23 Agustus 2022

Cara Mengisi Survei Lingkungan Belajar, Lengkap dengan Jadwal dan Manfaat!

Survei ini diadakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan kualitas lingkungan sekolah
Cara Mengisi Survei Lingkungan Belajar, Lengkap dengan Jadwal dan Manfaat!

Foto: freepik/odua

Survei Lingkungan Belajar merupakan alat ukur yang digunakan untuk mengevaluasi aspek pendukung kualitas pembelajaran di suatu lingkungan sekolah.

Survei ini diisi secara online di surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id. Program survei ini dilakukan oleh Kemdikbud guna meningkatkan mutu sekolah-sekolah.

Survei Lingkungan Belajar juga masuk ke dalam Asesmen Nasional yang memiliki 3 instrumen lain yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM Literasi, Numerasi) dan Survei Karakter.

Pelaksanaan survei dilakukan berbarengan dengan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yaitu pada bulan Juli sampai Agustus 2022.

Yuk, simak selengkapnya di sini.

Baca Juga: Mengenal Kurikulum Merdeka Belajar dan Apa yang Harus Orang Tua Persiapkan

Jadwal Survei Lingkungan Belajar 2022

survei lingkungan belajar
Foto: survei lingkungan belajar

Foto ilustrasi sekolah (Sumber: Orami Photo Stocks)

Ini dia jadwalnya!

  1. Penarikan data dari Dapodik/Emis: 29 Juli 2022
  2. Pencetakan Kartu Login: 30 Juli 2022
  3. Pengisian Survei Lingkungan Belajar jenjang SMA, SMALB, MA, SMAK, STMK, SMK, MAK, Paket C: 1-10 Agustus 2022
  4. Penarikan data dari Dapodik/Emis: 8 Agustus 2022
  5. Pencetakan Kartu Login: 9 Agustus 2022
  6. Pengisian Survei Lingkungan Belajar jenjang SMP, SMPLB, MTs, SMPTK, Madyama WP, Paket B, Wustha: 10-20 Agustus 2022
  7. Penarikan data dari Dapodik/Emis: 19 Agustus 2022
  8. Pencetakan Kartu Login: 20 Agustus 2022
  9. Pengisian Survei Lingkungan Belajar jenjang SD, SDLB, MI, SDTK, Paket A, secara mandiri pada: 22-31 Agustus 2022

Baca Juga: Mengenal Kampus Mengajar, Bisa Jadi Pengganti KKN Mahasiswa!

Cara Mengunduh Kartu Survei Lingkungan Belajar 2022

survei lingkungan belajar
Foto: survei lingkungan belajar

Foto ilustrasi sekolah (Sumber: Orami Photo Stocks)

Untuk bisa berpartisipasi dalam Survei Lingkungan Belajar 2022, maka harus memiliki Kartu Login yang bisa didapatkan dari laman https://dashboardslb.kemdikbud.go.id/.

Nah, berikut langkah lengkapnya, agar tidak bingung!

  1. Masuk ke laman dashboardslb.kemdikbud.go.id lalu klik Login SSO
  2. Masukkan username dan password sesuai akun yang sudah didaftarkan pada sdm.data.kemdikbud.go.id, lalu klik Log In
  3. Masuk ke laman Nama Sekolah atau Madrasah lalu ke Daftar Guru
  4. Kemudian klik Cetak Individu sesuai dengan nama tertera

Cara Mengisi Survei Lingkungan Belajar 2022

  1. Kepala satuan pendidikan dan pendidik melakukan login ke laman Survei Lingkungan Belajar pada https://surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id/.
  2. Login dapat menggunakan piranti komputer, laptop atau gawai (HP/tablet) yang terkoneksi dengan jaringan internet.
  3. Pengisian survei dilakukan secara mandiri tanpa bertanya atau bekerja sama dengan peserta lain.
  4. Peserta mengisi survei sesuai dengan keadaan dan kondisi yang sebenarnya.
  5. Peserta memastikan semua pertanyaan telah dijawab sebelum melakukan submit jawaban.
  6. Pengisian Survei Lingkungan Belajar dapat dilakukan secara bertahap dalam rentang waktu pelaksanaan setiap jenjang.
  7. Pemutakhiran informasi tentang Survei Lingkungan Belajar dapat dilihat pada laman https://surveilingkunganbelajar.kemdikbud.go.id/

Baca Juga: 7 Sekolah TK di Jakarta Barat, Ada Sekolah Katolik, Kristen, dan Islam!

Manfaat Survei Lingkungan Belajar 2022

jadwal survei lingkungan belajar
Foto: jadwal survei lingkungan belajar

Foto ilustrasi sekolah (Sumber: Orami Photo Stocks)

Seperti yang sudah disinggung di atas, Survei Lingkungan Belajar ini diadakan oleh Kemdikbud dan pastinya tidak tanpa tujuan, ya!

Salah satu tujuan dan manfaat dari survei ini adalah untuk meningkatkan kualitas di lingkungan-lingkungan sekolah. Berikut manfaat lengkapnya seperti melansir dari Pusat Asesmen Pendidikan.

1. Bagi Pemerintah Daerah/Dinas Pendidikan/Kantor Kemenag

Manfaat pertama bagi pemerintah dan sekitarnya adalah untuk dapat memperoleh gambaran mutu satuan pendidikan di wilayahnya yang kemudian digunakan sebagai bahan kebijakan dalam mengevaluasi sistem pendidikan.

2. Bagi Kepala Satuan Pendidikan

Bagi kepala sekolah, manfaat SLB ini bisa dijadikan sumber informasi tentang sekolah dalam menjalankan proses belajar dan mengajar.

Sehingga kepala sekolah dapat memperoleh gambaran mutu satuan pendidikan dari peserta didik, proses pengajaran (guru, kurikulum, sarana dan prasarana), sampai hasil pembelajaran yang dilihat dari alumni peserta didik.

Baca Juga: 5+ Contoh Kesan dan Pesan MPLS untuk Disampaikan ke Kakak OSIS!

3. Bagi Guru

Survei ini juga bermanfaat bagi guru guna mengetahui bagaimana suasana lingkungan belajar yang baik dan komperhensif. Maka, suasana belajar pun bisa ditingkatkan ke lebih baik.

4. Bagi Murid

Bagi peserta didik, dapat memperoleh informasi rapor dan profil satuan pendidikan.

Nah, itu dia informasi seputar Survei Lingkungan Belajar 2022 beserta jadwal lengkapnya.

Dari seluruh manfaat yang dirasakan oleh kepala satuan pendidikan, guru maupun peserta didik pemerintah berharap dapat menciptakan suasana lingkungan belajar mengajar yang aman, nyaman dan menyenangkan.

  • https://pusmenjar.kemdikbud.go.id/an/page/news_detail/survei-lingkungan-belajar

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb