercultural School 

Singapore Intercultural School
Foto: Singapore Intercultural School (http://directory.nysnmedia.com/singapore-intercultural-school-bona-vista-jakarta/)

Foto: directory.nysnmedia.com

Sekolah basis Singapur ini tentunya sudah banyak di berbagai kota di Indonesia, ya Moms.

Biasanya sekolah berbasis Singapur mengajarkan anak untuk menyesuaikan bahasa dan budaya belajar mandiri. Hal ini bertujuan agar masa depan anak-anak lebih terjamin.

Selain penilaian akademik, keterampilan para siswa juga dibentuk dan disesuaikan berdasarkan minat dan kesukaan Si Kecil. Tidak lupa dilihat juga berdasarkan kemampuannya.

Dengan bersekolah di sini, mereka mengklaim akan memberikan skill yang mumpuni bahkan melampaui lulusan sekolah biasa.

Tingkat pendidikan yang disediakan sama seperti pada sekolah umumnya, yaitu TK hingga SMA. Dengan kapasitas pelajar 600 siswa.

Biaya masuk yang akan dikenakan kurang lebih Rp5 juta sampai Rp 8 juta. Tanggungan yang harus Moms penuhi tiap tahunnya sebesar Rp39 juta sampai Rp185 juta.

Namun untuk lebih lengkapnya lagi, Moms bisa mengunjungi situs resmi Singapore Intercaltural School di sisschools.org

Baca Juga: 9 Rekomendasi Jajanan Sehat untuk Anak Sekolah

5. Bandung Alliance Intercultural School

BAIS Edu
Foto: BAIS Edu (https://www.indoindians.com/tag/bandung-alliance-intercultural-school/)

Foto: indoindians.com

SD internasional di Bandung selanjutnya adalah Bandung Alliance Intercultural School. Sekolah ini hampir mirip dengan Bandung Independent School.

Namun Bandung Alliance Intercultural School memiliki fokus selain kurikulum internasional, yaitu, memperkenalkan budaya lain pada anak didiknya.

Si Kecil bisa menemukan budaya internasional mulai dari bahasa, seni, perilaku, dan pengetahuan.

Perbedaan budaya dan pemahaman budaya yang beragam membuat Si Kecil menjadi pribadi yang mudah adaptasi dan berinteraksi dengan murid lain yang berasal dari luar Indonesia.

Sekolah ini menyediakan jenjang dari TK sampai SMA dengan kapasitas pelajar kurang lebih 400 siswa. Biaya masuknya berkisar Rp4 juta sampai Rp9 juta.

Iuran tahunan yang harus Moms tanggung sebesar kurang lebih Rp108 juta sampai Rp267 juta.

Untuk pendaftaran sekaligus informasi lengkapnya melalui website resmi di baisedu.org.

Baca Juga: Kembali Belajar di Sekolah, Ini Persiapan Masuk Sekolah Saat New Normal

6. Nehru Memorial International School

Nehru Memorial School Bandung
Foto: Nehru Memorial School Bandung (https://www.nehrumemorialschoolbandung.sch.id/gallery/)

Foto: nehrumemorialschoolbandung.sch.id

SD swasta di Jawa Barat selanjutnya adalah Nehru Memorial International School.

Sekolah ini termasuk ke dalam sekolah terkenal dari tahun ke tahun lho, Moms. Tapi bisa dibilang sekolah ini termasuk sekolah baru di Bandung.

Tapi Nehru Memorial International School diakui bisa bersaing dengan sekolah internasional lainnya. Mereka berkomitmen untuk mengembangkan individu yang visioner, pandai berbicara, dan beretika.

Menariknya sekolah ini menyesuaikan dengan tingkat kemampuan Si Kecil, jika Si Kecil memiliki ritme belajar yang cepat atau lambat, mereka akan memberikan kebebasan bagi Si Kecil untuk belajar sesuai kemampuannya.

Sekolah ini menyediakan kapasitas siswa sebanyak 200 siswa dengan biaya masuk Rp3 juta sampai Rp7 juta.

Sedangkan untuk iuran tahunan Moms perlu menanggung sebesar Rp28 juta sampai Rp160 juta.

Untuk cara pendaftaran dan informasi lengkapnya, Moms bisa mengeceknya melalui situs resmi di nehrumemorialschoolbandung.sch.id

7. Kinderfield Primary School Depok

Kinderfield Primary School Depok
Foto: Kinderfield Primary School Depok (Kinderfield Primary School Depok)

Foto: Kinderfield Primary School Depok

Kinderfield Primary School Depok menjadi rekomendasi SD swasta di Jawa Barat yang terakhir bisa Moms pilih.

Sekolah ini berdiri pada tahun 2013 dengan lokasi yaitu di Jl. Ir. H. Juanda No 72, Kp. Mentengan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.

Kinderfield Primary School Depok memberikan pendidikan dan pengajaran yang berkualitas guna membangun siswa menjadi seorang yang bertanggung jawab atas hidupnya.

Program yang tersedia cukup kreatif dan inovatif, sehingga siswa dapat bersifat kompetitif dalam era globalisasi, serta unggul di bidang akademik dan non akademik.

Di sekolah ini juga tersedia beberapa kegiatan siswa yang diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar secara holistik bagi para siswa:

Extracurricular Activities:

  • Taekwondo
  • Hip Hop Dance
  • Traditional Dance
  • Science Club
  • Iqra
  • Tahfidz Qur’an
  • Bible Study
  • Coding
  • Pramuka

Talent Program:

  • Chess
  • Math
  • Science
  • Performing Art
  • Podcast

Baca Juga: 10 SD Jakarta Selatan Unggulan dan Terbaik, Ada Pilihan Sekolah Negeri serta Swasta

Nah itu dia Moms 6 rekomendasi SD swasta di Jawa Barat. Bersekolah ditaraf internasional tentunya membuat Si Kecil bisa mudah beradaptasi dengan lingkungan lain ya, Moms.

Selain itu beberapa sekolah juga memudahkan Si Kecil untuk melanjutkan studi di luar negeri.

  • https://edu2review.id/rekomendasi-sekolah-internasional-di-bandung-dan-biayanya-terbaru-2021/
  • https://www.dsjakarta.de/
  • https://bisedu.or.id/
  • https://sisschools.org/
  • https://www.baisedu.org/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb