08 Januari 2024

Ini 8+ Tanaman yang Bisa di Stek, Cepat Tumbuh dan Berbuah!

Jika distek, tanaman bisa lebih cepat berbuah!
Ini 8+ Tanaman yang Bisa di Stek, Cepat Tumbuh dan Berbuah!

4. Tanaman Delima

Buah Delima (Orami Photo Stock)
Foto: Buah Delima (Orami Photo Stock)

Tanaman buah yang bisa di stek selanjutnya adalah delima.

Ia cocok dibudidayakan menggunakan metode stek batang karena sangat mudah dan praktis.

Ia bahkan juga bisa tumbuh dengan tanpa perangsang akar.

Kunci yang paling penting saat hendak membudidayakan tanaman delima dengan cara stek batang ini adalah memilih batang pohon delima yang akan di stek.

Moms harus memilih media tanam yang tepat dan melakukan pemeliharaan yang tepat.

5. Tanaman Rosemary

Tanaman rosemary adalah tanaman yang dapat dijadikan rempah-rempah dan dijadikan hiasan untuk makanan.

Tanaman ini memiliki aroma yang harum dan rasa yang lezat.

Pembudidayaan tanaman ini biasanya dilakukan dengan dua cara, yakni teknik generatif dan vegetatif.

Tanaman rosemary ini juga lebih cocok dibudidayakan menggunakan metode vegetatif yakni dengan cara stek batang.

6. Tanaman Cabai

Tanaman cabai bisa bermanfaat jika ditanam di rumah.

Jika ingin memasak sesuatu yang pedas, Moms bisa langsung memetiknya dari kebun.

Tanaman ini cocok jika dibudidayakan menggunakan metode stek batang.

Metode dengan metode stek batang ini juga lebih efektif daripada menanam dengan metode penanaman biji.

Untuk metode ini, Moms harus memerhatikan induk yang akan dijadikan stek batang.

Pada dasarnya, tanaman yang akan tumbuh memiliki sifat yang sama dengan tanaman induk.

Baca Juga: Tak Hanya untuk Makanan, Ini Manfaat Cabai Keriting untuk Kesehatan

7. Tanaman Tomat

Tomat (Orami Photo Stock)
Foto: Tomat (Orami Photo Stock)

Tanaman yang cocok dengan metode stek batang lainnya adalah tanaman tomat karena tanaman ini memiliki pertumbuhan yang cepat.

Selain itu, tanaman ini lebih cocok dilakukan stek batang.

Ia mudah ambruk jika terkena tiupan angin kencang atau guyuran air hujan.

Dengan stek batang, maka ini akan menambahkan beban pada pohon tomat.

8. Tanaman-Kelor

Tanaman kelor juga menjadi tanaman yang banyak dibudidayakan menggunakan metode stek batang.

Ini karena perawatan tanaman kelor ini mudah dan tak perlu perawatan khusus untuk bisa tumbuh dengan baik.

9. Selada

Selain buah-buahan, sayuran juga bisa di stek lho, Moms. Tanaman lainnya yang bisa di stek adalah selada.

Caranya cukup mudah. Banyak tumbuhan sayuran dapat disteril dengan memotong stek batang atau cabang dan menanamnya di tanah atau media tumbuh yang sesuai.

Itulah beberapa informasi mengenai metode stek tanaman dan contoh tanaman yang bisa di stek.

Selamat mencobanya sendiri di rumah, ya!

  • https://katadata.co.id/sitinuraeni/berita/61bbfe6e27b95/stek-cara-perbanyakan-tanaman-yang-mudah-dilakukan
  • https://www.ruparupa.com/blog/12-contoh-tanaman-stek-batang-terbaik/
  • https://bungabunga.co.id/contoh-tanaman-stek-batang/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.

rbb